Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini yang Terjadi pada Tubuh jika Mengonsumsi Okra Terlalu Banyak

Kompas.com - 02/01/2024, 11:00 WIB
Yefta Christopherus Asia Sanjaya,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

Manfaat mengonsumsi okra

Dengan kandungan nutrisi yang beragam, okra dapat mendatangkan beberapa manfaat bagi kesehatan.

Berikut manfaat mengonsumsi okra.

1. Mengatasi kanker

Okra mengandung lektin, sejenis protein yang berguna untuk mengurangi pertumbuhan sel kanker dan membunuh sel kanker.

Manfaat tersebut diketahui dari penelitian yang diunggah ke SpringerLink pada 2014.

Peneliti menemukan manfaat okra setelah menggunakan lektin dalam sayuran ini untuk mengobati sel kanker payudara.

Okra juga mengandung folat yang bermanfaat untuk mencegah risiko terkena kanker payudara.

Baca juga: 10 Manfaat Air Rendaman Nanas, Ampuh Mencegah Kanker dan Menurunkan Berat Badan

2. Mencegah masalah pada janin

Kandungan folat dalam okra juga berguna untuk mencegah masalah pada janin selama masa kehamilan.

Sebab, kadar folat yang rendah berpotensi menyebabkan keguguran da masalah pada anak.

Dokter biasanya menyarankan supaya wanita yang sedang mengandung mengonsumsi lebih banyak folat selama kehamilan dan saat menyusui.

3. Mengobati diabetes

Manfaat lain dari mengonsumsi okra adalah sayuran ini dapat mengobati diabetes.

Manfaat tersebut pernah ditelisik peneliti ketika membuat bubuk dari kulit dan biji okra.

Bahan tersebut kemudian diujicobakan untuk mengobati tikus yang mengalami diabetes.

Setelah kurang lebih satu bulan, tikus yang mengonsumsi bubuk dari kulit dan biji okra mengalami penurunan kadar gula darah dan lemak.

Baca juga: Ini yang Dirasakan Tubuh Saat Minum Air Rendaman Nanas, Apa Saja?

4. Menyehatkan jantung

Okra yang mengandung serat dapat mengurangi kadar kolesterol berbahaya dalam darah.

Makanan berserat tinggi menurunkan risiko penyakit jantung, stroke, obesitas, dan diabetes.

Kandungan tersebut juga dapat memperlambat penyakit jantung pada orang yang sudah mengidapnya.

5. Menyehatkan tulang

Alasan lain mengapa okra baik untuk dikonsumsi karena sayuran ini dapat menyehatkan tulang.

Kandungan vitamin K pada okra berguna untuk pembentukan tulang dan pembekuan darah.

Dengan begitu, sayuran tersebut dapat membantu memperkuat tulang dan mencegah patah tulang.

Baca juga: 10 Manfaat Daun Bidara, Ampuh Cegah Diabetes dan Sariawan

6. Menjaga kesehatan pencernaan

Kandungan serat dalam okra berguna membantu mencegah sembelit dan menjaga sistem pencernaan yang sehat.

Serat dalam makanan juga membantu mengurangi nafsu makan dan dapat membantu menurunkan berat badan.

Di sisi lain, penelitian yang diunggah ke Journal of the National Cancer Institute menunjukkan, serat bermanfaat untuk mengurangi risiko terkena kanker kolorektal.

Okra juga dapat dikonsumsi dalam bentuk ekstrak. Bahan ini berguna untuk melindungi diri dari iritasi dan penyakit radang lambung.

Baca juga: Sering Disamakan dengan Daun Kelor, Ini Khasiat Daun Katuk untuk Kesehatan

Dampak mengonsumsi okra terlalu banyak

Meski menyehatkan tubuh, okra dapat mendatangkan efek samping apabila dikonsumsi dalam jumlah berlebih.

Berikut dampak bila mengonsumsi okra terlalu banyak.

1. Meningkatkan risiko terkena batu ginjal

Okra mengandung oksalat yang tinggi, padahal jenis batu ginjal yang paling umum terdiri dari kalsium oksalat.

Makanan tinggi oksalat, seperti okra dan bayam, dapat meningkatkan risiko terkena batu ginjal pada orang yang pernah mengalaminya.

Baca juga: 5 Efek Samping Daun Kelor, Ketahui Cara Mencegahnya!

