Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 12/12/2021, 10:03 WIB

KOMPAS.com - Seorang pria asal Batam bernama Sofian, membuat sebuah karya seni yang terbuat dari 576 kok sebagai bentuk apresiasi kepada The Minions, julukan untuk ganda putra bulu tangkis, Marcus Fernaldi Gideon dan Kevin Sanjaya Sukamuljo.

Karya tersebut diunggah di akun Instagram Sofian @abang_seni pada Kamis (9/11/2021).

Sofian merangkai dan mengecat ratusan kok di atas papan berukuran 244 x 122 meter.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by egg balancer (@abang_seni)

Uniknya, karya yang dibuat dalam waktu satu bulan ini, jika dilihat dari sudut kiri maka akan menampilkan wajah Marcus. Sementara, jika dilihat dari sudut kanan, maka akan tampak wajah Kevin.

"Tantangannya, awal saya gambar Marcus satu arah. Sudah mau masuk ke dua arah, itu setiap goresan (wajah Kevin) itu berpengaruh ke wajah Marcus. Itu suatu tantangan banget. Butuh konsentrasi yang tinggi," ujar Sofian kepada Kompas.com, Sabtu (11/12/2021).

Atas karyanya ini, Sofian mendaftarkan hak ciptanya ke Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham).

"Ini Hak Cipta saya yang ke-8," kata dia.

Bukan kali ini saja Sofian membuat karya seni yang unik.  

Bagaimana proses Sofian menciptakan karya dari kok ini?

Karya untuk "The Minions"

Sebelumnya, Sofian juga pernah membuat karya khusus untuk The Minions setelah Indonesia batal mengikuti kejuaraan All England 2021.

Para atlet Indonesia saat itu dinyatakan tidak bisa mengikuti turnamen setelah diketahui berada dalam satu pesawat dengan seorang penumpang asal Turki yang dilaporkan positif Covid-19.

Tim Merah Putih pun dipaksa mundur dari All England 2021 karena alasan protokol kesehatan.

"Indonesia tidak kalah, Indonesia dipulangkan karena pandemi. Jadi tidak boleh berkata All England 2021 Indonesia kalah, saya tidak terima," ujar Sofian.

Saat itu, ia pun membuat sebuah karya untuk mengungkapkan apa yang ia rasakan.

Sofian memiliki ide untuk membuat karya dari kok bekas. Ia mulai mengumpulkan, menyeleksi kok yang masih bagus, menggunting, kemudian merangkainya satu per satu membentuk sketsa wajah The Minions.

Halaman Selanjutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com