Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ramai Twit Kulit Bentol-bentol Disebut karena Darah Manis, Benarkah?

Kompas.com - 27/11/2021, 16:00 WIB
Retia Kartika Dewi,
Rendika Ferri Kurniawan

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Sebuah unggahan berisi informasi mengenai adanya kondisi kulit yang bentol-bentol dan berbekas luka, disebut karena darah manis, viral di media sosial pada Sabtu (26/11/2021).

"Bekas luka. cara ngilangin bekas luka yg menahun kaya gini pake apa yaa? yg ampuhh pls, sender udh capek bgt huhu," tulis akun Twitter ini.

Dalam twit juga dilengkapi dengan foto kondisi kulit tangan dan kaki pengirim berbentol dan berbintik hitam.

Hingga Sabtu (27/11/2021), twit itu sudah diretwit sebanyak 264 kali dan disukai sebanyak lebih dari 2.600 kali oleh pengguna Twitter lainnya.

Hal serupa juga pernah diunggah di akun Twitter yang sama.

"Aku darah manis dari kecil bahkan gak cuma kaki aku aja, tangan juga kayak gini.. kalian ada yang tau cara ngatasinnya gaa? terus kalo bisa rekomendasiin ke aku Pr00duKnya dong, sender malu banget kalo pake rok/celana pendek," tulis pengirim pada akun Twitter tersebut pada Rabu (17/11/2021).

Bagaimana penjelasan dokter?

Baca juga: 9 Gejala Kencing Manis yang Perlu Diwaspadai

Penjelasan dokter

Menanggapi hal itu, dokter spesialis kulit dan kelamin dari Universitas Mataram dr Dedianto Hidajat mengatakan, tidak ada istilah darah manis dalam medis, melainkan kencing manis atau diabetes melitus.

"Darah manis merupakan istilah awam untuk kencing manis, pada penderita kencing manis atau diabetes melitus memang sering terjadi keluhan gatal-gatal karena kulit menjadi kering," ujar Dedi, saat dihubungi Kompas.com, Sabtu (27/11/2021).

Menurut Dedi, kondisi kulit yang ada pada unggahan medsos itu bukan dikarenakan karena diabetes.

"Ini sepertinya bukan karena kencing manis melainkan lebih kepada alergi," lanjut dia.

Dedi mengatakan, kondisi kulit yang dialami warganet itu termasuk kulit yang sensitif dan mudah alergi serta iritasi.

Dalam dunia medis, kondisi kulit ini disebut dengan nama eksim atau dermatitis. Oleh karena itu, penyebabnya bukan karena kencing manis, tetapi karena proses alergi.

Alergi yang dimaksud bisa dikarenakan faktor dari dalam seperti keturunan atau genetik, atau bisa juga dari faktor luar seperti gigitan serangga, penggunaan obat-obatan tertentu atau krim oles yang tidak tepat, makanan, atau debu.

Baca juga: Mengenal Gula Darah dalam Tubuh dan Cara Mengelolanya..

Proses penyembuhan cukup lama

Jika sudah mengalami hal seperti itu, Dedi mengatakan, proses penyembuhannya pun cukup lama.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Mengenal Rafah, Tempat Perlindungan Terakhir Warga Gaza yang Terancam Diserang Israel

Mengenal Rafah, Tempat Perlindungan Terakhir Warga Gaza yang Terancam Diserang Israel

Tren
Fortuner Polda Jabar Tabrak Elf Picu Kecelakaan di Tol MBZ, Pengemudi Diperiksa Propam

Fortuner Polda Jabar Tabrak Elf Picu Kecelakaan di Tol MBZ, Pengemudi Diperiksa Propam

Tren
Alasan Polda Metro Jaya Kini Kirim Surat Tilang via WhatsApp

Alasan Polda Metro Jaya Kini Kirim Surat Tilang via WhatsApp

Tren
UPDATE Identitas Korban Meninggal Tabrakan KA Pandalungan Vs Mobil di Pasuruan, Berasal dari Ponpes Sidogiri

UPDATE Identitas Korban Meninggal Tabrakan KA Pandalungan Vs Mobil di Pasuruan, Berasal dari Ponpes Sidogiri

Tren
Salinan Putusan Cerai Ria Ricis Beredar di Medsos, Bagaimana Aturan Publikasi Dokumen Perceraian?

Salinan Putusan Cerai Ria Ricis Beredar di Medsos, Bagaimana Aturan Publikasi Dokumen Perceraian?

Tren
Spyware Mata-mata asal Israel Diduga Dijual ke Indonesia

Spyware Mata-mata asal Israel Diduga Dijual ke Indonesia

Tren
Idap Penyakit Langka, Seorang Wanita di China Punya Testis dan Kromosom Pria

Idap Penyakit Langka, Seorang Wanita di China Punya Testis dan Kromosom Pria

Tren
Ribuan Kupu-kupu Serbu Kantor Polres Mentawai, Fenomena Apa?

Ribuan Kupu-kupu Serbu Kantor Polres Mentawai, Fenomena Apa?

Tren
Ramai soal Susu Dicampur Bawang Goreng, Begini Kata Ahli Gizi

Ramai soal Susu Dicampur Bawang Goreng, Begini Kata Ahli Gizi

Tren
57 Tahun Hilang Saat Perang Vietnam, Tentara Amerika Ini 'Ditemukan'

57 Tahun Hilang Saat Perang Vietnam, Tentara Amerika Ini "Ditemukan"

Tren
5 Tahun Menjabat, Sekian Uang Pensiun Seumur Hidup Anggota DPR RI

5 Tahun Menjabat, Sekian Uang Pensiun Seumur Hidup Anggota DPR RI

Tren
Kisah Celia, Wanita yang Tidak Makan Selama 4 Tahun akibat Sindrom Langka

Kisah Celia, Wanita yang Tidak Makan Selama 4 Tahun akibat Sindrom Langka

Tren
Tema Met Gala dari Masa ke Masa, 'Sleeping Beauties: Reawakening Fashion' Jadi Tajuk 2024

Tema Met Gala dari Masa ke Masa, "Sleeping Beauties: Reawakening Fashion" Jadi Tajuk 2024

Tren
Cabut Gigi Bungsu, ke Dokter Gigi Umum atau Spesialis Bedah Mulut?

Cabut Gigi Bungsu, ke Dokter Gigi Umum atau Spesialis Bedah Mulut?

Tren
Cara Daftar Anggota PPS Pilkada 2024, Berikut Syarat dan Prosedurnya

Cara Daftar Anggota PPS Pilkada 2024, Berikut Syarat dan Prosedurnya

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com