Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cara Menggunakan Fitur Musik di Feed Instagram

KOMPAS.com - Cara menggunakan fitur musik di feed Instagram (IG) perlu diketahui oleh para pengguna media sosial berbagi foto dan video singkat tersebut.

Seperti yang diketahui, Instagram telah menguji fitur Tambahkan Musik atau Add Music untuk unggahan di feed pengguna.

Tak jauh berbeda dengan fitur musik di Instagram Stories, fitur baru IG ini juga memungkinkan pengguna untuk menambahkan musik dari katalog di Instagram untuk disematkan di unggahan feed.

Belum lama ini, sejumlah pengguna Instagram di Indonesia sudah mendapati fitur tersebut. Akan tetapi, fitur menambahkan musik untuk unggahan feed IG itu belum bisa digunakan.

Tampaknya, fitur musik di feed Instagram baru bisa dicoba oleh sebagian pengguna IG di Indonesia.

Sebagaimana diberitakan KOMPAS.com pada Jumat (15/4/2022), berikut ini cara menggunakan fitur musik di feed Instagram.

Cara menggunakan fitur musik di feed Instagram

Fitur Add Music dapat ditemukan di halaman akhir tempat pengguna biasa menuliskan caption, menandai (tag) pengguna lain, atau menyertakan nama tempat sebelum mengunggah foto di feed IG.

Pengguna bisa menambahkan musik di unggahan feed dengan cara klik fitur Add Music yang ada di bawah kolom Add Location.

Setelah itu, pengguna akan dibawa ke jendela database musik Instagram untuk mencari dan memilih lagu yang diinginkan.

Persis saat menambahkan lagu di Reels atau melalui stiker musik di IG Stories, pengguna juga bisa menyesuaikan bait lagu yang ingin digunakan dalam unggahan feed.

Durasi musik yang bisa ditambahkan ke unggahan feed Instagram maksimal 90 detik alias 1,5 menit.

Setelah memilih musik yang diinginkan, pengguna dapat menambahkan caption foto, lokasi, tag, dan lainnya. Jika sudah lengkap, pengguna dapat menekan tombol centang biru yang ada di pojok kanan atas untuk mengunggah foto di feed IG.

Sebagai catatan, fitur musik hanya dapat disertakan pada satu foto feed saja. Fitur yang sama tidak dapat digunakan pengguna saat mengunggah beberapa foto (carousel) maupun video.

"Betul, saat ini fitur Musik di feed hanya bisa digunakan untuk unggahan satu foto. Musik di feed belum tersedia bagi postingan carousel dan video," kata Kepala Komunikasi Instagram Asia Tenggara, Putri Silalahi.

Putri menegaskan, fitur musik di Instagram masih dalam tahap uji coba di Indonesia dan sejumlah negara lain, seperti Brasil, Turki, India, dan Argentina.

Putri mengatakan, fitur ini akan segera meluncur di Tanah Air dalam beberapa pekan ke depan.

"Roll-out (pengguliran) dari fitur ini akan berjalan dalam beberapa minggu ke depan untuk pengguna yang menggunakan versi aplikasi Instagram terbaru di App Store (iOS) atau Play Store (Android)," ujar Putri.

"Musik adalah elemen penting dari ekspresi di Instagram. Kami tak sabar melihat bagaimana pengguna kami di Indonesia memanfaatkan fitur Musik di feed untuk membuat konten dan menjalin interaksi yang lebih seru lagi," pungkasnya.

(Penulis: Lely Maulida | Editor: Wahyunanda Kusuma Pertiwi)

Sumber: KOMPAS.com

https://www.kompas.com/wiken/read/2022/04/23/110000181/cara-menggunakan-fitur-musik-di-feed-instagram

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke