Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hari Ini, Semua Perjalanan Kereta Api dari Jakarta Dibatalkan

Kompas.com - 22/02/2021, 06:48 WIB
Luthfia Ayu Azanella,
Inggried Dwi Wedhaswary

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Semua perjalanan kereta api jarak jauh dan lokal dari Daerah Operasional (Daop) 1 Jakarta kembali dibatalkan keberangkatannya pada hari ini, Senin (22/2/2021).

Hal itu disampaikan oleh Kepala Humas Daop 1 Jakarta Eva Chairunisa melalui keterangan resmi yang diterima Kompas.com, Senin (22/2/2021).

Pembatalan semua jadwal keberangkatan kereta ini karena banjir yang menggenangi sejumlah lintasan kereta api sehingga tidak memungkinkan dilakukan perjalanan.

"Di area Daop 1 Jakarta dampak dari cuaca ekstrem terjadi di petak jalan antara Stasiun Kedunggedeh-Lemah Abang Km 55 +100 sampai dengan Km 53+600 yang sempat terendam banjir pada Minggu, 21 Februari 2021 dengan ketinggian air sampai dengan 150 cm di atas Kop Rel," kata Eva.

Baca juga: Kisah Yudhi Ammaral, Pengemudi Ojol yang Terjang Banjir Jakarta demi Antar Pesanan

Butuh perbaikan rel

Bahkan, banjir yang terjadi tidak hanya membuat rel tergenang, tetapi juga mengakibatkan fondasi batu balas pada rel tergerus sehingga butuh proses perbaikan.

PT KAI akan melakukan perbaikan tersebut dengan menggandeng sejumlah pihak.

Atas gangguan yang terjadi dan waktu yang dibutuhkan untuk melakukan proses perbaikan, Eva menyampaikan permohonan maaf kepada semua konsumen.

"PT KAI (Persero) Daop 1 Jakarta mengucapkan permohonan maaf kepada seluruh pengguna jasa Kereta Api dampak cuaca ekstrem sehingga berpengaruh pada kondisi prasarana dan operasional KA," ujar dia.

Mempertimbangkan aspek keselamatan, PT KAI terpaksa kembali membatalkan semua perjalanan keretam, baik jarak jauh maupun lokal yang diberangkatkan dari Stasiun Gambir dan Stasiun Pasar Senen pada hari ini.

Baca juga: Video Viral Driver Ojek Online Terobos Banjir, Ini Tanggapan Gojek dan Grab

Eva menyebutkan, total ada 15 kereta yang mengalami pembatalan, yaitu tujuh KA keberangkatan dari Stasiun Pasar Senen dan delapan KA dari Stasiun Gambir.

"Selain pembatalan perjalanan Kereta Api Jarak Jauh, seluruh perjalanan KA Lokal relasi Cikarang - Purwakarta (PP) yang operasionalnya melintasi jalur tersebut juga dibatalkan," kata dia.

Berikut daftar kereta jarak jauh dari Jakarta yang dibatalkan pemberangkatannya:

Stasiun Pasar Senen:
1. KA 292 Bengawan (Pasar Senen-Purwosari) keberangkatan pukul 06.30 WIB
2. KA 130 Dharmawangsa (Pasar Senen-Surabaya Pasar Turi) keberangkatan pukul 08.50 WIB
3. KA 320 Tegal Ekspres (Pasar Senen-Tegal) keberangkatan pukul 09.20 WIB
4. KA 302 Serayu (Pasar Senen-Purwokerto) keberangkatan pukul 09.30 WIB
5. KA 106 Jayabaya (Pasar Senen-Malang) keberangkatan pukul 16.45 WIB
6. KA 254 Jayakarta (Pasar Senen-Surabaya Gubeng) keberangkatan pukul 17.10 WIB
7. KA Serayu (Pasar Senen-Purwokerto) keberangkatan pukul 20.35 WIB

Stasiun Gambir:
1. KA 38 Argo Parahyangan (Gambir-Bandung) keberangkatan pukul 06.50 WIB
2. KA 2 Argo Bromo Anggrek (Gambir-Surabaya Pasar Turi) keberangkatan pukul 08.00
3. KA 10A Argo Dwipangga (Gambir-Solo Balapan) keberangkatan pukul 08.30
4. KA 76A Bima (Gambir-Surabaya Gubeng) keberangkatan pukul 17.00 WIB
5. KA 72A Gajayana (Gambir-Malang) keberangkatan pukul 18.10 WIB
6. KA 42 Argo Parahyangan (Gambir-Kiaracondong) keberangkatan pukul 18.40 WIB
7. KA 8A Argo Lawu (Gambir-Solo Balapan) keberangkatan pukul 20.00 WIB
8. KA 4 Argo Bromo Anggrek (Gambir-Surabaya Pasar Turi) keberangkatan pukul 20.30 WIB

