Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Situasi Terkini di Depan Pura Mangkunegaran Tempat Resepsi Kaesang-Erina

Kompas.com - 11/12/2022, 21:08 WIB
Dandy Bayu Bramasta,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Resepsi pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Sofia Gudono di Pura Mangkunegaran, Solo, Jawa Tengah pada Minggu (11/12022) malam, sedang berlangsung.

Meski tidak seramai pelaksanaan kirab pada Minggu pagi, warga masyarakat masih tampak antusias mengikuti serangkaian proses pernikahan Kaesang-Erina.

Dari pantauan Kompas.com pukul 20.45 WIB, sejumlah masyarakat tampak mendekati area depan pintu masuk Pura Mangkunegaran sisi Selatan.

Sementara di depan Pura Mangkunegaran sisi Timur, berjajar sejumlah becak berwarna merah menghadap ke arah Barat.

Sesekali penarik becak menawarkan jasanya kepada tamu undangan resepsi Kaesang dan Erina yang telah keluar dari Pura Mangkunegaran.

Terlihat pula satu demi satu bus pariwisata yang membawa tamu undangan memasuki Pura Mangkunegaran.

Baca juga: Antusiasme Warga Saksikan Resepsi Kaesang dan Erina: Ajak Anak dan Cucu

Tamu terus berdatangan

Ketua Umum PDI-Perjuangan Megawati Soekarnoputri terlihat menggandeng tangan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming saat menghadiri resepsi pernikahan Kaesang-Erina di Pura Mangkunegaran, Minggu malam.KOMPAS.COM/TANGKAPAN LAYAR KOMPASTV Ketua Umum PDI-Perjuangan Megawati Soekarnoputri terlihat menggandeng tangan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming saat menghadiri resepsi pernikahan Kaesang-Erina di Pura Mangkunegaran, Minggu malam.

Sementara itu, tamu undangan dalam acara tasyakuran pernikahan Kaesang Pangarep dengan Erina Gudono terus berdatangan di Pura Mangkunegaran, Solo mulai pukul 18.15 WIB.

Sejauh ini, sejumlah pejabat dan tokoh yang menyambangi Puro Mangkunegara yakni Wakil Presiden Ma'ruf Amin, Menhan Prabowo Subianto, Ketua PKB Muhaimin Iskandar, Presiden ke-5 RI Megawati Soekarnoputri dan Puan Maharani hingga youtuber Atta Halilintar dan istrinya Aurel Hermansyah.

Keluarga Presiden keenam Indonesia Susilo Bambang Yudhoyono juga terlihat menghadiri pernikahan Kaesang dan Erina.

Baca juga: Perjuangan Anik, Antre Berjam-jam demi Dapatkan Makanan Gratis Syukuran Kaesang-Erina

Total tamu undangan resepsi dari sesi pertama hingga kedua berjumlah 6.000 orang.

Resepsi pernikahan Kaesang dan Erina ini digelar sejak Minggu pagi.

Sebelum resepsi, kegiatan diawali upacara ngunduh mantu dan dilanjut dengan kirab dengan menggunakan kereta kencana, mulai dari Loji Gandrung menuju Pura Mangkunegaran.

Selain terdapat sejumlah panggung hiburan, ribuan porsi makanan gratis pun dipersiapkan untuk masyarakat umum.

Baca juga: Saat Ribuan Porsi Makanan Gratis Syukuran Nikahan Kaesang-Erina Habis dalam Hitungan Jam...


Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

10 Jenis Penyakit Autoimun Paling Umum, Salah Satunya Diabetes Tipe 1

10 Jenis Penyakit Autoimun Paling Umum, Salah Satunya Diabetes Tipe 1

Tren
4 Alasan Minum Kopi Bisa Memperpanjang Umur Menurut Riset, Apa Saja?

4 Alasan Minum Kopi Bisa Memperpanjang Umur Menurut Riset, Apa Saja?

Tren
Apa yang Terjadi pada Tubuh Saat Jalan Kaki Setiap Hari? Ini 7 Manfaatnya

Apa yang Terjadi pada Tubuh Saat Jalan Kaki Setiap Hari? Ini 7 Manfaatnya

Tren
Daftar 11 Film Terbaru Tayang di Bioskop Juni 2024, Apa Saja?

Daftar 11 Film Terbaru Tayang di Bioskop Juni 2024, Apa Saja?

Tren
Keluarga Pegawai Dapat Diskon Tiket Kereta 50 Persen, KAI: Seumur Hidup

Keluarga Pegawai Dapat Diskon Tiket Kereta 50 Persen, KAI: Seumur Hidup

Tren
Update Kasus Korupsi Timah, Eks Dirjen Minerba Tersangka, Kerugian Naik Jadi Rp 300 T

Update Kasus Korupsi Timah, Eks Dirjen Minerba Tersangka, Kerugian Naik Jadi Rp 300 T

Tren
Polisi: Mayat di Toren Air Warga Pondok Aren merupakan Bandar Narkoba

Polisi: Mayat di Toren Air Warga Pondok Aren merupakan Bandar Narkoba

Tren
Ini Kata Jokowi dan Kejagung soal Anggota Densus 88 Kuntit Jampidsus

Ini Kata Jokowi dan Kejagung soal Anggota Densus 88 Kuntit Jampidsus

Tren
Israel Serang Rafah, Erdogan Sumpahi Netanyahu Bernasib seperti Hitler

Israel Serang Rafah, Erdogan Sumpahi Netanyahu Bernasib seperti Hitler

Tren
Pekerja Sudah Punya Rumah atau Ambil KPR, Masih Kena Potongan Tapera?

Pekerja Sudah Punya Rumah atau Ambil KPR, Masih Kena Potongan Tapera?

Tren
Bayi Tertabrak Fortuner di Sidoarjo, Apakah Orangtua Berpeluang Dipidana?

Bayi Tertabrak Fortuner di Sidoarjo, Apakah Orangtua Berpeluang Dipidana?

Tren
IKD Jadi Kunci Akses 9 Layanan Publik per Oktober, Bagaimana Nasib yang Belum Aktivasi?

IKD Jadi Kunci Akses 9 Layanan Publik per Oktober, Bagaimana Nasib yang Belum Aktivasi?

Tren
Bisakah Perjanjian Pranikah Atur Perselingkuhan Tanpa Pisah Harta?

Bisakah Perjanjian Pranikah Atur Perselingkuhan Tanpa Pisah Harta?

Tren
Prakiraan BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Angin Kencang, dan Petir 30-31 Mei 2024

Prakiraan BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Angin Kencang, dan Petir 30-31 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN] Ini yang Terjadi jika Tidak Memadankan NIK dan NPWP | La Nina Muncul Juni, Apa Dampaknya bagi Indonesia?

[POPULER TREN] Ini yang Terjadi jika Tidak Memadankan NIK dan NPWP | La Nina Muncul Juni, Apa Dampaknya bagi Indonesia?

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com