Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Orangutan Obati Sendiri Lukanya dengan Tanaman Herbal, Bukti Primata Cerdas

Kompas.com - 03/05/2024, 15:30 WIB
Aditya Priyatna Darmawan,
Mahardini Nur Afifah

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Tim peneliti di Taman Nasional Gunung Leuser, Sumatera, menemukan seekor orangutan jantan terpantau mengobati sendiri lukanya dengan tanaman herbal

Menurut ahli perilaku binatang, hal ini kali pertama bagi binatang liar, termasuk primata, tercatat merawat lukanya secara mandiri dengan tanaman obat. 

Penelitian yang menambah daftar panjang bukti orangutan termasuk primata cerdas ini telah dipublikasikan di jurnal Nature, Kamis (2/5/2024). 

Baca juga: Video Viral Orangutan Kebingungan Melintas di Area Tambang, Begini Ceritanya

Dinukil dari BBC, Kamis (2/5/2024), orangutan yang diberi nama Rakus ini mengoleskan ramuan tanaman herbal dengan kandungan anti-peradangan dan anti-nyeri. 

Obat herbal itu dioleskan ke luka terbuka di wajah Rakus. Luka itu berasal dari perkelahian dengan sesama orangutan jantan di hutan pada Juni 2022 lalu. 

Mereka meyakini, Rakus berkelahi dengan orangutan lain karena mengeluarkan teriakan keras yang disebut "panggilan panjang". 

Sekitar sebulan kemudian, para peneliti melihat luka yang ada di wajah Rakus sudah sembuh total.

Sejumlah ilmuwan menyebut, perilaku ini bisa jadi berasal dari nenek moyang yang sama dengan primata atau manusia dan kera besar.

"Mereka adalah kerabat terdekat kita. Sekali lagi ini menunjukkan kemiripan yang kita miliki dengan mereka. Kita lebih mirip daripada berbeda," kata Isabella Laumer, ahli biologi dari Institut Max Planck di Jerman sekaligus peneliti utama riset ini. 

Baca juga: Kronologi Penyelamatan Dua Orangutan di Pinggir Jalan Raya Bengalon, Kalimantan Timur

Cara orangutan mengobati luka dengan tanaman herbal

Dinukil dari The Guardian, Kamis (2/5/2024), peneliti menemukan sekitar tiga hari setelah mendapatkan luka di pipinya, Rakus memakan batang dan daun sejenis tanaman merambat liana, yang bernama Latin Fibraurea tinctoria.

Setelah mengunyah daun tersebut, Rakus menggunakan sari tanaman tersebut untuk dioleskan bagian wajahnya yang terluka.

“13 menit setelah Rakus mulai memakan tanaman liana, dia mulai mengunyah daunnya tapi tidak menelannya. Ia lalu mengeluarkan daun yang sudah dikunyah, dan mengoleskannya langsung ke luka di wajahnya dengan jari,” tulis para peneliti.

Saat mengoleskan ramuan daun liana tersebut, Rakus bahkan memastikan seluruh bagian lukanya telah tertutupi.

Lima hari kemudian, para peneliti melihat bahwa luka di wajah Rakus sudah mulai mengering dan luka terbukanya mulai menutup.

Selang beberapa minggu kemudian, luka tersebut sudah benar-benar sembuh, dan hanya menyisakan bekas luka sayatan kecil.

Berdasarkan penelitian, tim riset itu menyebutkan, tanaman yang digunakan Rakus untuk mengobati lukanya diketahui mengandung zat antioksidan, antiinflamasi, antikarsinogenik, antibakteri, antijamur, dan penghilang rasa sakit alami.

Sementara itu, tanaman liana ini dan jenis lainnya biasanya dimanfaatkan sejumlah orang untuk pengobatan tradisional sejumlah penyakit, seperti disentri, diabetes, dan malaria.

Baca juga: Monyet Turun Gunung ke Permukiman di Dago Bandung, Ini Kemungkinan Penyebabnya

Belum diketahui dari mana Rakus belajar

Hingga kini, para peneliti belum mengetahui apakah Rakus mengetahui proses ini sendiri atau mempelaharinya dari orangutan lain. Pasalnya, para peneliti belum melihat orangutan lain melakukan hal serupa.

Peneliti senior di Max Planck Institute of Animal Behavior di Jerman, Caroline Schuppli menambahkan, Rakus tampaknya sengaja memanfaatkan tanaman tersebut.

