Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nekat Naik Kereta Api Tanpa Tiket, Apa Sanksinya?

Kompas.com - 19/06/2023, 20:30 WIB
Alinda Hardiantoro,
Farid Firdaus

Tim Redaksi

Di sisi lain, sistem boarding kereta api sudah tertata rapi dan steril untuk area stasiun. Sehingga, masyarakat yang tidak memiliki tiket, tidak dapat memasuki peron stasiun.

Baca juga: Viral, Video Remaja di Cikampek Lempari Kereta dengan Batu, Pelaku Kini Diburu Polisi

Pada kasus penumpang tanpa tiket KA Argo Parahyangan yang naik dari Stasiun Bandung, Mahendro menduga hal itu kemungkinan terjadi lantaran Stasiun Bandung tidak memisahkan penumpang KA Commuter Line dan KA Jarak Jauh setelah mereka melakukan proses boarding.

"Kita sudah lakukan langkah untuk meminimalisir kejadian tersebut dengan melakukan pemisahan boarding gate. Di Stasiun Bandung, untuk pelanggan Commuter Line boarding gate hanya bisa dilakukan di sebelah selatan," kata dia.

"Namun demikian memang, ketika sudah boarding dan masuk ke dalam, masih ada potensi salah naik karena pengaturan jalur yang berdekatan," imbuh Mahendra.

Baca juga: 8 Nama Kereta Ini Diambil dari Hewan Mitologi, Ada Sancaka dan Taksaka

Sampai saat ini, belum ada rencana renovasi Stasiun Bandung untuk memisahkan penumpang Commuter Line dengan KA Jarak Jauh agar kejadian serupa tidak terulang.

"Untuk renovasi, mungkin nanti sejalan dengan rencana dari pemerintah untuk elektrifikasi Commuter Line di wilayah Bandung Raya," tandasnya.

Untuk saat ini, PT KAI menempatkan petugas untuk mengarahkan pelanggan setelah mereka melakukan proses boarding.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com