Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ramai soal Punya Anak Bikin Wajah Terlihat Lebih Tua, Benarkah?

Kompas.com - 06/02/2023, 19:00 WIB
Alicia Diahwahyuningtyas,
Inten Esti Pratiwi

Tim Redaksi

KOMPAS.com- Unggahan yang menampilkan komentar tentang memiliki anak bisa membuat seseorang terlihat tampak lebih tua dikarenakan stres, ramai di media sosial

Unggahan itu dimuat di akun ini, Senin (6/2/2023).

Dalam unggahan itu tampak komentar warganet yang membandingkan dirinya yang berusia 24 tahun namun kalah awet muda dengan orang yang berusia 30 tahun.

"Menurut kalian real ga sih punya anak tu bikin cepet tua? ini bukan bahas soal perawatan kulitnya dulu, I mean.. stressnya lebih berat banget kalo punya anak ketimbang yang nggak. (cuma perkiraanku loh ya). no salt," tulis pengunggah.

Hingga Senin (6/2/2023) sore, unggahan ini telah dilihat sebanyak 486,9 ribu kali dengan 1,290 komentar dari warganet.

Beberapa warganet mengungkapkan ketidaksetujuan mereka terkait hal tersebut.

"Kita semua bakal menua, kulit kau itu akan keriput dan ujungnya jadi mayit di kubur. Kalo mau childfree silahkan, tapi jangan influence orang lain untuk melakukan hal yang sama. Sesuai kemampuan masing-masing aja, mamak kau childfree gak bisa lah kau main sosmed kek gini," tulis akun ini.

"Nggak. Nggak begitu. Punya anak ≠ stress ≠ tidak bahagia. Yang bikin banyak ibu-ibu terlihat lebih tua itu karena stress dan kurang bahagia akibat lingkungan yang supportive. Masih banyak kok ibu-ibu yang walaupun udah tua dan punya anak tapi masih kelihatan muda," kata akun ini.

"Unstable economics kak yg bikin tua, kalo kebutuhan ekonominya terpenuhi, punya anak ga masalah," ungkap akun ini.

Baca juga: Wanita Bos Rental PS Diduga Cabuli 17 Anak di Jambi, Ini Kronologinya

Lantas bagaimana tanggapan psikolog terkait hal tersebut?

Tanggapan Psikolog

Psikolog sekaligus dosen Fakultas Psikologi Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta Ratna Yunita Setiyani Subardjo mengatakan, seseorang terlihat tampak tua dikarenakan beberapa hal, salah satunya karena tidak bisa mengontrol emosi.

"Jika berbicara tentang emosi, maka itu berkaitan sekali dengan orang ketika mereka menampilkan sikap/perilaku dimana itu tergambar di wajah mereka. Emosi bisa menyebabkan stress dimana hal itu bisa terpancarkan oleh aura kita," ujarnya saat dihubungi Kompas.com Senin (6/2/2023).

Ratna menjelaskan, mereka yang merasa memiliki anak adalah satu hal yang membuat mereka menderita dan dimaknai dengan negatif maka mereka akan mengeluarkan emosi-emosi negatif.

Dimana emosi yang seharusnya bisa dijadikan sebagai motivasi untuk menjadi lebih baik, justru diluapkan dengan marah-marah.

Maka tidak menutup kemungkinan di mana kita seharusnya bisa tersenyum, namun justru selalu cemberut. Hal ini bisa mengakibatkan seseorang terlihat lebih tua. 

Halaman:

Terkini Lainnya

7 Potensi Manfaat Buah Gandaria, Apa Saja?

7 Potensi Manfaat Buah Gandaria, Apa Saja?

Tren
Dortmund Panen Kecaman setelah Disponsori Rheinmetall, Pemasok Senjata Perang Israel dan Ukraina

Dortmund Panen Kecaman setelah Disponsori Rheinmetall, Pemasok Senjata Perang Israel dan Ukraina

Tren
Murid di Malaysia Jadi Difabel setelah Dijemur 3 Jam di Lapangan, Keluarga Tuntut Sekolah

Murid di Malaysia Jadi Difabel setelah Dijemur 3 Jam di Lapangan, Keluarga Tuntut Sekolah

Tren
Sosok Calvin Verdonk, Pemain Naturalisasi yang Diproyeksi Ikut Laga Indonesia Vs Tanzania

Sosok Calvin Verdonk, Pemain Naturalisasi yang Diproyeksi Ikut Laga Indonesia Vs Tanzania

Tren
Awal Kemarau, Sebagian Besar Wilayah Masih Berpotensi Hujan Lebat dan Angin Kencang, Mana Saja?

Awal Kemarau, Sebagian Besar Wilayah Masih Berpotensi Hujan Lebat dan Angin Kencang, Mana Saja?

Tren
Mengenal Gerakan Blockout 2024 dan Pengaruhnya pada Palestina

Mengenal Gerakan Blockout 2024 dan Pengaruhnya pada Palestina

Tren
Korea Utara Bangun 50.000 Rumah Gratis untuk Warga, Tanpa Iuran seperti Tapera

Korea Utara Bangun 50.000 Rumah Gratis untuk Warga, Tanpa Iuran seperti Tapera

Tren
Menggugat Moralitas: Fenomena Perselingkuhan di Kalangan ASN

Menggugat Moralitas: Fenomena Perselingkuhan di Kalangan ASN

Tren
5 Fakta Kasus Mobil Mewah Pakai Pelat Dinas Palsu DPR, Seret Pengacara Berinisial HI

5 Fakta Kasus Mobil Mewah Pakai Pelat Dinas Palsu DPR, Seret Pengacara Berinisial HI

Tren
Beli Elpiji Wajib Pakai KTP, Pertamina: Masyarakat yang Belum Daftar Masih Dilayani

Beli Elpiji Wajib Pakai KTP, Pertamina: Masyarakat yang Belum Daftar Masih Dilayani

Tren
Kata PBB, Uni Eropa, Hamas, dan Israel soal Usulan Gencatan Senjata di Gaza

Kata PBB, Uni Eropa, Hamas, dan Israel soal Usulan Gencatan Senjata di Gaza

Tren
Beda Kemenag dan MUI soal Ucapan Salam Lintas Agama

Beda Kemenag dan MUI soal Ucapan Salam Lintas Agama

Tren
Orang dengan Gangguan Kesehatan Ini Sebaiknya Tidak Minum Air Kelapa Muda

Orang dengan Gangguan Kesehatan Ini Sebaiknya Tidak Minum Air Kelapa Muda

Tren
BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 2-3 Juni 2024

BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 2-3 Juni 2024

Tren
[POPULER TREN] Harga BBM Pertamina per 1 Juni 2024, Asal-usul Kata Duit

[POPULER TREN] Harga BBM Pertamina per 1 Juni 2024, Asal-usul Kata Duit

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com