Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Resmi Dibuka, Siapa Saja yang Boleh Mendaftar KIP Kuliah 2024?

Kompas.com - 13/02/2024, 10:00 WIB
Alinda Hardiantoro,
Ahmad Naufal Dzulfaroh

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) resmi membuka pendaftaran KIP Kuliah 2024 pada Senin (12/2/2024).

Pendaftaran KIP Kuliah 2024 dibuka cukup lama, yakni sampai dengan 31 Oktober 2024.

Plt Kepala Puslapdik, Abdul Kahar mengatakan, lamanya waktu pendafataran dimaksudkan agar siswa yang mengikuti Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP), Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT), dan Seleksi Mandiri, serta mahasiswa yang masuk ke perguruan tinggi swasta, bisa ikut mendaftar KIP Kuliah 2024.

Tahun ini, KIP Kuliah 2024 akan diberikan kepada 986.577 mahasiswa dengan total anggaran Rp 13,9 triliun.

"Kuota penerima KIP Kuliah tahun ini adalah sebanyak 985.577 mahasiswa yang terdiri dari 200.000 mahasiswa penerima KIP Kuliah baru," kata Abdul webinar Sosialisasi Pendaftaran KIP Kuliah Merdeka 2023 yang ditayangkan pada kanal YouTube Kemendikbudristek, Senin.

"Sisanya adalah mahasiswa penerima KIP Kuliah on going, dan mahasiswa penerima bantuan biaya pendidikan on going," sambungnya.

Lantas, siapa saja yang boleh mendaftar KIP Kuliah 2024?

Baca juga: Pendaftaran KIP Kuliah 2024 Resmi Dibuka, Simak Jadwal, Syarat, dan Cara Daftarnya

Kelompok yang boleh daftar KIP Kuliah 2024

Tim Teknis KIP Kuliah Sony H Wijaya menyampaikan, KIP Kuliah 2024 dibuka untuk mahasiswa yang tengah menempuh jenjang sarjana dan diploma.

Menurutnya, KIP Kuliah 2024 hanya bisa didaftar oleh siswa lulusan SMA/MA/SMK pada tahun 2024, 2023, dan 2022.

"Yang bisa mendaftar KIP Kuliah adalah lulusan tahun 2024, 2023, dan 2022," kata dia, masih dari sumber yang sama.

Sony menegaskan, siswa yang lulus sebelum 2022 dipastikan tidak bisa mendaftar KIP Kuliah 2024.

Selain itu, siswa juga wajib memenuhi syarat umum penerima KIP Kuliah 2024, yaitu:

  • Lulusan SMA/MA/SMK sederajat pada 2024, 2023, dan 2022
  • Diterima di Perguruan Tinggi Terakreditasi pada Prodi Terakreditasi baik melalui jalur masuk SNBP, SNBT, dan Mandiri
  • Memiliki potensi akademik baik tetapi berasal dari keluarga dengan keterbatasan ekonomi.

Mahasiswa yang lolos KIP Kuliah 2024 nantinya berhak menerima keuntungan berupa biaya pendidikan dan biaya hidup.

Baca juga: Dipercepat, Pendaftaran KIP Kuliah 2024 Akan Dibuka Besok

Syarat pendaftar KIP Kuliah 2024

Selain itu, penerima KIP Kuliah 2024 juga diprioritaskan bagi mahasiswa yang berasal dari keluarga miskin atau rentan miskin.

Dilansir dari Pedoman Pendaftaran KIP Kuliah Merdeka 2024, berikut syarat pendaftar KIP Kuliah 2024 dari segi ekonomi:

Halaman:

Terkini Lainnya

Dinilai Muluskan Jalan Kaesang, Ini Sosok Penggugat Batas Usia Calon Kepala Daerah

Dinilai Muluskan Jalan Kaesang, Ini Sosok Penggugat Batas Usia Calon Kepala Daerah

Tren
Apa Itu Skala Waktu Greenwich Mean Time (GMT)? Berikut Sejarahnya

Apa Itu Skala Waktu Greenwich Mean Time (GMT)? Berikut Sejarahnya

Tren
Gunung Semeru Hari Ini Erupsi 8 Kali, Tinggi Letusan 400 Meter

Gunung Semeru Hari Ini Erupsi 8 Kali, Tinggi Letusan 400 Meter

Tren
KAI Ancam Pelaku Pelemparan Batu ke Kereta, Bisa Dipidana Penjara Seumur Hidup

KAI Ancam Pelaku Pelemparan Batu ke Kereta, Bisa Dipidana Penjara Seumur Hidup

Tren
5 Wilayah Berpotensi Banjir Rob 1-10 Juni 2024, Mana Saja?

5 Wilayah Berpotensi Banjir Rob 1-10 Juni 2024, Mana Saja?

Tren
Mengapa Anjing Peliharaan Menjulurkan Lidah? Berikut 7 Alasan Umumnya

Mengapa Anjing Peliharaan Menjulurkan Lidah? Berikut 7 Alasan Umumnya

Tren
12 Wilayah yang Berpotensi Kekeringan pada Juni 2024

12 Wilayah yang Berpotensi Kekeringan pada Juni 2024

Tren
Alasan Pekerja yang Sudah Punya Rumah Tetap Harus Jadi Peserta Tapera

Alasan Pekerja yang Sudah Punya Rumah Tetap Harus Jadi Peserta Tapera

Tren
Cara Mengajukan Pinjaman Melalui Layanan Dana Siaga BPJS Ketenagakerjaan, Apa Syaratnya?

Cara Mengajukan Pinjaman Melalui Layanan Dana Siaga BPJS Ketenagakerjaan, Apa Syaratnya?

Tren
Viral, Video Harimau Sumatera Masuk ke Halaman Masjid di Solok, Ini Penjelasan BKSDA

Viral, Video Harimau Sumatera Masuk ke Halaman Masjid di Solok, Ini Penjelasan BKSDA

Tren
Kata 'Duit' Disebut Berasal dari Belanda dan Tertulis di Koin VOC, Ini Asal-usulnya

Kata "Duit" Disebut Berasal dari Belanda dan Tertulis di Koin VOC, Ini Asal-usulnya

Tren
Juru Bahasa Isyarat Saat Konpers Pegi Tersangka Pembunuhan Vina Disebut Palsu, Ini Kata SLBN Cicendo Bandung

Juru Bahasa Isyarat Saat Konpers Pegi Tersangka Pembunuhan Vina Disebut Palsu, Ini Kata SLBN Cicendo Bandung

Tren
Viral, Video TNI Tendang Warga di Deli Serdang, Ini Kata Kapendam

Viral, Video TNI Tendang Warga di Deli Serdang, Ini Kata Kapendam

Tren
Tips Memelihara Anjing untuk Pemula, Ini Beberapa Hal yang Perlu Anda Lakukan

Tips Memelihara Anjing untuk Pemula, Ini Beberapa Hal yang Perlu Anda Lakukan

Tren
Berlaku mulai 1 Juni 2024, Ini Cara Beli Elpiji 3 Kg Menggunakan KTP

Berlaku mulai 1 Juni 2024, Ini Cara Beli Elpiji 3 Kg Menggunakan KTP

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com