Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Masuk Kebun Binatang Ragunan Terbaru

Kompas.com - 03/10/2022, 08:30 WIB
Nur Rohmi Aida,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Taman Margasatwa Ragunan atau juga disebut Kebun Binatang Ragunan adalah sebuah kebun binatang yang terletak di daerah Ragunan, Pasar Minggu, Jakarta Selatan

Kebun Binatang Ragunan menjadi salah satu tempat wisata yang bisa dijadikan pilihan untuk piknik bersama keluarga di akhir pekan atau hari libur. 

Tempat wisata ini, selama masa pandemi Covid-19 menerapkan sejumlah aturan, di antaranya pembelian tiket harus dilakukan secara online. 

Mengingat saat ini kasus Covid-19 sudah terkendali, lantas apakah ada perubahan ketentuan masuk Kebun Binatang Ragunan?

Baca juga: Cara Pesan Tiket Online Kebun Binatang Ragunan, Berikut Link Daftarnya

Cara masuk Kebun Binatang Ragunan terbaru

Humas Taman Margasatwa Ragunan (TMR) Wahyudi Bambang menjelaskan cara masuk Kebun Binatang Ragunan saat ini bisa dilakukan langsung tanpa harus booking tiket terlebih dahulu.

“Untuk masuk Ragunan sudah bisa langsung, tidak perlu online,” ujar Wahyudi dihubungi Kompas.com, Minggu (2/10/2022).

Wahyudi juga menambahkan, form tiket online untuk masuk Ragunan saat ini sudah tidak diperlukan.

Selain itu, Wahyudi juga menyebut jumlah pengunjung juga sudah boleh masuk 100 persen ke Ragunan tanpa dibatasi.

Harga tiket Kebun Binatang Ragunan

Harga tiket masuk Kebun Binatang Ragunan untuk dewasa Rp 4.000 per orang.

Sementara untuk anak-anak, harga tiketnya adalah Rp. 3.000 per orang.

Harga tiket tersebut berlaku baik untuk weekend maupun weekdays.

Mengenai waktu operasionalnya, Kebun Binatang Ragunan buka setiap hari Selasa-Minggu pukul 07.00-16.00 WIB.

Sementara untuk Senin adalah hari libur satwa, sehingga tiap hari Senin, Kebun Binatang Ragunan tutup.

Baca juga: Cara Pesan Tiket Online Kebun Binatang Ragunan, Berikut Link Daftarnya

 

Tentang kebun binatang Ragunan

Kebun Bintang Ragunan sebagaimana dikutip dari laman Ragunanzoo Jakarta merupakan kebun binatang pertama yang didirikan pada tanggal 19 September 1864 di Jakarta.

Dulunya Ragunan bernama Planten en Dierentuin dan dioperasikan oleh Asosiasi Pecinta Flora & Fauna di Batavia saat itu.

Kebun Binatang Ragunan merupakan taman dengan luas 147 hektar dan rumah bagi setidaknya 2.000 spesimen.

Kebun binatang ini ditumbuhi lebih dari 50.000 pohon yang menjadikan suasana di sekitarnya sejuk dan nyaman.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Uni Eropa Segera Larang Retinol Dosis Tinggi di Produk Kecantikan

Uni Eropa Segera Larang Retinol Dosis Tinggi di Produk Kecantikan

Tren
Hamas Terima Usulan Gencatan Senjata, Israel Justru Serang Rafah

Hamas Terima Usulan Gencatan Senjata, Israel Justru Serang Rafah

Tren
Pengakuan TikToker Bima Yudho Dapat Tawaran Endorse Bea Cukai, DBC: Tak Pernah Ajak Kerja Sama

Pengakuan TikToker Bima Yudho Dapat Tawaran Endorse Bea Cukai, DBC: Tak Pernah Ajak Kerja Sama

Tren
Mengenal Rafah, Tempat Perlindungan Terakhir Warga Gaza yang Terancam Diserang Israel

Mengenal Rafah, Tempat Perlindungan Terakhir Warga Gaza yang Terancam Diserang Israel

Tren
Fortuner Polda Jabar Tabrak Elf Picu Kecelakaan di Tol MBZ, Pengemudi Diperiksa Propam

Fortuner Polda Jabar Tabrak Elf Picu Kecelakaan di Tol MBZ, Pengemudi Diperiksa Propam

Tren
Alasan Polda Metro Jaya Kini Kirim Surat Tilang via WhatsApp

Alasan Polda Metro Jaya Kini Kirim Surat Tilang via WhatsApp

Tren
UPDATE Identitas Korban Meninggal Tabrakan KA Pandalungan Vs Mobil di Pasuruan, Berasal dari Ponpes Sidogiri

UPDATE Identitas Korban Meninggal Tabrakan KA Pandalungan Vs Mobil di Pasuruan, Berasal dari Ponpes Sidogiri

Tren
Salinan Putusan Cerai Ria Ricis Beredar di Medsos, Bagaimana Aturan Publikasi Dokumen Perceraian?

Salinan Putusan Cerai Ria Ricis Beredar di Medsos, Bagaimana Aturan Publikasi Dokumen Perceraian?

Tren
Spyware Mata-mata asal Israel Diduga Dijual ke Indonesia

Spyware Mata-mata asal Israel Diduga Dijual ke Indonesia

Tren
Idap Penyakit Langka, Seorang Wanita di China Punya Testis dan Kromosom Pria

Idap Penyakit Langka, Seorang Wanita di China Punya Testis dan Kromosom Pria

Tren
Ribuan Kupu-kupu Serbu Kantor Polres Mentawai, Fenomena Apa?

Ribuan Kupu-kupu Serbu Kantor Polres Mentawai, Fenomena Apa?

Tren
Ramai soal Susu Dicampur Bawang Goreng, Begini Kata Ahli Gizi

Ramai soal Susu Dicampur Bawang Goreng, Begini Kata Ahli Gizi

Tren
57 Tahun Hilang Saat Perang Vietnam, Tentara Amerika Ini 'Ditemukan'

57 Tahun Hilang Saat Perang Vietnam, Tentara Amerika Ini "Ditemukan"

Tren
5 Tahun Menjabat, Sekian Uang Pensiun Seumur Hidup Anggota DPR RI

5 Tahun Menjabat, Sekian Uang Pensiun Seumur Hidup Anggota DPR RI

Tren
Kisah Celia, Wanita yang Tidak Makan Selama 4 Tahun akibat Sindrom Langka

Kisah Celia, Wanita yang Tidak Makan Selama 4 Tahun akibat Sindrom Langka

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com