Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Membuat Foto Jadul "Hidup" dengan Aplikasi Deepfake MyHeritage

Kompas.com - 08/03/2021, 06:03 WIB
Retia Kartika Dewi,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Media sosial tengah diramaikan dengan penggunaan fitur Deepfake MyHeritage.

Fitur ini dapat "menghidupkan kembali" orang yang sudah meninggal dengan bermodalkan foto lawas.

Salah satu percobaan yang dilakukan warganet adalah menghidupkan kembali Mona Lisa, sosok wanita yang menjadi karya maestro Leonardo da Vinci.

Baca juga: Video Viral Pria di Ternate Tendang Tukang Sol hingga Terpental, Ini Kata Polisi

"#DeepNostalgia
Mona Lisa animated with MyHeritage.
#monalisa #painting #contemporaryart #deepfake #DeepLearning #fineart #animation," tulis akun Twitter bernama Andrey Frolov, @kznsq.

Hingga kini, video tersebut sudah ditonton sebanyak lebih dari 30.100 kali oleh pengguna Twitter lainnya.

Apa itu Deepfake MyHeritage?

Dilansir dari BBC, (26/2/2021), fitur ini menggunakan teknologi deepfake untuk menghidupkan wajah dalam foto kerabat yang telah meninggal.

Perusahaan bernama DeepNostalgia itu mengakui bahwa beberapa orang mungkin menganggap fitur itu "menyeramkan", sementara orang yang lain akan menganggapnya sebagai hal yang "ajaib".

Baca juga: Twit Viral WNA Masuk Pesawat Tanpa Masker, Ini Tanggapan Citilink

Cara membuat foto bergerak My Heritage

MyHeritage AplikasiMyHeritage MyHeritage Aplikasi

Pertama-tama kamu harus mengunduh aplikasi MyHeritage di Play Store atau App Store di ponsel.

Selanjutnya, ikuti tahapannya berikut ini:

1. Setelah itu masuk ke dalam aplikasi MyHeritage, kamu perlu membuat akun.
2. Tekan pada bagian menu dan Add Photos.
3. Pilihlah foto yang kamu inginkan. Pastikan wajahnya tampak jelas dan menghadap ke depan
4. Lalu klik Upload dan tunggu.
5. Setelah berhasil di upload, lalu klik tombol animation di sebelah kanan icon panah
6. Tunggu hingga proses selesai dan foto tersebut akan hidup bergerak.
7. Terakhir download video tersebut dan bagikan di sosial media atau aplikasi berbagi pesan.

Baca juga: Viral Aplikasi MyHeritage Ubah Foto Seolah Hidup, Begini Cara Pakainya

Polemik

Meskipun viral, pemerintah Inggris tengah mempertimbangan Undang-Undang tentang teknologi deepfake.

Tujuannya, untuk menghindari munculnya identitas palsu dari deepfake.

Komisi Hukum Inggris sedang mempertimbangkan proposal untuk menjadikannya ilegal membuat video deepfake tanpa persetujuan.

MyHeritage mengatakan bahwa mereka sengaja tidak memasukkan ucapan dalam fitur "untuk mencegah penyalahgunaan, seperti pembuatan video deepfake orang yang masih hidup".

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Pelari Makassar Meninggal Diduga 'Cardiac Arrest', Kenali Penyebab dan Faktor Risikonya

Pelari Makassar Meninggal Diduga "Cardiac Arrest", Kenali Penyebab dan Faktor Risikonya

Tren
Respons MUI, Muhammadiyah, dan NU soal Izin Usaha Tambang untuk Ormas

Respons MUI, Muhammadiyah, dan NU soal Izin Usaha Tambang untuk Ormas

Tren
Cara Mengurus Pembuatan Sertifikat Tanah, Syarat dan Biayanya

Cara Mengurus Pembuatan Sertifikat Tanah, Syarat dan Biayanya

Tren
Mengenal Teori Relativitas Albert Einstein, di Mana Ruang dan Waktu Tidaklah Mutlak

Mengenal Teori Relativitas Albert Einstein, di Mana Ruang dan Waktu Tidaklah Mutlak

Tren
Ahli Klaim Pecahkan Misteri Lokasi Lukisan Mona Lisa Dibuat, Ini Kotanya

Ahli Klaim Pecahkan Misteri Lokasi Lukisan Mona Lisa Dibuat, Ini Kotanya

Tren
Gaji Ke-13 PNS Cair Mulai Hari Ini, Cek Penerima dan Komponennya!

Gaji Ke-13 PNS Cair Mulai Hari Ini, Cek Penerima dan Komponennya!

Tren
Rujak dan Asinan Indonesia Masuk Daftar Salad Buah Terbaik Dunia 2024

Rujak dan Asinan Indonesia Masuk Daftar Salad Buah Terbaik Dunia 2024

Tren
Tak Hanya Menggunakan Suara, Kucing Juga Berkomunikasi dengan Bantuan Bakteri

Tak Hanya Menggunakan Suara, Kucing Juga Berkomunikasi dengan Bantuan Bakteri

Tren
Sosok dan Kejahatan Chaowalit Thongduang, Buron Nomor Satu Thailand yang Ditangkap di Bali

Sosok dan Kejahatan Chaowalit Thongduang, Buron Nomor Satu Thailand yang Ditangkap di Bali

Tren
Cara Mendapatkan Kartu BPJS Ketenagakerjaan Digital melalui Jamsostek Mobile

Cara Mendapatkan Kartu BPJS Ketenagakerjaan Digital melalui Jamsostek Mobile

Tren
9 Rekomendasi Makanan yang Membantu Menunjang Fungsi Otak, Apa Saja?

9 Rekomendasi Makanan yang Membantu Menunjang Fungsi Otak, Apa Saja?

Tren
Meski Kaya Kolagen, Ini Jenis Kulit Ikan yang Tak Boleh Dimakan

Meski Kaya Kolagen, Ini Jenis Kulit Ikan yang Tak Boleh Dimakan

Tren
Bentuk Bumi Disebut Bukan Bulat Sempurna tapi Berbenjol, Ini Penjelasan BRIN

Bentuk Bumi Disebut Bukan Bulat Sempurna tapi Berbenjol, Ini Penjelasan BRIN

Tren
'Perang' Kesaksian soal Keterlibatan Pegi dalam Kasus Pembunuhan Vina Cirebon

"Perang" Kesaksian soal Keterlibatan Pegi dalam Kasus Pembunuhan Vina Cirebon

Tren
Pemadanan NIK Jadi NPWP, Ini yang Perlu Dipahami

Pemadanan NIK Jadi NPWP, Ini yang Perlu Dipahami

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com