"Bagi pelanggan KA yang telah memiliki tiket keberangkatan 22 Februari 2021 dari Gambir maupun Pasar Senen dapat melakukan pembatalan tiket hingga 30 hari ke depan, dengan pengembalian 100 persen melalui loket pembatalan di stasiun," kata Eva.

Pembatalan pemberangkatan KA dari Jakarta juga telah dilakukan sebelumnya, Minggu (21/2/2021), akibat hal yang sama.

Baca juga: Banjir, Seluruh Perjalanan KA Jarak Jauh dari Daop 1 Jakarta Batal

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Bocoran Susunan Satgas Judi Online yang Dikomandoi Menko Polhukam, Ada Siapa Saja?

Bocoran Susunan Satgas Judi Online yang Dikomandoi Menko Polhukam, Ada Siapa Saja?

Tren
Seorang Dokter Temukan Potongan Jari Manusia di Dalam Es Krim 'Cone'

Seorang Dokter Temukan Potongan Jari Manusia di Dalam Es Krim "Cone"

Tren
4 Kader Gerindra yang Dapat Jatah Komisaris BUMN, Siapa Saja?

4 Kader Gerindra yang Dapat Jatah Komisaris BUMN, Siapa Saja?

Tren
Apakah Karyawan Swasta Dapat Libur Cuti Bersama Idul Adha? Berikut Aturannya

Apakah Karyawan Swasta Dapat Libur Cuti Bersama Idul Adha? Berikut Aturannya

Tren
7 Manfaat Memelihara Anjing, Salah Satunya Baik untuk Kesehatan Jantung

7 Manfaat Memelihara Anjing, Salah Satunya Baik untuk Kesehatan Jantung

Tren
Arab Saudi Uji Coba Taksi Terbang Tanpa Awak di Musim Haji 2024

Arab Saudi Uji Coba Taksi Terbang Tanpa Awak di Musim Haji 2024

Tren
Kapan Waktu yang Tepat Calon Karyawan Bertanya soal Gaji?

Kapan Waktu yang Tepat Calon Karyawan Bertanya soal Gaji?

Tren
Kapan Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 70? Berikut Jadwal, Cara Daftar, Syaratnya

Kapan Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 70? Berikut Jadwal, Cara Daftar, Syaratnya

Tren
Menko PMK Sebut Judi Online Bahaya, tapi Korbannya Akan Diberi Bansos

Menko PMK Sebut Judi Online Bahaya, tapi Korbannya Akan Diberi Bansos

Tren
KA Blambangan Ekspres dan Banyubiru Kini Gunakan Kereta Ekonomi New Generation, Cek Tarifnya

KA Blambangan Ekspres dan Banyubiru Kini Gunakan Kereta Ekonomi New Generation, Cek Tarifnya

Tren
Jemaah Haji Indonesia Berangkat ke Arafah untuk Wukuf, Ini Alur Perjalanannya

Jemaah Haji Indonesia Berangkat ke Arafah untuk Wukuf, Ini Alur Perjalanannya

Tren
Cara Mengubah Kalimat dengan Format Huruf Besar Menjadi Huruf Kecil di Google Docs

Cara Mengubah Kalimat dengan Format Huruf Besar Menjadi Huruf Kecil di Google Docs

Tren
Lolos SNBT 2024, Ini UKT Kedokteran UGM, Unair, Unpad, Undip, dan UNS

Lolos SNBT 2024, Ini UKT Kedokteran UGM, Unair, Unpad, Undip, dan UNS

Tren
Cara Daftar KIP Kuliah Jalur Mandiri PTN 2024, Klik kip-kuliah.kemdikbud.go.id

Cara Daftar KIP Kuliah Jalur Mandiri PTN 2024, Klik kip-kuliah.kemdikbud.go.id

Tren
Cara Cek Lokasi Faskes dan Kantor BPJS Kesehatan Terdekat secara Online

Cara Cek Lokasi Faskes dan Kantor BPJS Kesehatan Terdekat secara Online

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com