“Ini menunjukkan, sampai batas tertentu, orangutan punya kapasitas kognitif (kemampuan berpikir) untuk mengobati lukanya secara mandiri dengan beberapa tanaman yang berkhasiat mengobati," kata Schuppli

“Tapi kami benar-benar belum tahu seberapa besar pemahamannya,” sambung Schuppli.

Sedangkan Isabella Laumer berspekulasi, kemungkinan perilaku Rakus mengobati sendiri lukanya berasal dari nalurinya.  

"Bisa jadi Rakus tidak sengaja menyentuh lukanya dengan jarinya yang terdapat tanaman tersebut. Lalu karena tanaman tersebut membuat nyerinya berkurang, dia langsung menggunakannya berulang kali," kata Laumer.

Baca juga: Ramai soal Monyet Masturbasi, Apakah Hanya Primata yang Melakukannya?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

Alasan Anjing Peliharaan Melakukan Gerakan Memutar Sebelum Berbaring

Alasan Anjing Peliharaan Melakukan Gerakan Memutar Sebelum Berbaring

Tren
Jangan Salah Beli, Ini Ciri-ciri Hewan Kurban yang Sehat

Jangan Salah Beli, Ini Ciri-ciri Hewan Kurban yang Sehat

Tren
Dulu Dilarang, Kenapa MK Hapus Pasal yang Melarang Dinasti Politik?

Dulu Dilarang, Kenapa MK Hapus Pasal yang Melarang Dinasti Politik?

Tren
Perjalanan Kasus Kematian Akseyna UI: 9 Tahun Tak Terungkap, Polisi Akui Kesulitan

Perjalanan Kasus Kematian Akseyna UI: 9 Tahun Tak Terungkap, Polisi Akui Kesulitan

Tren
Gerindra Dukung Khofifah-Emil Dardak di Pilgub Jatim 2024, Bagaimana dengan PDI-P?

Gerindra Dukung Khofifah-Emil Dardak di Pilgub Jatim 2024, Bagaimana dengan PDI-P?

Tren
7 Gejala Chikungunya yang Perlu Diwaspadai, Termasuk Demam dan Nyeri Sendi

7 Gejala Chikungunya yang Perlu Diwaspadai, Termasuk Demam dan Nyeri Sendi

Tren
4 Suplemen yang Dapat Membahayakan Jantung, Salah Satunya Ekstrak Bawang Putih

4 Suplemen yang Dapat Membahayakan Jantung, Salah Satunya Ekstrak Bawang Putih

Tren
Banyak Aturan Ditunda Usai Tuai Penolakan, Pemerintah Dinilai Sembrono dalam Membuat Kebijakan

Banyak Aturan Ditunda Usai Tuai Penolakan, Pemerintah Dinilai Sembrono dalam Membuat Kebijakan

Tren
Apa Indikator Orang Gemuk Disebut Obesitas? Simak Tandanya Berikut Ini

Apa Indikator Orang Gemuk Disebut Obesitas? Simak Tandanya Berikut Ini

Tren
Duduk Perkara Anak Angelina Jolie-Brad Pitt Ingin Hapus Nama Keluarga dari Sang Ayah

Duduk Perkara Anak Angelina Jolie-Brad Pitt Ingin Hapus Nama Keluarga dari Sang Ayah

Tren
Pilihan Ikan untuk Menurunkan Kolesterol Tinggi, Bantu Cegah Serangan Jantung

Pilihan Ikan untuk Menurunkan Kolesterol Tinggi, Bantu Cegah Serangan Jantung

Tren
Prakiraan BMKG: Wilayah yang Berpotensi Dilanda Hujan Lebat dan Angin Kencang pada 8-9 Juni 2024

Prakiraan BMKG: Wilayah yang Berpotensi Dilanda Hujan Lebat dan Angin Kencang pada 8-9 Juni 2024

Tren
[POPULER TREN] Izin Tambang untuk Ormas Keagamaan | Tapera Ditunda

[POPULER TREN] Izin Tambang untuk Ormas Keagamaan | Tapera Ditunda

Tren
Jelang Puncak Haji, Bus Selawat Sementara Setop Layani Jemaah

Jelang Puncak Haji, Bus Selawat Sementara Setop Layani Jemaah

Tren
Bikin Ilmuwan Bingung, Ini 13 Misteri Alam Semesta yang Belum Terpecahkan

Bikin Ilmuwan Bingung, Ini 13 Misteri Alam Semesta yang Belum Terpecahkan

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com