Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ramai soal Vaksinasi Dosis Kedua Disebut Batal karena Stok Habis, Ini Tanggapan Kemenkes

Kompas.com - 19/07/2021, 09:30 WIB
Rosy Dewi Arianti Saptoyo,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

Diutamakan berdasarkan wilayah

Juru Bicara Vaksinasi untuk Kementerian Kesehatan, dr Siti Nadia Tarmizi mengatakan, masalah penundaan jadwal vaksinasi Covid-19 terjadi karena masalah distribusi.

"Ini hanya proses distribusi yang baru dikirimkan," kata Nadia, kepada Kompas.com, Jumat (16/7/2021).

Ia menjelaskan, distribusi vaksin sementara ini diutamakan bagi wilayah dengan angka kasus Covid-19 tinggi, seperti Pulau Jawa dan Bali.

"Karena alokasi vaksin memang diutamakan di Jawa-Bali dulu yang kasusnya sedang meningkat tajam," jelas Nadia.

Baca juga: Rekor 1.040 Kematian akibat Covid-19, Apa Penyebabnya?

Batas waktu dosis kedua

Jarak pemberian vaksin Covid-19 dari dosis pertama ke dosis ke dua antara 14 atau 28 hari, tergantung jenis vaksin yang diterima.

Ketika dosis vaksin habis di lokasi vaksinasi atau kondisi lainnya yang tidak memenuhi persyaratan vaksinasi Covid-19, memang memungkinkan vaksinasi dosis kedua bisa ditunda.

Diberitakan Kompas.com, Selasa (13/7/2021), jika penerima vaksinasi tidak terpapar Covid-19, maka penundaannya tidak boleh lebih dari 7 hari.

"Kalau penundaan bisa maksimum sampai 7 hari," imbuh dia.

Baca juga: Belum Dapat SMS? Ini Cara Unduh dan Cetak Sertifikat Vaksin Covid-19

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com