Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Tanaman Paling Beracun di Dunia, Apa Saja?

Kompas.com - 16/03/2023, 09:00 WIB
Muhammad Zaenuddin

Penulis

KOMPAS.com - Tumbuhan beracun bisa tumbuh di mana saja tanpa kita sadari. Bahkan beberapa tanaman yang terlihat tidak berbahaya, bisa menyimpan racun.

Ketika seseorang secara tidak sengaja mengonsumsi beberapa bagian tumbuhan tersebut, akan menyebabkan gangguan pencernaan, masalah sistem saraf, hingga kematian.

Bahkan, dengan menyentuh daun atau getah dari tanaman beracun tersebut dapat menyebabkan alergi atau ruam pada kulit.

Baca juga: 10 Ular Paling Mematikan di Dunia

Dilansir dari Britannica, berikut ini adalah beberapa tanaman paling beracun di dunia:

Oleander (Nerium oleander)

Oleander adalah tanaman dengan bunga mencolok yang umumnya ditanam sebagai tanaman hias.

Semua bagian dari tanaman oleander ini beracun dan mengandung glikosida jantung mematikan yang dikenal sebagai oleandrin dan neriine.

Jika dimakan, dapat menyebabkan muntah, diare, denyut nadi tidak menentu, kejang, koma, bahkan kematian.

Selain itu, kontak langsung dengan getah tanaman ini diketahui dapat menyebabkan iritasi kulit bagi sebagian orang.

Rosary pea (Abrus precatorius)

Ilustrasi tanaman rosary pea, tanaman paling beracun.iStockphoto/CanerCakir Ilustrasi tanaman rosary pea, tanaman paling beracun.

Rosary pea atau yang juga disebut jequirity bean mengandung abrin, yakni zat yang mencegah sintesis protein dalam sel dan dapat menyebabkan kegagalan organ.

Biji tanaman rosary pea tidak beracun jika masih utuh. Namun, ketika bijinya tergores, pecah, atau dikunyah, bisa sangat berbahaya.

Bahkan hanya butuh 3 mikrogram abrin untuk dapat membunuh orang dewasa, dan jumlah tersebut lebih sedikit dari jumlah racun dalam satu bijinya.

Baca juga: 9 Peradaban Manusia yang Hilang, Apa Saja?

Water hemlock (Cicuta maculata)

Water hemlock, yang masih dalam keluarga wortel ini, dianggap sebagai tanaman beracun paling keras di Amerika Utara.

Tanaman beracun ini mengandung cicutoxin yang mematikan, terutama di akarnya. Kandungan tersebut bisa berakibat fatal pada siapa pun yang memakannya.

Tidak sengaja memakan water hemlock akan menyebabkan kejang, kram perut, mual, hingga kematian.

Selain itu, mereka yang bisa selamat setelah mengonsumsinya, sebagian besar menderita amnesia atau tremor abadi.

Deadly nightshade (Atropa belladonna)

ilustrasi tanaman deadly nightshade, tanaman paling beracun.iStockphoto/merlinpf ilustrasi tanaman deadly nightshade, tanaman paling beracun.

Deadly nightshade atau belladona berasal dari hutan atau kawasan terbengkalai di Eurasia tengah dan selatan.

Tanaman beracun ini memiliki ciri daun hijau kusam dan buah beri hitam mengkilap seukuran ceri.

Deadly nightshade mengandung atropin dan skopolamin pada batang, daun, buah, dan akarnya.

Jika dikonsumsi, dapat menyebabkan kelumpuhan pada otot tak sadar, termasuk jantung. Bahkan kontak fisik dengan daunnya dapat menyebabkan iritasi kulit.

Baca juga: 10 Kerajaan Terbesar Sepanjang Sejarah, Apa Saja?

Giant Hogweed (Heracleum mantegazzianum)

Dilansir dari Medical News Today, giant hogweed memiliki batang berongga yang mengandung getah berbahaya.

Getah ini dapat menyebabkan kulit melepuh saat terkena sinar matahari, dan bisa mengakibatkan kebutaan sementara hingga permanen jika mengenai mata.

Giant hogweed memiliki bunga berwarna putih di puncak batang. Selain itu, ia memiliki batang tebal, berbulu, dan berwarna hijau dengan bercak-bercak ungu.

Bunga daffodil (Narcissus)

ilustrasi bunga dafodill, tanaman beracun.iStockPhoto/stock_colors ilustrasi bunga dafodill, tanaman beracun.

