Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

UPDATE Corona 16 Maret 2021: 10 Negara dengan Kasus Covid-19 Tertinggi | WHO Desak Dunia Tak Hentikan Vaksinasi

Kompas.com - 16/03/2021, 08:30 WIB
Dandy Bayu Bramasta,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

Indonesia

Kasus virus corona di Indonesia tercatat juga mengalami peningkatan, baik dari jumlah kasus, sembuh, maupun yang meninggal dunia.

Hingga Senin (15/3/2021) pukul 12.00 WIB, kasus positif Covid-19 bertambah sebanyak 5.589, sehingga jumlahnya saat ini menjadi 1.425.044 orang.

Sedangkan untuk kasus sembuh, juga ada penambahan sebanyak 6.830 orang.

Penambahan itu sekaligus menjadikan total pasien yang telah sembuh menjadi 1.249.947 orang.

Namun, pasien yang meninggal dunia karena infeksi Covid-19 ini juga ikut bertambah sebanyak 147 orang.

Maka, jumlah pasien yang meninggal dunia kini jumlahnya menjadi 38.573 orang.

Baca juga: Mutasi Virus Corona B.1.1.7 Terdeteksi di 5 Provinsi, Mana Saja?

Korea Selatan

Penanganan pasien terinfeksi virus corona di Korea Selatan.Shutterstock Penanganan pasien terinfeksi virus corona di Korea Selatan.

Dilansir Reuters, Senin (15/3/2021), Korea Selatan mengumumkan rencana untuk memperluas kampanye imunisasi pada kuartal kedua tahun ini.

Dengan tujuan, penyuntikan hampir seperempat dari total 52 juta populasinya pada Juni 2021 dengan vaksin Covid-19.

Mulai April, lebih banyak kelompok prioritas akan menerima vaksin, termasuk lebih banyak orang berusia 65 atau lebih, petugas kesehatan lainnya, polisi, petugas pemadam kebakaran, serta tentara dan pramugari.

Negeri Ginseng mulai memberikan vaksin kepada pekerja medis berisiko tinggi dan yang sakit kritis pada akhir Februari saat memerangi gelombang ketiga Covid-19 dan berupaya mencapai kekebalan kelompok pada November.

"Tujuan utama kami adalah untuk memvaksinasi hingga 12 juta orang dalam paruh pertama tahun ini," kata direktur Badan Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Korea (KDCA) Jeong Eun-kyeong dalam penjelasan singkatnya, Senin (15/3/2021).

Selengkapnya, baca di sini.

Baca juga: Disetujui WHO, Ini 5 Hal yang Perlu Diketahui dari Vaksin Covid-19 Johnson & Johnson

Filipina

Masih dari sumber yang sama, juru bicara Presiden Filipina Rodrigo Duterte, Harry Roque, mengonfirmasi bahwa dirinya positif terpapar Covid-19.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com