Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Efek Samping Konsumsi Nangka, Waspadai Potensi Kantuk Berlebih

Kompas.com - 02/12/2023, 12:00 WIB
Diva Lufiana Putri,
Inten Esti Pratiwi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Nangka, buah dengan kulit berduri, adalah salah satu buah eksotik yang mudah dijumpai di Indonesia.

Berbeda dengan kulit luar yang kasar, isi buah ini memiliki tampilan lembut yang terdiri dari serat-serat berwarna kuning saat matang.

Saat belum masak, masyarakat kerap mengolah nangka menjadi pengganti daging karena teksturnya yang mirip dengan daging suwir.

Rasa manis daging buah dari pohon buah terbesar di dunia ini pun mirip dengan kombinasi beragam bahan pangan, seperti apel, nanas, mangga, dan pisang.

Dilansir dari laman Healthline, nangka tidak hanya menawarkan rasa manis dan nikmat, tetapi juga membawa banyak manfaat bagi kesehatan.

Nangka dapat menjadi sumber energi karena mengandung lebih dari 90 persen kalori yang berasal dari karbohidrat.

Buah ini juga memiliki skor indeks glikemik (GI) yang cukup rendah, sehingga relatif tidak menaikkan kadar gula darah.

Selain itu, nangka menyediakan sejumlah protein yang dapat membantu mencegah kadar gula darah naik terlalu cepat setelah makan.

Kandungan vitamin A dan C dalam buah bernama ilmiah Artocarpus heterophyllus ini turut meningkatkan kekebalan tubuh dan membantu mencegah infeksi penyakit.

Buah nangka juga dilengkapi kandungan kalium yang membantu menurunkan tekanan darah, sehingga memperkecil risiko penyakit jantung.

Lantas, adakah efek samping nangka?

Baca juga: 3 Efek Samping Mangga, Berapa Porsi Tepat untuk Tubuh?


Efek samping nangka bagi kesehatan

Umumnya, tidak ada risiko besar terkait mengonsumsi nangka. Dengan demikian, buah ini relatif aman dikonsumsi oleh sebagian besar orang.

Namun, beberapa orang mungkin perlu membatasi atau bahkan menghindari untuk mengonsumsi nangka.

Berikut beberapa efek samping nangka yang mungkin terjadi:

1. Alergi

Meski mengandung banyak manfaat bagi kesehatan, orang-orang tertentu yang memiliki alergi terhadap nangka perlu menghindarinya.

Halaman:

Terkini Lainnya

Bocoran Susunan Satgas Judi Online yang Dikomandoi Menko Polhukam, Ada Siapa Saja?

Bocoran Susunan Satgas Judi Online yang Dikomandoi Menko Polhukam, Ada Siapa Saja?

Tren
Seorang Dokter Temukan Potongan Jari Manusia di Dalam Es Krim 'Cone'

Seorang Dokter Temukan Potongan Jari Manusia di Dalam Es Krim "Cone"

Tren
4 Kader Gerindra yang Dapat Jatah Komisaris BUMN, Siapa Saja?

4 Kader Gerindra yang Dapat Jatah Komisaris BUMN, Siapa Saja?

Tren
Apakah Karyawan Swasta Dapat Libur Cuti Bersama Idul Adha? Berikut Aturannya

Apakah Karyawan Swasta Dapat Libur Cuti Bersama Idul Adha? Berikut Aturannya

Tren
7 Manfaat Memelihara Anjing, Salah Satunya Baik untuk Kesehatan Jantung

7 Manfaat Memelihara Anjing, Salah Satunya Baik untuk Kesehatan Jantung

Tren
Arab Saudi Uji Coba Taksi Terbang Tanpa Awak di Musim Haji 2024

Arab Saudi Uji Coba Taksi Terbang Tanpa Awak di Musim Haji 2024

Tren
Kapan Waktu yang Tepat Calon Karyawan Bertanya soal Gaji?

Kapan Waktu yang Tepat Calon Karyawan Bertanya soal Gaji?

Tren
Kapan Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 70? Berikut Jadwal, Cara Daftar, Syaratnya

Kapan Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 70? Berikut Jadwal, Cara Daftar, Syaratnya

Tren
Menko PMK Sebut Judi Online Bahaya, tapi Korbannya Akan Diberi Bansos

Menko PMK Sebut Judi Online Bahaya, tapi Korbannya Akan Diberi Bansos

Tren
KA Blambangan Ekspres dan Banyubiru Kini Gunakan Kereta Ekonomi New Generation, Cek Tarifnya

KA Blambangan Ekspres dan Banyubiru Kini Gunakan Kereta Ekonomi New Generation, Cek Tarifnya

Tren
Jemaah Haji Indonesia Berangkat ke Arafah untuk Wukuf, Ini Alur Perjalanannya

Jemaah Haji Indonesia Berangkat ke Arafah untuk Wukuf, Ini Alur Perjalanannya

Tren
Cara Mengubah Kalimat dengan Format Huruf Besar Menjadi Huruf Kecil di Google Docs

Cara Mengubah Kalimat dengan Format Huruf Besar Menjadi Huruf Kecil di Google Docs

Tren
Lolos SNBT 2024, Ini UKT Kedokteran UGM, Unair, Unpad, Undip, dan UNS

Lolos SNBT 2024, Ini UKT Kedokteran UGM, Unair, Unpad, Undip, dan UNS

Tren
Cara Daftar KIP Kuliah Jalur Mandiri PTN 2024, Klik kip-kuliah.kemdikbud.go.id

Cara Daftar KIP Kuliah Jalur Mandiri PTN 2024, Klik kip-kuliah.kemdikbud.go.id

Tren
Cara Cek Lokasi Faskes dan Kantor BPJS Kesehatan Terdekat secara Online

Cara Cek Lokasi Faskes dan Kantor BPJS Kesehatan Terdekat secara Online

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com