Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[KLARIFIKASI] Banjir Bandang Arab Saudi Bukan yang Terbesar di Dunia

Kompas.com - 29/11/2022, 13:15 WIB
Tim Cek Fakta

Penulis

hoaks

hoaks!

Berdasarkan verifikasi Kompas.com sejauh ini, informasi ini tidak benar.

KOMPAS.com - Sebuah video di Facebook menunjukkan situasi bencana banjir yang terjadi di Arab Saudi.

Dalam unggahan tersebut juga terdapat klaim bahwa banjir bandang di Arab Saudi merupakan yang terbesar di dunia.

Namun, berdasarkan penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, klaim itu keliru. Banjir bandang Arab Saudi bukan yang terbesar di dunia.

Narasi yang beredar

Video dengan narasi bahwa banjir bandang di Arab Saudi merupakan yang terbesar diunggah oleh akun Facebook ini pada 25 November 2022.

Video berdurasi 3 menit 26 detik itu memperlihatkan situasi saat banjir melanda jalanan dan sejumlah tempat di Arab Saudi.

Ada pula gambar kondisi pascabanjir di mana orang-orang berada di luar ruangan dan menyaksikan sejumlah mobil yang rusak terendam banjir.

Kemudian terdapat gambar bangunan mirip Ka'bah di Masjidil Haram serta orang-orang yang menyeberangi banjir dengan bantuan petugas.

Dalam unggahan tersebut terdapat keterangan sebagai berikut:

Arab Saudi di Terjang Banjir Bandang Terbesar Di Dunia

Banjir bandang Arab Saudi yang terbesar di duniaKOMPAS.COM/AHMAD SU'UDI Banjir bandang Arab Saudi yang terbesar di dunia

Penelusuran Kompas.com

Berdasarkan pemberitaan Kompas.combanjir bandang terjadi di Kota Jeddah dan sekitarnya pada Kamis (24/11/2022).

Jalanan, kantor pemerintahan, dan beberapa rumah terendam. Sejumlah jadwal penerbangan pun ditunda. Akibat bencana itu, dua orang tewas.

Sebelum banjir, hujan deras mengguyur Jeddah selama hampir 6 jam, sejak pukul 08.00 pagi waktu setempat.

Sebelumnya, Jeddah pernah mengalami banjir bandang, pada 25 November 2009. Sebanyak 122 orang meninggal dan 3.000 kendaraan hanyut dalam bencana itu.

Selain itu, dikutip dari History, banjir yang lebih besar dan menimbulkan korban lebih banyak pernah terjadi di negara lain, antara lain Amerika Serikat, China, dan Inggris.

Bahkan di China, pada musim panas tahun 1931, terjadi banjir bandang akibat luapan Sungai Yangtze, Kuning, dan Huai. Banjir melanda area yang lebih luas dari negara Inggris.

Pencairan salju yang cepat, hujan lebat, dan gabungan tujuh badai siklon, menjadi penyebab bencana dengan korban sekitar 3 juta orang itu.

Tahun 1362 juga pernah terjadi badai dan banjir yang menerjang Inggris, Belanda, Jerman, dan Denmark, secara bersamaan. Korban meninggal diperkirakan mencapai 100.000 orang.

Kesimpulan

Berdasarkan penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, klaim bahwa banjir bandang di Arab Saudi merupakan yang terbesar di dunia adalah keliru.

Sebelumnya pernah terjadi bencana banjir bandang dengan skala yang lebih luas dan jumlah korban lebih banyak.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

[HOAKS] Timnas Guinea Didiskualifikasi dari Olimpiade Paris 2024

[HOAKS] Timnas Guinea Didiskualifikasi dari Olimpiade Paris 2024

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Video Evakuasi Warga Palestina dari Gaza Utara, Bukan Rafah

[KLARIFIKASI] Video Evakuasi Warga Palestina dari Gaza Utara, Bukan Rafah

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Timnas Sepak Bola Indonesia Resmi Lolos Olimpiade Paris 2024

[HOAKS] Timnas Sepak Bola Indonesia Resmi Lolos Olimpiade Paris 2024

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Konten Satire Perlihatkan Wajah Hawa Mirip Taylor Swift

INFOGRAFIK: Konten Satire Perlihatkan Wajah Hawa Mirip Taylor Swift

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Hoaks Foto Perlihatkan McDonald's Terbengkalai, Simak Penjelasannya

INFOGRAFIK: Hoaks Foto Perlihatkan McDonald's Terbengkalai, Simak Penjelasannya

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Video Tsunami di Jepang pada 2011, Bukan 2024

[KLARIFIKASI] Video Tsunami di Jepang pada 2011, Bukan 2024

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Video Perkelahian Antarpekerja Berlokasi di Afrika Barat

[KLARIFIKASI] Video Perkelahian Antarpekerja Berlokasi di Afrika Barat

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Prabowo Tawarkan Bantuan melalui WhatsApp

[HOAKS] Prabowo Tawarkan Bantuan melalui WhatsApp

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Foto Rihanna Hadiri Met Gala 2024

[HOAKS] Foto Rihanna Hadiri Met Gala 2024

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Wasit Terbukti Curang, Laga Indonesia Vs Guinea Diulang

[HOAKS] Wasit Terbukti Curang, Laga Indonesia Vs Guinea Diulang

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Foto Venus Dibuat Pakai Bahasa Pemrograman dan Photoshop

[KLARIFIKASI] Foto Venus Dibuat Pakai Bahasa Pemrograman dan Photoshop

Hoaks atau Fakta
[VIDEO] Hoaks! FIFA Angkat Bicara soal Wasit VAR Indonesia Vs Uzbekistan

[VIDEO] Hoaks! FIFA Angkat Bicara soal Wasit VAR Indonesia Vs Uzbekistan

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Bisakah DPR Menolak Pindah ke IKN dan Tetap Berkedudukan di Jakarta?

INFOGRAFIK: Bisakah DPR Menolak Pindah ke IKN dan Tetap Berkedudukan di Jakarta?

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Tidak Benar 'Time' Tampilkan Donald Trump Bertanduk di Sampul Majalah

INFOGRAFIK: Tidak Benar "Time" Tampilkan Donald Trump Bertanduk di Sampul Majalah

Hoaks atau Fakta
[VIDEO] Benarkah Ada Fenomena Bulan Kembar di Pegunungan Arfak?

[VIDEO] Benarkah Ada Fenomena Bulan Kembar di Pegunungan Arfak?

Hoaks atau Fakta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com