2. Pembekuan darah

Kandungan vitamin K yang tinggi dalam okra dapat mempengaruhi orang yang menggunakan obat pengencer darah, seperti warfarin atau Coumadin.

Pengencer darah membantu mencegah pembentukan gumpalan darah yang dapat menyebabkan stroke atau serangan jantung.

Baca juga: 7 Manfaat Daun Semanggi bagi Kesehatan dan Cara Mengolahnya

3. Peradangan

Okra mengandung solanin, senyawa beracun yang dapat memicu nyeri sendi, radang sendi.

Senyawa tersebut juga bisa menyebabkan peradangan berkepanjangan pada beberapa orang.

Beberapa makanan yang mengandung solanin selain okra adalah kentang, tomat, terong, blueberry, dan artichoke.

4. Masalah pencernaan

Okra mengandung fruktan, sejenis karbohidrat yang dapat menyebabkan diare, gas, kram, dan kembung pada orang yang memiliki masalah usus.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Terkini Lainnya

Bukan Lumba-lumba, Ini Hewan Paling Bahagia di Dunia karena Selalu Tersenyum

Bukan Lumba-lumba, Ini Hewan Paling Bahagia di Dunia karena Selalu Tersenyum

Tren
Manfaat Minum Teh Melati untuk Menurunkan Risiko Diabetes Tipe 2

Manfaat Minum Teh Melati untuk Menurunkan Risiko Diabetes Tipe 2

Tren
Prakiraan BMKG: Inilah Wilayah yang Masih Dilanda Hujan Lebat 18-19 Juni 2024

Prakiraan BMKG: Inilah Wilayah yang Masih Dilanda Hujan Lebat 18-19 Juni 2024

Tren
Rekor Sapi Termahal di Dunia Harganya Mencapai Rp 65 Miliar

Rekor Sapi Termahal di Dunia Harganya Mencapai Rp 65 Miliar

Tren
[POPULER TREN] Cara Melihat Rating Penumpang Gojek dan Grab | Cara Simpan Daging di Kulkas agar Tahan Lama

[POPULER TREN] Cara Melihat Rating Penumpang Gojek dan Grab | Cara Simpan Daging di Kulkas agar Tahan Lama

Tren
Kilas Balik TWK KPK yang Disebut Gagalkan Penangkapan Harun Masiku pada 2021

Kilas Balik TWK KPK yang Disebut Gagalkan Penangkapan Harun Masiku pada 2021

Tren
Kesaksian Warga Palestina Rayakan Idul Adha di Tengah Perang, Jadi Hari Paling Menyedihkan

Kesaksian Warga Palestina Rayakan Idul Adha di Tengah Perang, Jadi Hari Paling Menyedihkan

Tren
Bisakah Daging Kurban Dimasak Medium Rare seperti Steak? Ini Kata Chef

Bisakah Daging Kurban Dimasak Medium Rare seperti Steak? Ini Kata Chef

Tren
Cara Melihat Rating Penumpang Gojek dan Grab, Ketahui Risiko Nilai Buruk

Cara Melihat Rating Penumpang Gojek dan Grab, Ketahui Risiko Nilai Buruk

Tren
Sama-sama Bermanfaat bagi Tanaman, Apa Beda Pupuk Kompos dan Urea?

Sama-sama Bermanfaat bagi Tanaman, Apa Beda Pupuk Kompos dan Urea?

Tren
Kominfo Ancam Tutup Twitter, Amankah Membuka Aplikasi yang diblokir?

Kominfo Ancam Tutup Twitter, Amankah Membuka Aplikasi yang diblokir?

Tren
5 Minuman Penurun Tekanan Darah Tinggi, Ini Daftarnya

5 Minuman Penurun Tekanan Darah Tinggi, Ini Daftarnya

Tren
Tanda-tanda Daging Kurban Tak Layak Konsumsi, Apa Saja?

Tanda-tanda Daging Kurban Tak Layak Konsumsi, Apa Saja?

Tren
Berapa Batas Maksimal Konsumsi Daging Kurban per Hari agar Tetap Sehat?

Berapa Batas Maksimal Konsumsi Daging Kurban per Hari agar Tetap Sehat?

Tren
Bagaimana Cara Menurunkan Kolesterol dengan Cepat Saat Idul Adha? Berikut 5 Daftarnya

Bagaimana Cara Menurunkan Kolesterol dengan Cepat Saat Idul Adha? Berikut 5 Daftarnya

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com