Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Selain Mangkuk Ayam Jago, Ini Sederet Ikon yang Pernah Tampil di Google Doodle

Kompas.com - 12/09/2022, 18:25 WIB
Alinda Hardiantoro,
Inten Esti Pratiwi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Hari ini, Senin (12/9/2022) ikon mangkuk ayam jago menghiasi Google Doodle.

Berlatar warna merah maroon dan bunga merah jambu serta hijaunya dedaunan, potret mangkuk ayam jago itu seolah-olah bergerak berputar.

Sontak hal ini mengejutkan masyarakat Indonesia. Sebab, mangkuk ayam jago merupakan salah satu benda yang tidak asing lagi bagi masyarakat karena kerap digunakan oleh pedagang bakso dan mie ayam di berbagai kota di Indonesia.

Mangkuk ayam jago ini bukanlah satu-satunya ikon yang terpampang di Google Doodle.

Sebelumnya, terdapat beberapa potret menarik yang pernah menghiasi Google Doodle.

Baca juga: Mangkuk Ayam Jago Google Doodle Hari Ini, Ini Sejarah dan Maknanya

Ikon yang pernah muncul di Google Doodle

Berikut Kompas.com merangkum beberapa potret yang pernah turut menghiasi Google Doodle.

1. Pacu Jalur Kuantan Singingi

Bersamaan dengan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 Republik Indonesia (17/8/2022), Google Doodle memunculkan ilustrasi Pacu Jalur Kuantan Singingi (Kuansing), Provinsi Riau.

Mereka menamai potret itu sebagai "Pacu Perahu".

Pacu Perahu menampilkan lima orang yang tengah mendayung perahu Pacu Jalur sambil mengenakan pakaian adat khas daerah Indonesia.

Dalam keterangannya, Google menyebutkan bahwa gambar itu dibuat oleh seniman tamu di Bandung, Wastana Haikal.

Dikutip dari Kompas.com (17/8/2022), ilustrasi ini bertujuan untuk memberi pesan kepada masyarakat bahwa tradisi Pacu Jalur Kuantan Singingi (Kuansing) mengajarkan betapa pentingnya kerja sama dari sebuah tim.

Hal itu selaras dengan semboyan negara Indonesia, yakni Bhinneka Tunggal Ika.

Baca juga: 35 Aplikasi Berbahaya di Google Play Store, Sudah Diunduh Lebih dari 2 Juta Kali

Google Doodle HUT ke-77 RI dibuat oleh ilustrator asal Bandung, Wastana Haikal,Repro bidik layar via Google Google Doodle HUT ke-77 RI dibuat oleh ilustrator asal Bandung, Wastana Haikal,

2. Benyamin Sueb

Aktor ternama Benyamin Sueb juga pernah muncul di Google Doodle. Kemunculannya lengkap dengan peci, kain yang melingkar di lehernya, dan maskot khasnya, ondel-ondel.

Benyamin Sueb adalah tokoh populer di dunia hiburan yang dekat dengan masyarakat Indonesia.

Menurut Kompas.com (22/9/2020), karya-karya Benyamin kental dengan budaya Betawi.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com