Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[HOAKS] Video dengan Klaim Drone Pengintai Israel Ditangkap Elang

Kompas.com - 25/03/2021, 15:05 WIB
Tim Cek Fakta

Penulis

hoaks

hoaks!

Berdasarkan verifikasi Kompas.com sejauh ini, informasi ini tidak benar.

KOMPAS.com - Sebuah foto yang menampilkan seekor elang sedang menangkap drone terbang beredar di media sosial.

Dalam narasi yang tersebar, drone itu diklaim merupakan drone pengintai milik Israel yang terbang di atas langit Gaza, Palestina.

Dari penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, informasi tersebut tidak benar alias hoaks.

Foto tersebut bersumber dari AFP pada 2016 silam karya Koen van Weel. Elang itu sedang dilatih oleh pihak kepolisian di Katwijk, Belanda, pada 7 Maret 2016.

Narasi yang beredar

Ada beberapa akun yang mengunggah narasi dengan foto serupa, salah satunya adalah Mohammad Abidzar Alghifari pada 21 Maret 2021.

Berikut isi unggahan lengkapnya:

ALLAHU AKBAR ,,, Drone pengintai milik Zionis yahudi Israel ditangkap Burung Elang, terbang rendah diatas langit Gaza palestina.. Pertolongan Allah drone Ditangkap Elang. ALLAHU AKBAR Kita berharap semua manusia melihatnya.

Tangkapan layar unggahan hoaks yang berisi elang menangkap drone pengintai Israel Tangkapan layar unggahan hoaks yang berisi elang menangkap drone pengintai Israel

Dalam foto itu, terdapat narasi berbahasa Arab dengan isi yang sama. Narasi serupa juga diunggah oleh akun Sulaiman Daud dan Yusuf Helmi Ahmad.

Penelusuran Kompas.com

Untuk memastikan foto itu, Kompas.com menelusuri via Google Image.

Dari hasil pencarian Google, foto tersebut bersumber dari AFP pada 2016 karya Koen van Weel.

Dalam keterangan foto, disebutkan bahwa elang itu sedang dilatih oleh pihak kepolisian di Katwijk, Belanda pada 7 Maret 2016.

Untuk memastikan kembali narasi itu, penelusuran dilakukan dengan mengetik kata kunci "eagle catches israel's drona" di kolom pencarian Google.

Hasilnya, tak ada satu pun berita yang menjelaskan informasi itu.

Beberapa hasil pencarian justru merujuk pada video CBS News dan Euro News dengan judul "Elang dilatih untuk menangkap drone dari langit".

Melansir BBC, 12 September 2016, polisi Belanda memang mempekerjakan elang untuk menjatuhkan drone ilegal setelah uji coba berhasil.

HOAKS ATAU FAKTA?

Jika Anda mengetahui ada berita viral yang hoaks atau fakta, silakan klik tombol laporkan hoaks di bawah ini

closeLaporkan Hoaks checkCek Fakta Lain
Berkat konsistensinya, Kompas.com menjadi salah satu dari 49 Lembaga di seluruh dunia yang mendapatkan sertifikasi dari jaringan internasional penguji fakta (IFCN - International Fact-Checking Network). Jika pembaca menemukan Kompas.com melanggar Kode Prinsip IFCN, pembaca dapat menginformasikannya kepada IFCN melalui tombol di bawah ini.
Laporkan
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com