Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Di Mana Ujung Paling Timur Rel Kereta Api di Pulau Jawa?

Kompas.com - 23/05/2022, 21:00 WIB
Diva Lufiana Putri,
Inten Esti Pratiwi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kereta api menjadi salah satu transportasi favorit masyarakat Indonesia.

Selain tarifnya yang relatif terjangkau, perjalanan dengan kereta api juga cenderung cepat dan bebas macet.

Kereta api tak bisa beroperasi jika tak ada rel. Rel inilah yang menjadi landasan jalan bagi kereta api maupun kendaraan sejenis.

Semakin panjang rel kereta api, semakin banyak pula daerah yang bisa dijangkau dengan transportasi ini.

Seperti di Pulau Jawa, rel kereta api sukses terbentang mulai ujung barat sampai ujung timur.

Lantas, di manakah ujung rel kereta api paling timur di Pulau Jawa?

Baca juga: 5 Fakta Masinis Kereta Api yang Jarang Diketahui Orang, Apa Saja?

Ujung rel kereta ada di Banten dan Jatim

Vice President Public Relations PT Kereta Api Indonesia (Persero) Joni Martinus mengatakan, ujung rel kereta api di Pulau Jawa terletak di Provinsi Banten dan Provinsi Jawa Timur (Jatim).

Provinsi Banten, tepatnya di Stasiun Merak, merupakan stasiun paling barat di Pulau Jawa. Sementara stasiun paling timur, terletak di Stasiun Ketapang, Banyuwangi, Jatim.

"(Ujung rel kereta api) Stasiun Merak dan Stasiun Ketapang," tutur Joni saat dihubungi Kompas.com, Senin (23/5/2022).

Dilansir dari laman KAI, Stasiun Merak (MER) adalah stasiun yang terletak di Kompleks Pelabuhan Merak, Pulomerak, Kota Cilegon, Banten.

Stasiun ini merupakan bagian Daerah Operasi (Daop) I Jakarta dan memiliki ketinggian 3 meter di atas permukaan laut.

Baca juga: 4,39 Juta Orang Mudik Menggunakan Kereta Api pada Masa Lebaran 2022

Ujung paling timur rel kereta di Pulau Jawa

Seperti yang disebutkan Joni, stasiun paling timur di Pulau Jawa adalah Stasiun Ketapang, Kabupaten Banyuwangi, Jatim.

Dulunya, stasiun paling timur Pulau Jawa ini bernama Stasiun Banyuwangi Baru (BWB).

Namun, per 1 Desember 2019, atas usulan Pemerintah Kabupaten Banyuwangi, stasiun ini berganti nama menjadi Stasiun Ketapang (KTG).

Dihimpun dari laman KAI, Stasiun Ketapang merupakan bagian dari Daop IX Jember dan berada di ketinggian 7 meter di atas permukaan laut.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Beredar Penampakan Diklaim Ular Jengger Bersuara Mirip Ayam, Benarkah Ada?

Beredar Penampakan Diklaim Ular Jengger Bersuara Mirip Ayam, Benarkah Ada?

Tren
Warganet Sambat ke BI, Betapa Susahnya Bayar Pakai Uang Tunai di Jakarta

Warganet Sambat ke BI, Betapa Susahnya Bayar Pakai Uang Tunai di Jakarta

Tren
Daftar Bansos yang Cair Mei 2024, Ada PKH dan Bantuan Pangan Non-tunai

Daftar Bansos yang Cair Mei 2024, Ada PKH dan Bantuan Pangan Non-tunai

Tren
8 Catatan Prestasi Timnas Indonesia Selama Dilatih Shin Tae-yong

8 Catatan Prestasi Timnas Indonesia Selama Dilatih Shin Tae-yong

Tren
Promo Tiket Ancol Sepanjang Mei 2024, Ada Atlantis dan Sea World

Promo Tiket Ancol Sepanjang Mei 2024, Ada Atlantis dan Sea World

Tren
Viral, Video Drone Diterbangkan di Kawasan Gunung Merbabu, TNGM Buka Suara

Viral, Video Drone Diterbangkan di Kawasan Gunung Merbabu, TNGM Buka Suara

Tren
Daftar 19 Wakil Indonesia dari 9 Cabor yang Sudah Pastikan Tiket ke Olimpiade Paris 2024

Daftar 19 Wakil Indonesia dari 9 Cabor yang Sudah Pastikan Tiket ke Olimpiade Paris 2024

Tren
Warga Bandung “Menjerit” Kepanasan, BMKG Ungkap Penyebabnya

Warga Bandung “Menjerit” Kepanasan, BMKG Ungkap Penyebabnya

Tren
Medan Magnet Bumi Melemah, Picu Kemunculan Makhluk Aneh 500 Juta Tahun Lalu

Medan Magnet Bumi Melemah, Picu Kemunculan Makhluk Aneh 500 Juta Tahun Lalu

Tren
Jadwal Keberangkatan Haji 2024 dari Indonesia, Ini Cara Mengeceknya

Jadwal Keberangkatan Haji 2024 dari Indonesia, Ini Cara Mengeceknya

Tren
Sosok Francois Letexier, Wasit yang Kartu Merah STY dan Beri Guinea 2 Penalti

Sosok Francois Letexier, Wasit yang Kartu Merah STY dan Beri Guinea 2 Penalti

Tren
Iklan iPad Pro Apple Tuai Kontroversi, Hancurkan Benda Seni demi Gawai

Iklan iPad Pro Apple Tuai Kontroversi, Hancurkan Benda Seni demi Gawai

Tren
6 Pilihan Ikan Tinggi Vitamin D, Bantu Tingkatkan Imunitas Tubuh

6 Pilihan Ikan Tinggi Vitamin D, Bantu Tingkatkan Imunitas Tubuh

Tren
5 Pesebak Bola Vietnam Ditangkap karena Pakai Narkoba, 2 Pemain Pernah Main di Timnas

5 Pesebak Bola Vietnam Ditangkap karena Pakai Narkoba, 2 Pemain Pernah Main di Timnas

Tren
YouTube Menghadirkan Fitur Baru 'Jump Ahead' untuk Pengguna Premium, Apa Itu?

YouTube Menghadirkan Fitur Baru "Jump Ahead" untuk Pengguna Premium, Apa Itu?

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com