Bunga daffodil mengandung lycorine yang merupakan bahan kimia beracun yang dapat menyebabkan muntah, mual, nyeri di perut, dan diare jika dikonsumsi.

Mengonsumsi bagian daffodil manapun, termasuk umbinya, dapat menyebabkan gejala tersebut. Namun, gejalanya tidak mengancam jiwa dan akan sembuh dalam 3 jam.

Ada banyak jenis bunga daffodil, tetapi sebagian besar memiliki ciri enam kelopak yang mengelilingi mahkota seperti terompet.

Pohon manchineel (Hippomane mancinella)

Pohon manchineel umumnya tumbuh di pantai beriklim tropis dan semua bagian pohon, termasuk buahnya, sangat beracun.

Getah pohon manchineel dapat menyebabkan iritasi dermatitis kontak, menyebabkan rasa terbakar, gatal, bengkak, dan lecet.

Pohon ini memiliki batang coklat kekuningan, daun berwarna hijau dengan tepi yang halus, dan buahnya terlihat seperti apel kecil.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Puncak Hujan Meteor Eta Aquarids 5-6 Mei 2024, Bisakah Disaksikan di Indonesia?

Puncak Hujan Meteor Eta Aquarids 5-6 Mei 2024, Bisakah Disaksikan di Indonesia?

Tren
Kronologi dan Dugaan Motif Suami Mutilasi Istri di Ciamis, Pelaku Sempat Melakukan Upaya Bunuh Diri

Kronologi dan Dugaan Motif Suami Mutilasi Istri di Ciamis, Pelaku Sempat Melakukan Upaya Bunuh Diri

Tren
7 Manfaat Ikan Teri, Menyehatkan Mata dan Membantu Diet

7 Manfaat Ikan Teri, Menyehatkan Mata dan Membantu Diet

Tren
Buah dan Sayur yang Tidak Boleh Dikonsumsi Anjing Peliharaan, Apa Saja?

Buah dan Sayur yang Tidak Boleh Dikonsumsi Anjing Peliharaan, Apa Saja?

Tren
Jadwal dan Live Streaming Pertandingan Semifinal Thomas dan Uber Cup 2024 Hari ini

Jadwal dan Live Streaming Pertandingan Semifinal Thomas dan Uber Cup 2024 Hari ini

Tren
Sederet Fakta Kasus Suami Mutilasi Istri di Ciamis, Dilakukan di Jalan Desa

Sederet Fakta Kasus Suami Mutilasi Istri di Ciamis, Dilakukan di Jalan Desa

Tren
Bagaimana Tubuh Bisa Menghasilkan Vitamin D Saat Terpapar Sinar Matahari?

Bagaimana Tubuh Bisa Menghasilkan Vitamin D Saat Terpapar Sinar Matahari?

Tren
Waspada Cuaca Panas Melanda Indonesia, Ini Tips Menghadapinya

Waspada Cuaca Panas Melanda Indonesia, Ini Tips Menghadapinya

Tren
7 Tanda Kolesterol Tinggi yang Sering Diabaikan, Pegal di Pundak dan Mudah Mengantuk

7 Tanda Kolesterol Tinggi yang Sering Diabaikan, Pegal di Pundak dan Mudah Mengantuk

Tren
BMKG: Beberapa Wilayah Indonesia yang Berpotensi Hujan Lebat dan Angin Kencang pada 4-5 Mei 2024

BMKG: Beberapa Wilayah Indonesia yang Berpotensi Hujan Lebat dan Angin Kencang pada 4-5 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN] Kata Media Asing soal Kekalahan Indonesia dari Irak | Tragedi Runtuhnya Jalan Tol di China

[POPULER TREN] Kata Media Asing soal Kekalahan Indonesia dari Irak | Tragedi Runtuhnya Jalan Tol di China

Tren
Masalah Tiga Tubuh

Masalah Tiga Tubuh

Tren
Jadwal Lengkap Pertandingan Sepak Bola Olimpiade Paris 2024

Jadwal Lengkap Pertandingan Sepak Bola Olimpiade Paris 2024

Tren
Pendaftaran Sekolah Kedinasan STAN, IPDN, dan STIS Dibuka Mei 2024

Pendaftaran Sekolah Kedinasan STAN, IPDN, dan STIS Dibuka Mei 2024

Tren
Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 67 Resmi Dibuka, Ini Syarat dan Caranya

Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 67 Resmi Dibuka, Ini Syarat dan Caranya

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com