Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Yordania, Lebanon, dan Irak Buka Kembali Wilayah Udara Usai Serangan Iran ke Israel

Kompas.com - 15/04/2024, 08:00 WIB
Alicia Diahwahyuningtyas,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Yordania, Lebanon, dan Irak telah membuka kembali wilayah udara mereka, setelah sempat ditutup karena serangan Iran terhadap Israel pada Sabtu (13/4/2024).

Dikutip dari Al Jazeera, Yordania, Lebanon, dan Irak telah membuka wilayah udara mereka sejak Minggu (14/4/2024).

Melalui siaran televisi lokal, pemerintah Yordania mengatakan mereka telah melanjutkan operasi lalu lintas udara.

Pembukaan wilayah udara tersebut dilakukan tiga jam lebih awal dari jadwal yang ditentukan.

Sebelumnya, dilansir dari Arab News, Yordania mengumumkan penutupan wilayah udaranya untuk semua penerbangan masuk, keberangkatan, dan transit sementara mulai pukul 20.00 UTC (Universal Time Coordinated) atau pukul 23.00 waktu setempat pada Sabtu.

Komisi tersebut mengatakan, keputusan tersebut diambil untuk menjamin keamanan dan keselamatan penerbangan sipil di wilayah udara Yordania.

Baca juga: Merunut Hubungan Iran dan Israel, Dulu Kawan, Kini Menjadi Lawan

Risiko keamaan dinilai sudah teratasi

Hal serupa juga dilakukan pemerintah Lebanon terkait dengan pembukaan wilayah udara imbas serangan Iran ke Israel pada Sabtu malam.

Pemerintah Lebanon mengatakan, bandara-bandara di negara tersebut akan melanjutkan aktivitas penerbangannya setelah penutupan yang dilakukan sejak Sabtu.

Sementara itu, dikutip dari Reuters, otoritas penerbangan Irak mengatakan risiko keamanan kini telah diatasi, sehingga aktivitas penerbangan sudah dibuka kembali.

Di sisi lain, Israel juga telah membuka kembali wilayah udaranya pada Minggu pukul 7.30 pagi waktu setempat dan mengatakan bahwa jadwal penerbangan dari Tel Aviv diperkirakan akan terpengaruh.

Maskapai penerbangan utama El Al mengatakan, pihaknya telah kembali beroperasi dan bekerja untuk menstabilkan jadwal penerbangan sesegera mungkin.

“El Al akan terus beroperasi semaksimal mungkin untuk menjaga jembatan udara dari dan ke Israel,” katanya.

Baca juga: Serangan Iran ke Israel Disebut Hanya Ingin Tepati Janji Pembalasan, Jauh dari Potensi Perang Dunia Ketiga

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Haechan-Johnny NCT dan Heechul Suju Dituduh Terlibat Prostitusi, Ini Bantahan Agensi

Haechan-Johnny NCT dan Heechul Suju Dituduh Terlibat Prostitusi, Ini Bantahan Agensi

Tren
Profil Shaun Evans, Wasit Pertandingan Indonesia Vs Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Profil Shaun Evans, Wasit Pertandingan Indonesia Vs Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Tren
Mengenal Penyakit Gondongan, Berikut Penyebab dan Gejala yang Perlu Anda Waspadai

Mengenal Penyakit Gondongan, Berikut Penyebab dan Gejala yang Perlu Anda Waspadai

Tren
Kerap Menimbulkan Rasa Sakit, Apakah Gigi Bungsu Harus Dicabut?

Kerap Menimbulkan Rasa Sakit, Apakah Gigi Bungsu Harus Dicabut?

Tren
Gula Darah Tinggi meski Tidak Menderita Diabetes, Apakah Perlu Khawatir?

Gula Darah Tinggi meski Tidak Menderita Diabetes, Apakah Perlu Khawatir?

Tren
Teknologi Geospasial untuk Kota Cerdas IKN

Teknologi Geospasial untuk Kota Cerdas IKN

Tren
Kapan Idul Adha 2024? Ini Menurut Pemerintah, Muhammadiyah, dan NU

Kapan Idul Adha 2024? Ini Menurut Pemerintah, Muhammadiyah, dan NU

Tren
PLN Ungkap Penyebab Listrik Sumatera Berhari-hari Padam, Warga Rugi Jutaan Rupiah

PLN Ungkap Penyebab Listrik Sumatera Berhari-hari Padam, Warga Rugi Jutaan Rupiah

Tren
Alasan Muhammadiyah Alihkan Dana Simpanannya dari BSI ke Bank Lain

Alasan Muhammadiyah Alihkan Dana Simpanannya dari BSI ke Bank Lain

Tren
Pakar Teknologi Klaim Temukan MH370 di Hutan Kamboja via Google Maps, Ini Faktanya

Pakar Teknologi Klaim Temukan MH370 di Hutan Kamboja via Google Maps, Ini Faktanya

Tren
Kronologi Kompleks Kejagung Diduga Diintai Drone, Selang 2 Minggu Jampidsus Dibuntuti Densus 88

Kronologi Kompleks Kejagung Diduga Diintai Drone, Selang 2 Minggu Jampidsus Dibuntuti Densus 88

Tren
Cerita Para Pemilik Tapera, Pencairan Sulit, Selalu Diminta Menunggu, Perhitungannya Pun Tak Jelas

Cerita Para Pemilik Tapera, Pencairan Sulit, Selalu Diminta Menunggu, Perhitungannya Pun Tak Jelas

Tren
10 Gejala Malaria yang Perlu Anda Waspadai, Salah Satunya Nyeri Otot

10 Gejala Malaria yang Perlu Anda Waspadai, Salah Satunya Nyeri Otot

Tren
Pertandingan Indonesia Vs Irak Hari Ini, Pukul Berapa?

Pertandingan Indonesia Vs Irak Hari Ini, Pukul Berapa?

Tren
Selain Kepala Otorita Mundur, Berikut 5 Sorotan soal Pembangunan IKN

Selain Kepala Otorita Mundur, Berikut 5 Sorotan soal Pembangunan IKN

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com