Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Mamalia Paling Mematikan di Dunia, Apa Saja?

Kompas.com - 08/07/2023, 18:15 WIB
Muhammad Zaenuddin

Penulis

KOMPAS.com - Mamalia adalah jenis hewan vertebrata berdarah panas yang memiliki rambut atau bulu, dan memberi makan bayinya dengan susu.

Mamalia memiliki banyak keunikan lain dibandingkan dengan jenis hewan lainnya. Manusia pun tergolong ke dalam kategori mamalia.

Baca juga: Dari Elang hingga Kasuari, Ini 5 Burung Paling Berbahaya di Dunia

Dilansir dari laman A-Z Animals, berikut beberapa karakteristik hewan mamalia:

  • Mamalia bersifat endotermik, artinya mereka memiliki suhu tubuh yang konstan dan vertebrata, artinya mereka memiliki tulang punggung.
  • Memiliki sel darah merah dewasa, yang dikenal sebagai eritrosit, yang tidak memiliki nukleus.
  • Memiliki rambut atau bulu, di mana keduanya berfungsi sebagai isolator bagi hewan.
  • Mamalia memiliki malleus, incus, dan stapes.
  • Memiliki kelenjar susu, sehingga memberi mereka kemampuan untuk menghasilkan susu.
  • Memiliki diafragma yang berada di antara jantung dan paru-paru mereka
  • Mamalia memiliki rahang bawah berengsel yang terhubung langsung ke tengkorak.
  • Mamalia umumnya memiliki neokorteks di otaknya. Wilayah khusus ini memungkinkan mereka untuk mendengar dan melihat.

Baca juga: 7 Laba-laba Paling Beracun di Dunia


Mamalia paling mematikan

Dilansir dari Encyclopedia Britannica, berikut mamalia, selain manusia, yang menyebabkan kematian paling banyak di dunia:

1. Gajah

Gajah adalah hewan darat terbesar yang masih hidup. Mereka dikenal dengan belalainya yang panjang, kaki berbentuk kolom, kepala besar, dan telinga lebar.

Mamalia ini paling sering ditemukan di sabana, padang rumput, dan hutan. Namun mereka juga bisa hidup di berbagai habitat, termasuk gurun, rawa, dan dataran tinggi daerah tropis dan subtropis.

Kematian manusia akibat gajah berkisar 100 hingga lebih dari 500 kasus per tahun. Mereka diketahui menyerbu desa atau lahan pertanian di Asia Selatan.

Dalam beberapa kasus, gajah menanduk atau menginjak manusia yang menghalangi jalan.

Baca juga: Mengapa Hewan Memiliki Ekor? Berikut Penjelasannya

2. Rusa

Ilustrasi rusa di tengah jalan.iStockphoto/Carol Hamilton Ilustrasi rusa di tengah jalan.

Rusa merupakan hewan dengan ciri utama memiliki dua kuku besar dan dua kuku kecil di setiap kaki, serta memiliki tanduk pada jantan (satu spesies betina memiliki tanduk).

Rusa merupakan penghuni yang umum di lanskap perkotaan dan pinggiran kota, khususnya wilayah Amerika Serikat.

Mamalia ini sering kali tidak waspada ketika menyeberang jalan raya dan menyebabkan sejumlah kecelakaan mobil.

Diketahui, ratusan ribu kecelakaan mobil akibat rusa terjadi di Amerika Serikat setiap tahun, mengakibatkan sekitar 200 kematian.

Baca juga: 10 Ular Paling Mematikan di Dunia

3. Harimau

Harimau adalah anggota terbesar dari keluarga kucing yang hanya dapat disaingi oleh singa dalam hal kekuatan dan keganasan.

Di India, harimau memiliki sejarah menyeramkan di mana mereka menyerang pengunjung kebun binatang yang masuk atau memasukkan tangannya ke dalam kandang.

Halaman:

Terkini Lainnya

Maladewa Larang Warga Israel Masuk Negaranya, Solidaritas untuk Palestina

Maladewa Larang Warga Israel Masuk Negaranya, Solidaritas untuk Palestina

Tren
Syarat dan Cara Daftar PPDB Jabar 2024, Akses di Sapawarga atau Klik ppdb.jabarprov.go.id

Syarat dan Cara Daftar PPDB Jabar 2024, Akses di Sapawarga atau Klik ppdb.jabarprov.go.id

Tren
Profil Bambang Susantono dan Dhony Rahajoe, Kepala dan Wakil Kepala IKN yang Mengundurkan Diri

Profil Bambang Susantono dan Dhony Rahajoe, Kepala dan Wakil Kepala IKN yang Mengundurkan Diri

Tren
Heboh Orang Ngobrol dengan Layar Bioskop di Grand Indonesia, Netizen: Sebuah Trik S3 Marketing dari Lazada Ternyata

Heboh Orang Ngobrol dengan Layar Bioskop di Grand Indonesia, Netizen: Sebuah Trik S3 Marketing dari Lazada Ternyata

BrandzView
Pelari Makassar Meninggal Diduga 'Cardiac Arrest', Kenali Penyebab dan Faktor Risikonya

Pelari Makassar Meninggal Diduga "Cardiac Arrest", Kenali Penyebab dan Faktor Risikonya

Tren
Respons MUI, Muhammadiyah, dan NU soal Izin Usaha Tambang untuk Ormas

Respons MUI, Muhammadiyah, dan NU soal Izin Usaha Tambang untuk Ormas

Tren
Cara Mengurus Pembuatan Sertifikat Tanah, Syarat dan Biayanya

Cara Mengurus Pembuatan Sertifikat Tanah, Syarat dan Biayanya

Tren
Mengenal Teori Relativitas Albert Einstein, di Mana Ruang dan Waktu Tidaklah Mutlak

Mengenal Teori Relativitas Albert Einstein, di Mana Ruang dan Waktu Tidaklah Mutlak

Tren
Ahli Klaim Pecahkan Misteri Lokasi Lukisan Mona Lisa Dibuat, Ini Kotanya

Ahli Klaim Pecahkan Misteri Lokasi Lukisan Mona Lisa Dibuat, Ini Kotanya

Tren
Gaji Ke-13 PNS Cair Mulai Hari Ini, Cek Penerima dan Komponennya!

Gaji Ke-13 PNS Cair Mulai Hari Ini, Cek Penerima dan Komponennya!

Tren
Rujak dan Asinan Indonesia Masuk Daftar Salad Buah Terbaik Dunia 2024

Rujak dan Asinan Indonesia Masuk Daftar Salad Buah Terbaik Dunia 2024

Tren
Tak Hanya Menggunakan Suara, Kucing Juga Berkomunikasi dengan Bantuan Bakteri

Tak Hanya Menggunakan Suara, Kucing Juga Berkomunikasi dengan Bantuan Bakteri

Tren
Sosok dan Kejahatan Chaowalit Thongduang, Buron Nomor Satu Thailand yang Ditangkap di Bali

Sosok dan Kejahatan Chaowalit Thongduang, Buron Nomor Satu Thailand yang Ditangkap di Bali

Tren
Cara Mendapatkan Kartu BPJS Ketenagakerjaan Digital melalui Jamsostek Mobile

Cara Mendapatkan Kartu BPJS Ketenagakerjaan Digital melalui Jamsostek Mobile

Tren
9 Rekomendasi Makanan yang Membantu Menunjang Fungsi Otak, Apa Saja?

9 Rekomendasi Makanan yang Membantu Menunjang Fungsi Otak, Apa Saja?

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com