Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

China Sebut Tidak Semua Warganya Akan Dapat Vaksin Corona, Ini Alasannya

Kompas.com - 15/09/2020, 11:50 WIB
Jawahir Gustav Rizal,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

Sumber CNN

KOMPAS.com - Perkembangan vaksin virus corona mulai memasuki tahap menjanjikan. Sejumlah penelitian di berbagai belahan dunia melaporkan hasil yang positif.

Meski vaksin bermanfaat untuk melindungi manusia dari infeksi virus corona yang terus meluas, namun China menyebut bahwa pada saat vaksin telah siap, tidak semua orang di negara itu akan mendapatkannya.

Dilansir dari CNN International, Selasa (15/9/2020) hal tersebut disampaikan oleh pejabat kesehatan papan atas di Beijing.

Baca juga: Sempat Disetop, Uji Coba Vaksin Corona dari Oxford Kembali Dilanjutkan

Prioritas

Sumber itu mengatakan bahwa China akan memprioritaskan mereka yang bekerja di garda depan, dan sebagian populasi yang dianggap rentan apabila terpapar Covid-19.

"Sejak gelombang pertama Covid-19 muncul di Wuhan, China telah berhasil bertahan dari dampak serangan itu berkali-kali," kata Gao Fu, direktur Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC) China.

Mengutip Kantor Berita China, pernyataan Gao Fu disampaikan pada pertemuan yang membahas perkembangan vaksin di kota Shenzhen pada Sabtu lalu.

Gao menambahkan, vaksinasi pada seluruh lapisan masyarakat harus dilakukan berdasarkan pertimbangan risiko dan manfaat yang akan dihasilkan.

Menurut Gao, sejauh ini vaksinasi massal belum terlalu dibutuhkan, kecuali apabila terjadi ledakan wabah cukup besar di masa mendatang.

Kebijakan berbeda 

Kebijakan tersebut berbeda dari banyak negara, terutama Australia, yang telah mengungkapkan rencana untuk melakukan program vaksinasi massal.

Sementara itu, jumlah kasus infeksi virus corona yang dilaporkan di China tetap rendah sejak musim semi.

Memang muncul beberapa kluster penularan baru, seperti di timur laut provinsi Jilin pada bulan Mei, wabah di Beijing pada bulan Juni, dan di ibu kota Xinjiang, Urumqi pada bulan Juli.

Namun, hal tersebut direspon cepat dengan tindakan lockdown segera dan pengujian massal, sehingga wabah dapat diatasi dalam beberapa minggu.

Gao menyebut hal itu sebagai bukti respons efektif China dalam menangani pandemi Covid-19.

"Fakta telah membuktikan bahwa kami memiliki beberapa senjata ajaib untuk menanggapi epidemi," kata Gao.

Oleh karena itu, dia menyebut setiap vaksin potensial akan diprioritaskan untuk mereka yang berada di garis depan, antara lain:

  • Pekerja medis
  • Warga negara China yang bekerja di luar negeri,
  • Orang-orang yang bekerja di lingkungan padat dan berisiko tinggi seperti restoran, sekolah atau layanan kebersihan.

Pada hari Sabtu, Komisi Kesehatan Nasional China hanya mencatat 10 kasus baru yang dikonfirmasi dengan gejala, semuanya diimpor dari luar negeri.

Mereka juga melaporkan 70 kasus tanpa gejala baru, yang dihitung secara terpisah, semuanya juga berasal dari luar negeri.

Baca juga: Update Uji Klinis Vaksin Corona di Bandung: 794 Relawan Disuntik, 21 Orang Diambil Darahnya

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Situs Panganku.org Beralih Fungsi Jadi Judi Online, Kemenkes dan Kemenkominfo Buka Suara

Situs Panganku.org Beralih Fungsi Jadi Judi Online, Kemenkes dan Kemenkominfo Buka Suara

Tren
Kapan Pengumuman Hasil Tes Online 1 Rekrutmen Bersama BUMN 2024?

Kapan Pengumuman Hasil Tes Online 1 Rekrutmen Bersama BUMN 2024?

Tren
Ramai soal Surat Edaran Berisi Pemkab Sleman Tak Lagi Angkut Sampah Organik, Ini Kata DLH

Ramai soal Surat Edaran Berisi Pemkab Sleman Tak Lagi Angkut Sampah Organik, Ini Kata DLH

Tren
Saat Penyambut Tamu Acara Met Gala Dipecat karena Lebih Menonjol dari Kylie Jenner...

Saat Penyambut Tamu Acara Met Gala Dipecat karena Lebih Menonjol dari Kylie Jenner...

Tren
Kronologi dan Motif Ibu Racuni Anak Tiri di Rokan Hilir, Riau

Kronologi dan Motif Ibu Racuni Anak Tiri di Rokan Hilir, Riau

Tren
Rumah Sakit di Rafah Kehabisan Bahan Bakar, WHO: Penutupan Perbatasan Halangi Bantuan

Rumah Sakit di Rafah Kehabisan Bahan Bakar, WHO: Penutupan Perbatasan Halangi Bantuan

Tren
Cerita Rombongan Siswa SD 'Study Tour' Pakai Pesawat Garuda, Hasil Nabung 5 Tahun

Cerita Rombongan Siswa SD "Study Tour" Pakai Pesawat Garuda, Hasil Nabung 5 Tahun

Tren
Viral, Video Kucing Menggonggong Disebut karena 'Salah Asuhan', Ini Kata Ahli

Viral, Video Kucing Menggonggong Disebut karena "Salah Asuhan", Ini Kata Ahli

Tren
Seekor Kuda Terjebak di Atap Rumah Saat Banjir Melanda Brasil

Seekor Kuda Terjebak di Atap Rumah Saat Banjir Melanda Brasil

Tren
Link Live Streaming Indonesia vs Guinea U23 Kick Off Pukul 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia vs Guinea U23 Kick Off Pukul 20.00 WIB

Tren
Prediksi Susunan Pemain Indonesia dan Guinea di Babak Play-off Olimpiade Paris

Prediksi Susunan Pemain Indonesia dan Guinea di Babak Play-off Olimpiade Paris

Tren
Alasan Semua Kereta Harus Berhenti di Stasiun Cipeundeuy, Bukan untuk Menaikturunkan Penumpang

Alasan Semua Kereta Harus Berhenti di Stasiun Cipeundeuy, Bukan untuk Menaikturunkan Penumpang

Tren
Indonesia Vs Guinea, Berikut Perjalanan Kedua Tim hingga Bertemu di Babak Playoff Olimpiade Paris 2024

Indonesia Vs Guinea, Berikut Perjalanan Kedua Tim hingga Bertemu di Babak Playoff Olimpiade Paris 2024

Tren
Pelatih Guinea soal Laga Lawan Indonesia: Harus Menang Bagaimanapun Caranya

Pelatih Guinea soal Laga Lawan Indonesia: Harus Menang Bagaimanapun Caranya

Tren
8 Pencetak Gol Terbaik di Piala Asia U23 2024, Ada Dua dari Indonesia

8 Pencetak Gol Terbaik di Piala Asia U23 2024, Ada Dua dari Indonesia

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com