Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Update Corona 3 April: 5 Negara Kasus Terbanyak | Vaksin Pfizer Efektif Lindungi dari Covid-19 hingga 6 Bulan

Kompas.com - 03/04/2021, 07:30 WIB
Mela Arnani,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Update virus corona di dunia dari data Worldometers pada Sabtu (3/4/2021) pukul 06.00 WIB, secara global, banyaknya kasus terkonfirmasi Covid-19 tercatat sebanyak 1230.779.425 kasus.

Dari jumlah tersebut, sebanyak 105.278.379 kasus telah dinyatakan sembuh. Sementara itu, sebanyak 2.849.609 orang meninggal dunia karena Covid-19 di seluruh dunia.

Baca juga: [POPULER TREN] Syarat dan Cara Daftar BLT BPUM Rp 1,2 Juta, Kuota 12,8 Juta Penerima

5 Negara kasus Covid-19 terbanyak

1. Amerika Serikat

Kasus infeksi virus corona di negara ini dilaporkan sebanyak 31.308.949 kasus, dengan 23.822.408 kasus telah sembuh.

Adapun kematian akibat virus corona di AS juga menduduki peringkat pertama secara global, dengan dilaporkan sebanyak 567.487 orang.

2. Brasil

Kasus Covid-19 yang terkonfirmasi di Brasil sebanyak 12.910.082 kasus. Dari jumlah tersebut, sebanyak 11.276.628 kasus telah dinyatakan sembuh. Sementara itu, virus SARS-CoV-2 telah menewaskan sebanyak 328.206 orang di Brasil.

3. India

Berdasarkan data yang dilaporkan, virus corona telah menginfeksi sebanyak 12.391.129 orang di India. Sebanyak 11.567.060 orang telah dinyatakan pulih. Namun korban tewas karea corona ada 164.141 orang di India.

4. Perancis

Perancis melaporkan 4.741.759 kasus positif infeksi Covid-19, dengan mencatat 46.677 kasus baru dalam satu hari terakhir.

Negara ini mencatat sebanyak 297.734 kasus telah pulih. Sementara itu, infeksi virus corona telah menewaskan 96.280 orang di Perancis.

5. Rusia

Rusia melaporkan adanya 4.563.056 kasus terkonfirmasi positif Covid-19. Tercatat sebanyak 4.186.251 orang yang terpapar virus telah sembuh. Sementara itu, 99.633 orang dinyatakan meninggal dunia akibat penyakit Covid-19.

Baca juga: Mengenal Glaukoma: Gejala, Penyebab, hingga Cara Pengobatannya

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com