Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Viral soal Paket iPhone XR yang Tinggal Dusnya Saja, Ini Klarifikasi JNE

Kompas.com - 26/02/2022, 18:00 WIB
Retia Kartika Dewi,
Inten Esti Pratiwi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Sebuah unggahan berisi informasi mengenai paket JNE berisi ponsel iPhone XR yang hilang dan tinggal dusnya saja ketika diterima oleh konsumen, viral di media sosial pada Kamis (24/2/2022).

Adapun informasi itu diunggah oleh akun Twitter ini.

Dalam twit dijelaskan bahwa konsumen membeli iPhone XR dengan packing kayu dan dilengkapi asuransi. Ketika konsumen melaporkan permasalahan yang terjadi, pihak JNE dianggap tidak menyelesaikan permasalahan dengan cepat.

"Demi Allah @JNE_ID, paket gue udah di asuransiin bahkan bayar packing kayu pas nyampe cuma tinggal box hp nya doang. Dikomplain intruksi ga jelas malah jadi dioper-oper, pake disuruh ke kantor cabang yg which jauh bgt. Udh lebih dr 24 jam jg pusat gaa update sama sekali," tulis pengunggah.

Pengunggah juga menambahkan video unboxing paket beserta kondisi dus ponsel ketika dibuka.

Setelah membuka paket, konsumen atau penggunggah twit menyatakan langsung menghubungi call center JNE dan meminta pengirim untuk ke agen JNE terdekat untuk mengurus surat klaim dan bukti pendukung lainnya via email.

Tetapi oleh konsumen, pihak JNE disebut tidak langsung merespons pelapor, dan pengirim pun pulang.

Kemudian, konsumen meminta pihak JNE untuk mengirimkan surat klaim dalam bentuk softcopy ke email konsumen.

Setelah menunggu seharian, konsumen kembali menghubungi pihak JNE, dan pihak JNE mengatakan bahwa mereka meminta konsumen untuk mengirimkan email bukti pendukung dan dokumen terlebih dahulu ke JNE.

Hingga Sabtu (26/2/2022), twit itu sudah diretwit sebanyak 11.200 kali dan disukai sebanyak 38.000 kali oleh pengguna Twitter lainnya.

Lalu, bagaimana tanggapan JNE mengenai kasus hilangnya iPhone XR milik konsumen tersebut?

Baca juga: Cara Lapor Paket Rusak atau Hilang di JNE, J&T, dan SiCepat

Masih proses investigasi

Menanggapi hal itu, Head of Media Relations JNE Kurnia Nugraha mengatakan bahwa pihaknya telah melakukan investigasi dan akan mengganti barang tersebut.

"Terkait kasus yang menimpa konsumen dengan hilangnya ponsel, kami dari pihak perusahaan melalui CS sudah melakukan investigasi dan kita tangani dengan baik," ujar Kurnia saat dihubungi Kompas.com, Sabtu (26/2/2022).

"Saat ini dalam tahap klaim sesuai prosedur untuk proses penggantian," lanjut dia.

Ia menambahkan, tahap investigasi masih dilakukan terkait kasus tersebut sampai benar-benar dikeluarkan kronologisnya dari Tim Operasional JNE.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Ramai Poster “All Eyes on Papua” di Media Sosial, Apa yang Terjadi?

Ramai Poster “All Eyes on Papua” di Media Sosial, Apa yang Terjadi?

Tren
Sosok Nikki Haley, Wanita yang Tulis 'Habisi Mereka' di Rudal Israel

Sosok Nikki Haley, Wanita yang Tulis "Habisi Mereka" di Rudal Israel

Tren
Promo Gratis Masuk Ancol 1-21 Juni 2024, Ini Syarat dan Ketentuannya

Promo Gratis Masuk Ancol 1-21 Juni 2024, Ini Syarat dan Ketentuannya

Tren
Kartu Prakerja Gelombang 69 Dibuka Hari Ini, Klik www.prakerja.go.id

Kartu Prakerja Gelombang 69 Dibuka Hari Ini, Klik www.prakerja.go.id

Tren
7 Kelompok yang Dapat Diskon Tiket Kereta dari KAI, Ada yang Berlaku Seumur Hidup

7 Kelompok yang Dapat Diskon Tiket Kereta dari KAI, Ada yang Berlaku Seumur Hidup

Tren
SIM C1 Resmi Berlaku untuk Motor 250-500 CC, Ini Syarat dan Biayanya

SIM C1 Resmi Berlaku untuk Motor 250-500 CC, Ini Syarat dan Biayanya

Tren
Mulai 2 Juni 2024, Masuk Mekkah Tanpa Izin Haji Bisa Kena Denda, Berapa Besarannya?

Mulai 2 Juni 2024, Masuk Mekkah Tanpa Izin Haji Bisa Kena Denda, Berapa Besarannya?

Tren
Link Live Streaming Liga 1 Madura United Vs Persib Bandung Hari Ini

Link Live Streaming Liga 1 Madura United Vs Persib Bandung Hari Ini

Tren
Penjelasan Gerindra soal Baliho Budisatrio Djiwandono-Kaesang Maju Pilkada Jakarta

Penjelasan Gerindra soal Baliho Budisatrio Djiwandono-Kaesang Maju Pilkada Jakarta

Tren
Sejarah Bayar UKT Pakai Hasil Bumi di Universitas Muhammadiyah Maumere

Sejarah Bayar UKT Pakai Hasil Bumi di Universitas Muhammadiyah Maumere

Tren
BMKG Ungkap Kondisi El Nino dan La Nina Saat Musim Kemarau 2024 di Indonesia

BMKG Ungkap Kondisi El Nino dan La Nina Saat Musim Kemarau 2024 di Indonesia

Tren
MRT Jakarta Beroperasi Normal Usai Sempat Dihentikan karena Material Jatuh

MRT Jakarta Beroperasi Normal Usai Sempat Dihentikan karena Material Jatuh

Tren
Beredar Video Oknum Suporter Serang KA Pasundan di Stasiun Surabaya Gubeng, Ini Kata Daop 8

Beredar Video Oknum Suporter Serang KA Pasundan di Stasiun Surabaya Gubeng, Ini Kata Daop 8

Tren
Israel Sebut Perang Melawan Hamas Diperkirakan hingga Akhir Tahun 2024

Israel Sebut Perang Melawan Hamas Diperkirakan hingga Akhir Tahun 2024

Tren
Kumpulan Ucapan dan Twibbon Hari Lahir Pancasila 1 Juni 2024

Kumpulan Ucapan dan Twibbon Hari Lahir Pancasila 1 Juni 2024

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com