Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[HOAKS] Kim Jong Un Akan Serang Australia karena Masalah Pulau Pasir

Kompas.com - 15/11/2022, 16:01 WIB
Tim Cek Fakta

Penulis

hoaks

hoaks!

Berdasarkan verifikasi Kompas.com sejauh ini, informasi ini tidak benar.

KOMPAS.com - Pemimpin tertinggi Korea Utara, Kim Jong Un, disebut menantang Australia untuk berperang karena berani mengganggu kedaulatan Indonesia di Pulau Pasir.

Dalam sebuah konten yang beredar di Facebook, Kim Jong Un akan mengerahkan pasukan dan meratakan Australia dalam 48 jam.

Berdasarkan penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, konten yang beredar di Facebook itu tidak benar alias hoaks.

Pidato asli Kim Jong Un dalam konten yang beredar telah diedit untuk membangun narasi menyesatkan.

Konten yang beredar

Konten yang berisi narasi soalKim Jong Un menantang Australia berperang dibagikan di Facebook oleh akun ini pada 13 November 2022.

Berikut narasi yang dibagikan:

Masalah Pulau Pasir NTT Terdengar Diseluruh Dunia, Presiden Korut Lakukan Hal Ini

Narasi itu disertai video berdurasi 5 menit 27 detik yang memperlihatkan Kim Jong Un tengah berpidato. Teks terjemahan yang tertera berbunyi sebagai berikut:

Aksi seenak jidat Australia membuat Indonesia memberi sinyal kepada kita.

Walaupun saya tidak tahu tentang konflik utama yang membuat kedua negara itu memanas, tapi saya taka akan tinggal diam apabila Australia dan Amerika mengganggu Indonesia.

Saya akan kerahkan ribuan pasukan, dalam 48 jam Australia akan saya ratakan dengan tanah.

Hoaks, Kim Jong Un akan menyerang Australia karena masalah Pulau PasirScreenshot Hoaks, Kim Jong Un akan menyerang Australia karena masalah Pulau Pasir

Penelusuran Kompas.com

Hasil penelusuran menunjukkan bahwa klip pidato Kim Jong Un yang disebarkan oleh akun tersebut berasal dari tahun 2020.

Klip serupa ditemukan pada unggahan video YouTube Guardian News pada 12 Oktober 2020 berjudul Kim Jong-un menangis saat berpidato di parade militer.

"Saya malu karena tidak pernah bisa membalas kepercayaan kalian dengan layak," kata Kim Jong Un.

"Usaha dan pengabdian saya belum cukup untuk membawa rakyat kita keluar dari kesengsaraan hidup," ucapnya.

Pidato tersebut disampaikan saat parade militer memperingati 75 tahun berdirinya Partai Buruh Korea, yang merupakan partai penguasa dan satu-satunya partai di Korea Utara.

Pidato Kim Jong Un saat parade militer Korea Utara tahun 2020Screenshot Pidato Kim Jong Un saat parade militer Korea Utara tahun 2020

Kesimpulan

Berdasarkan penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, konten Facebook yang menyebutkan Kim Jong Un akan menyerang Australia karena masalah Pulau Pasir adalah hoaks.

Klip yang dibagikan berasal dari pidato Kim Jong Un saat parade militer Korea Utara tahun 2022. Saat itu dia meminta maaf karena belum bisa membalas kepercayaan rakyatnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

INFOGRAFIK: Video Hashim dan Prabowo Terkait Janji Politik Disajikan dalam Konteks Keliru

INFOGRAFIK: Video Hashim dan Prabowo Terkait Janji Politik Disajikan dalam Konteks Keliru

Hoaks atau Fakta
Cahaya Langit Aurora Tidak Terkait Eksperimen HAARP

Cahaya Langit Aurora Tidak Terkait Eksperimen HAARP

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Video Vladimir Putin Umumkan Rusia Akan Bersatu dengan Yaman

[HOAKS] Video Vladimir Putin Umumkan Rusia Akan Bersatu dengan Yaman

Hoaks atau Fakta
Hoaks Terkait Sandra Dewi, Dijemput Paksa Polisi dan Temuan Emas Batangan

Hoaks Terkait Sandra Dewi, Dijemput Paksa Polisi dan Temuan Emas Batangan

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Warga Gaza Buat Video Rekayasa untuk Tarik Simpati

[HOAKS] Warga Gaza Buat Video Rekayasa untuk Tarik Simpati

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Vaksinasi Covid-19 Empat Kali Runtuhkan Sistem Kekebalan

[HOAKS] Vaksinasi Covid-19 Empat Kali Runtuhkan Sistem Kekebalan

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Pelatih Guinea Takut Suporter Indonesia, Playoff Olimpiade Paris Digelar Tertutup

[HOAKS] Pelatih Guinea Takut Suporter Indonesia, Playoff Olimpiade Paris Digelar Tertutup

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Foto Tentara IDF Menyelamatkan Bayi di Gaza

[HOAKS] Foto Tentara IDF Menyelamatkan Bayi di Gaza

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Hoaks Timnas U23 Indonesia Lolos ke Olimpiade Paris 2024

INFOGRAFIK: Hoaks Timnas U23 Indonesia Lolos ke Olimpiade Paris 2024

Hoaks atau Fakta
[VIDEO] Hoaks Laga Indonesia Vs Guinea Diulang karena Wasit Terbukti Curang

[VIDEO] Hoaks Laga Indonesia Vs Guinea Diulang karena Wasit Terbukti Curang

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Tidak Ada Bukti Boneka Pinocchio Dibuat dari Kulit dan Rambut Budak

[KLARIFIKASI] Tidak Ada Bukti Boneka Pinocchio Dibuat dari Kulit dan Rambut Budak

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] FIFA dan AFC Blacklist Timnas Uzbekistan karena Terbukti Doping

[HOAKS] FIFA dan AFC Blacklist Timnas Uzbekistan karena Terbukti Doping

Hoaks atau Fakta
Mitos dan Fakta Seputar Metode Kontrasepsi Vasektomi

Mitos dan Fakta Seputar Metode Kontrasepsi Vasektomi

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] WN Rusia Dideportasi karena Bantu Tangkap Mafia Narkoba

[HOAKS] WN Rusia Dideportasi karena Bantu Tangkap Mafia Narkoba

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Pada Mei 2024, PSSI Pastikan Indonesia Vs Portugal Digelar September

[HOAKS] Pada Mei 2024, PSSI Pastikan Indonesia Vs Portugal Digelar September

Hoaks atau Fakta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com