Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Tanda Keberadaan Tikus di Dalam Rumah, Apa Saja?

Kompas.com - 16/07/2023, 11:15 WIB
Aditya Priyatna Darmawan,
Inten Esti Pratiwi

Tim Redaksi

KOMPAS.comTikus dianggap hama lantaran kemampuannya menyebarkan penyakit dan merusak perabotan rumah.

Karena inilah, penghuni rumah selalu berupaya mencegah tikus masuk rumah dan mengusirnya dengan segala upaya.

Sebelum populasi menjadi semakin banyak, kenali tanda keberadaan tikus di dalam rumah agar Anda bisa segera mengusir dan membasminya.

Baca juga: 7 Bahan Alami yang Bisa Dijadikan Pestisida untuk Membasmi Tikus

Lantas apa saja tanda-tanda keberadaan tikus di dalam rumah tersebut?

7 tanda keberadaan tikus di dalam rumah

Dihimpun dari berbagai sumber, berikut tujuh tanda tikus berada di dalam rumah:

1. Ada kotoran tikus

Dikutip dari The Spruce (7/1//2022), jika penghuni melihat kotoran tikus, maka dipastikan rumah tersebut sudah diinvasi oleh hewan pengerat itu.

Semakin lama, kotoran tikus akan mengering dan berwarna abu-abu. Selain itu, kotoran tikus juga mudah hancur jika dipindahkan.

Kotoran kemungkinan besar ditemukan di dekat kemasan makanan, di dalam laci atau lemari, di bawah wastafel, di sepanjang dinding, atau di area tersembunyi.

2. Ada tanda gigitan

Bekas gigitan baru hewan pengerat mempunyai warna terang dan menjadi lebih gelap seiring bertambahnya waktu.

Penghuni rumah mungkin akan melihat lubang yang digerogoti pada kemasan makanan atau dinding.

Salah satu cara untuk menentukan lamanya keberadaan tikus di dalam rumah adalah dengan membandingkan bekas gigitan yang baru saja dilihat dengan bekas gigitan pada bahan serupa yang sudah diketahui sejak lama.

Jika tanda yang baru ditemukan berwarna lebih terang, itu bisa menjadi indikasi keberadaan tikus yang berkelanjutan.

Selain itu, tanda gigitan juga bisa digunakan untuk memperkirakan ukuran hewan pengerat tersebut. Semakin besar gigitan maka tikusnya juga semakin besar.

Baca juga: Tidak Perlu Pakai Perangkap, 12 Aroma Ini Ampuh Cegah Tikus Masuk Rumah

Ilustrasi tikus menggigit kabel. SHUTTERSTOCK/TOROOK Ilustrasi tikus menggigit kabel.

3. Ada bau busuk

Jika penghuni mencium aroma atau bau busuk di dalam rumah, itu bisa menjadi penanda keberadaan tikus.

Bau busuk tersebut berasal dari urine hewan pengerat ini dan kemungkinan besar terjadi ketika tikus baru saja memasuki rumah.

Halaman:

Terkini Lainnya

'Perang' Kesaksian soal Keterlibatan Pegi dalam Kasus Pembunuhan Vina Cirebon

"Perang" Kesaksian soal Keterlibatan Pegi dalam Kasus Pembunuhan Vina Cirebon

Tren
Pemadanan NIK Jadi NPWP, Ini yang Perlu Dipahami

Pemadanan NIK Jadi NPWP, Ini yang Perlu Dipahami

Tren
Usai Gelar Pesta Pranikah Mewah Anaknya, Mukesh Ambani Tak Lagi Jadi Orang Terkaya Asia

Usai Gelar Pesta Pranikah Mewah Anaknya, Mukesh Ambani Tak Lagi Jadi Orang Terkaya Asia

Tren
Jalan Kaki 30 Menit Membakar Berapa Kalori?

Jalan Kaki 30 Menit Membakar Berapa Kalori?

Tren
BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Angin Kencang, dan Petir 3-4 Juni 2024

BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Angin Kencang, dan Petir 3-4 Juni 2024

Tren
[POPULER TREN] Prakiraan Cuaca BMKG 2-3 Juni | Orang dengan Gangguan Kesehatan Tertentu yang Tak Dianjurkan Minum Air Kelapa

[POPULER TREN] Prakiraan Cuaca BMKG 2-3 Juni | Orang dengan Gangguan Kesehatan Tertentu yang Tak Dianjurkan Minum Air Kelapa

Tren
Amankah Tidur dengan Posisi Kepala, Badan, dan Kaki Tidak Sejajar?

Amankah Tidur dengan Posisi Kepala, Badan, dan Kaki Tidak Sejajar?

Tren
Parade 6 Planet 3 Juni 2024, Bisa Dilihat Jam Berapa?

Parade 6 Planet 3 Juni 2024, Bisa Dilihat Jam Berapa?

Tren
Kemenag Siapkan 300 Kuota Jemaah Haji untuk Ikuti Safari Wukuf

Kemenag Siapkan 300 Kuota Jemaah Haji untuk Ikuti Safari Wukuf

Tren
Produk yang Tidak Harus Menyertakan Sertifikasi Halal, Apa Saja?

Produk yang Tidak Harus Menyertakan Sertifikasi Halal, Apa Saja?

Tren
Kisah Penerjunan Kucing dengan Parasut, Berjasa Basmi Tikus di Kalimantan

Kisah Penerjunan Kucing dengan Parasut, Berjasa Basmi Tikus di Kalimantan

Tren
Sepanjang Mei, Ada 4 Aturan Baru Pemerintah yang Tuai Kegaduhan Publik

Sepanjang Mei, Ada 4 Aturan Baru Pemerintah yang Tuai Kegaduhan Publik

Tren
Cincin Emas Berusia 2.300 Tahun Ditemukan di Tempat Parkir Yerusalem

Cincin Emas Berusia 2.300 Tahun Ditemukan di Tempat Parkir Yerusalem

Tren
Daftar Ormas Keagamaan yang Kini Bisa Kelola Lahan Tambang Indonesia

Daftar Ormas Keagamaan yang Kini Bisa Kelola Lahan Tambang Indonesia

Tren
Buku Karya Arthur Conan Doyle di Perpustakaan Finlandia Baru Dikembalikan setelah 84 Tahun Dipinjam, Kok Bisa?

Buku Karya Arthur Conan Doyle di Perpustakaan Finlandia Baru Dikembalikan setelah 84 Tahun Dipinjam, Kok Bisa?

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com