Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pertamina Masih Tinjau Kenaikan Harga BBM Usai Pemilu 2024

Kompas.com - 21/02/2024, 20:00 WIB
Diva Lufiana Putri,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Corporate Secretary Pertamina Patra Niaga Irto Ginting mengatakan masih meninjau kemungkinan kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) usai pemilihan umum (pemilu) pada Maret 2024.

"Masih kami review (tinjau) ya," ujarnya dalam pesan singkat saat dihubungi Kompas.com, Rabu (21/2/2024).

Pertamina secara berkala melakukan evaluasi terhadap formula penetapan harga sesuai Keputusan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (Kepmen ESDM) Nomor 245.K/MG.01/MEM.M/2022.

Evaluasi dilakukan setiap bulan untuk menentukan harga jual bensin dan solar di stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) Pertamina itu berlaku untuk BBM nonsubsidi.

Namun, awal Februari 2024, Pertamina tidak menaikkan harga BBM nonsubsidi, meski harga di SPBU kompetitor sudah naik.

"Pertamina menetapkan harga yang kompetitif bagi masyarakat sekaligus memastikan distribusi hingga pelosok negeri tetap dapat dilakukan dengan maksimal," kara Irto pada Februari lalu.

Di sisi lain, peninjauan penyesuaian harga oleh Pertamina hanya berlaku untuk Pertamax Series, meliputi Pertamax, Pertamax Green, dan Pertamax Turbo, serta Dex Series, yakni Dexlite dan Pertamina Dex.

"Untuk BBM subsidi kewenangannya ada di pemerintah. Hingga saat ini harganya masih tetap," tutur Irto.

Baca juga: Resmi, Inilah Harga BBM Pertamina Seluruh Indonesia per 1 Februari 2024


Harga BBM Pertamina per Maret 2024 diprediksi naik

Terpisah, anggota Komite Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas Bumi (BPH Migas) Kementerian ESDM Saleh Abdurrahman mengungkapkan, harga BBM nonsubsidi mungkin akan mengalami kenaikan.

"Kalau harga BBM nonsubsidi merupakan kebijakan korporasi. Namun, tentu dipengaruhi oleh perkembangan harga minyak dunia," jelasnya, saat dikonfirmasi Kompas.com, Rabu.

Saleh menyebutkan, salah satu faktor kenaikan harga minyak dunia adalah kembali menguatnya aktivitas ekonomi China pasca tahun baru Imlek.

Tekanan geopolitik di kawasan Timur Tengah yang menghangat pun dapat berdampak pada potensi kenaikan harga minyak dunia.

"Dan itu akan berdampak juga terhadap harga BBM nonsubsidi," ujar Saleh.

Berbeda, menurutnya, harga BBM subsidi termasuk Pertalite dan Biosolar bukan merupakan kewenangan korporasi, melainkan pemerintah.

Sampai saat ini, harga kedua jenis bahan bakar tersebut pun masih sama dan belum akan mengalami perubahan.

Harga Pertalite per 1 Oktober 2023 masih dibanderol Rp10.000 per liter, sedangkan Biosolar Rp 6.800 per liter sejak 1 Desember 2023.

"(Harga Pertalite dan Biosolar) masih tetap. Belum tahu (kapan akan diubah)," ucap Saleh.

Baca juga: Kendaraan Ganti Pelat Nomor, Perlukah Daftar MyPertamina Lagi untuk Beli BBM Subsidi?

Halaman:

Terkini Lainnya

Situs Panganku.org Beralih Fungsi Jadi Judi Online, Kemenkes dan Kemenkominfo Buka Suara

Situs Panganku.org Beralih Fungsi Jadi Judi Online, Kemenkes dan Kemenkominfo Buka Suara

Tren
Kapan Pengumuman Hasil Tes Online 1 Rekrutmen Bersama BUMN 2024?

Kapan Pengumuman Hasil Tes Online 1 Rekrutmen Bersama BUMN 2024?

Tren
Ramai soal Surat Edaran Berisi Pemkab Sleman Tak Lagi Angkut Sampah Organik, Ini Kata DLH

Ramai soal Surat Edaran Berisi Pemkab Sleman Tak Lagi Angkut Sampah Organik, Ini Kata DLH

Tren
Saat Penyambut Tamu Acara Met Gala Dipecat karena Lebih Menonjol dari Kylie Jenner...

Saat Penyambut Tamu Acara Met Gala Dipecat karena Lebih Menonjol dari Kylie Jenner...

Tren
Kronologi dan Motif Ibu Racuni Anak Tiri di Rokan Hilir, Riau

Kronologi dan Motif Ibu Racuni Anak Tiri di Rokan Hilir, Riau

Tren
Rumah Sakit di Rafah Kehabisan Bahan Bakar, WHO: Penutupan Perbatasan Halangi Bantuan

Rumah Sakit di Rafah Kehabisan Bahan Bakar, WHO: Penutupan Perbatasan Halangi Bantuan

Tren
Cerita Rombongan Siswa SD 'Study Tour' Pakai Pesawat Garuda, Hasil Nabung 5 Tahun

Cerita Rombongan Siswa SD "Study Tour" Pakai Pesawat Garuda, Hasil Nabung 5 Tahun

Tren
Viral, Video Kucing Menggonggong Disebut karena 'Salah Asuhan', Ini Kata Ahli

Viral, Video Kucing Menggonggong Disebut karena "Salah Asuhan", Ini Kata Ahli

Tren
Seekor Kuda Terjebak di Atap Rumah Saat Banjir Melanda Brasil

Seekor Kuda Terjebak di Atap Rumah Saat Banjir Melanda Brasil

Tren
Link Live Streaming Indonesia vs Guinea U23 Kick Off Pukul 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia vs Guinea U23 Kick Off Pukul 20.00 WIB

Tren
Prediksi Susunan Pemain Indonesia dan Guinea di Babak Play-off Olimpiade Paris

Prediksi Susunan Pemain Indonesia dan Guinea di Babak Play-off Olimpiade Paris

Tren
Alasan Semua Kereta Harus Berhenti di Stasiun Cipeundeuy, Bukan untuk Menaikturunkan Penumpang

Alasan Semua Kereta Harus Berhenti di Stasiun Cipeundeuy, Bukan untuk Menaikturunkan Penumpang

Tren
Indonesia Vs Guinea, Berikut Perjalanan Kedua Tim hingga Bertemu di Babak Playoff Olimpiade Paris 2024

Indonesia Vs Guinea, Berikut Perjalanan Kedua Tim hingga Bertemu di Babak Playoff Olimpiade Paris 2024

Tren
Pelatih Guinea soal Laga Lawan Indonesia: Harus Menang Bagaimanapun Caranya

Pelatih Guinea soal Laga Lawan Indonesia: Harus Menang Bagaimanapun Caranya

Tren
8 Pencetak Gol Terbaik di Piala Asia U23 2024, Ada Dua dari Indonesia

8 Pencetak Gol Terbaik di Piala Asia U23 2024, Ada Dua dari Indonesia

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com