Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[HOAKS] Dua Penculik Anak Ditangkap dan Dibawa ke Polsek Lemahabang

Kompas.com - 28/01/2023, 12:55 WIB
Tim Cek Fakta

Penulis

hoaks

hoaks!

Berdasarkan verifikasi Kompas.com sejauh ini, informasi ini tidak benar.

KOMPAS.com - Beredar sebuah foto dengan narasi dua penculik anak ditangkap dan dibawa ke Kantor Polsek Lemahabang, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat.

Dalam foto yang beredar di Facebook itu, tampak dua orang duduk di depan Kantor Polsek Lemahabang. Empat orang berdiri di belakang mereka, salah satunya memakai seragam polisi.

Berdasarkan penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, narasi foto tersebut tidak benar atau hoaks.

Narasi yang beredar

Foto yang diklaim memperlihatkan dua penculik anak ditangkap dan dibawa ke Kantor Polsek Lemahabang dibagikan di Facebook oleh akun ini pada Kamis (26/1/2023).

Berikut narasi yang dibagikan:

Penculikan anak sudah tertangkap dua orang, masih ada komplotannya lg yg masih gentayangan,harap waspada buat para orang tua awasi anak2,, mereka nyamar jadi tukang lato2..

Hoaks, dua penculik anak ditangkap dan dibawa ke Polsek LemahabangScreenshot Hoaks, dua penculik anak ditangkap dan dibawa ke Polsek Lemahabang

Penelusuran Kompas.com

Dikutip dari akun Instagram Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Cirebon, narasi dua penculik anak ditangkap dan dibawa ke Kantor Polsek Lemahabang adalah hoaks.

Tim Saber Hoaks Kabupaten Cirebon, yang dikelola oleh Diskominfo Kabupaten Cirebon, telah mengonfirmasi narasi tersebut ke Polresta Cirebon.

Kasat Reskrim Polresta Cirebon Kompol Anton mengatakan, dua orang yang ditangkap bukan pelaku penculikan, melainkan pelaku kejahatan pencurian.

"Kasus pencurian itu, bukan penculikan," kata Anton kepada Tim Saber Hoaks Kabupaten Cirebon.

Sementara itu, Kepala Diskominfo Kabupaten Cirebon Nanan Abdul Manan meminta masyarakat untuk tidak menyebarkan informasi yang belum diketahui kebenarannya.

Menurut Nanan, penyebaran informasi yang tidak benar dapat membuar orang tidak bersalah menjadi korban.

"Di Sorong, Papua, ada warga tidak berdosa dibakar hidup-hidup, gara-gara kabar hoaks tentang penculikan," ujar Nanan.

Kesimpulan

Berdasarkan penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, narasi dua penculik anak ditangkap dan dibawa ke Kantor Polsek Lemahabang adalah hoaks.

Kasat Reskrim Polresta Cirebon Kompol Anton mengatakan, dua orang yang ditangkap bukan pelaku penculikan, melainkan pelaku pencurian.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

[HOAKS] 1 Juta Ton Beras Sintetis Beracun dari China

[HOAKS] 1 Juta Ton Beras Sintetis Beracun dari China

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Ratusan Tentara China Mendarat di Indonesia

[HOAKS] Ratusan Tentara China Mendarat di Indonesia

Hoaks atau Fakta
Kumpulan Hoaks Kaitkan Ronaldo dengan Piala Asia U23 dan Timnas Indonesia...

Kumpulan Hoaks Kaitkan Ronaldo dengan Piala Asia U23 dan Timnas Indonesia...

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Pfizer Meminta Maaf karena Promosi Vaksin Covid-19 Ilegal

[HOAKS] Pfizer Meminta Maaf karena Promosi Vaksin Covid-19 Ilegal

Hoaks atau Fakta
[VIDEO] Hoaks! Ronaldo Kritik Wasit Indonesia Vs Uzbekistan

[VIDEO] Hoaks! Ronaldo Kritik Wasit Indonesia Vs Uzbekistan

Hoaks atau Fakta
Cek Fakta Sepekan: Hoaks Prabowo Menikah dan Bahaya Vaksin AstraZeneca

Cek Fakta Sepekan: Hoaks Prabowo Menikah dan Bahaya Vaksin AstraZeneca

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Foto Restoran Siap Saji Terbengkalai

[HOAKS] Foto Restoran Siap Saji Terbengkalai

Hoaks atau Fakta
Sejumlah Konten Hoaks Mencatut Timnas Indonesia di Piala Asia U23...

Sejumlah Konten Hoaks Mencatut Timnas Indonesia di Piala Asia U23...

Hoaks atau Fakta
[VIDEO] Beredar Hoaks Puan Maharani Promosikan Obat Nyeri Sendi

[VIDEO] Beredar Hoaks Puan Maharani Promosikan Obat Nyeri Sendi

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Pengurangan Populasi Jadi 800 Juta Jiwa pada 2030

[HOAKS] Pengurangan Populasi Jadi 800 Juta Jiwa pada 2030

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Konteks Keliru soal Video Unta Terjebak Banjir di Dubai

INFOGRAFIK: Konteks Keliru soal Video Unta Terjebak Banjir di Dubai

Hoaks atau Fakta
Kilas Balik Indonesia Juarai Piala Uber 1996, Taklukkan China di Final

Kilas Balik Indonesia Juarai Piala Uber 1996, Taklukkan China di Final

Sejarah dan Fakta
Lebih dari 2.100 Orang Ditangkap Selama Demo Pro-Palestina di AS

Lebih dari 2.100 Orang Ditangkap Selama Demo Pro-Palestina di AS

Data dan Fakta
[HOAKS] Komite Wasit AFC dan FIFA Rekomendasikan Laga Indonesia Vs Uzbekistan Diulang

[HOAKS] Komite Wasit AFC dan FIFA Rekomendasikan Laga Indonesia Vs Uzbekistan Diulang

Hoaks atau Fakta
Kematian Empat Mahasiswa AS Penentang Perang Vietnam pada 1970

Kematian Empat Mahasiswa AS Penentang Perang Vietnam pada 1970

Sejarah dan Fakta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com