Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Update Virus Corona Dunia 31 Agustus: 25,3 Juta Orang Terinfeksi | 78.000 Kasus Harian di India

Kompas.com - 31/08/2020, 07:30 WIB
Vina Fadhrotul Mukaromah,
Inggried Dwi Wedhaswary

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kasus-kasus baru Covid-19 masih terus dilaporkan terjadi sejak kasus pertama diidentifikasi pada akhir Desember 2019 di Wuhan, China.

Melansir data dari laman Worldometers, Senin (31/8/2020), ada 25,3 juta kasus virus corona yang telah dikonfirmasi di dunia.

Dari angka tersebut, 850.064 orang meninggal dunia, dan 17,7 juta pasien dinyatakan sembuh.

Adapun jumlah kasus aktif yang tercatat saat ini sebanyak 6,8 juta kasus, dengan rincian:

  • 6,77 juta pasien dalam kondisi ringan
  • 61.386 pasien dalam kondisi serius atau kritis.

Jumlah kasus tertinggi masih dicatatkan oleh Amerika Serikat (AS), yaitu dengan lebih dari 6 juta kasus, disusul Brazil, India, Rusia, dan Peru.

Kasus-kasus virus corona di dunia masih terus mengalami perkembangan dari hari ke hari.

Berikut adalah sejumlah perkkembangan terbaru dari beberapa negara:

Indonesia

Petugas kesehatan dari Puskesmas Kecamatan Tebet menyuntikan vaksin Measles Rubella (MR) kepada pelajar SDN Tebet Timur 15 di Kelurahan Tebet Timur, Jakarta Selatan, Kamis (27/8/2020). Imunisasi atau pemberian vaksin itu merupakan bagian dari rangkaian kegiatan di Bulan Imunisasi Anak Sekolah (BIAS) tahun 2020 dan pemeriksaan kesehatan menyeluruh kepada murid sekolah dasar di wilayah DKI Jakarta.KOMPAS.com/GARRY LOTULUNG Petugas kesehatan dari Puskesmas Kecamatan Tebet menyuntikan vaksin Measles Rubella (MR) kepada pelajar SDN Tebet Timur 15 di Kelurahan Tebet Timur, Jakarta Selatan, Kamis (27/8/2020). Imunisasi atau pemberian vaksin itu merupakan bagian dari rangkaian kegiatan di Bulan Imunisasi Anak Sekolah (BIAS) tahun 2020 dan pemeriksaan kesehatan menyeluruh kepada murid sekolah dasar di wilayah DKI Jakarta.
Setelah dua hari berturut-turut melaporkan lebih dari 3.000 kasus harian, Indonesia kembali melaporkan 2.858 kasus baru Covid-19, Minggu (30/8/2020) sore.

Dengan demikian, jumlah total kasus virus corona yang telah dikonfirmasi menjadi sebanyak  172.053 kasus. 

Jumlah pasien meninggal pun bertambah 82 kasus menjadi sebanyak 7.343 kasus.

Selain itu, jumlah pasien sembuh juga meningkat menjadi 124.185 atau bertambah 1.383 kasus dibanding hari sebelumnya.

Kasus-kasus ini tersebar di 34 provinsi dan 487 kabupaten/kota di Indonesia. 

Adapun kasus harian terbaru paling banyak dilaporkan di DKI Jakarta, yaitu dengan lebih dari 1.000 kasus.

Jumlah kasus total tertinggi juga masih dicatatkan oleh DKI Jakarta, disusul Jawa Timur, Jawa Tengah, Sulawesi Selatan, dan Jawa Barat.

Baca juga: UPDATE: Total, Kasus Covid-19 di Indonesia Capai 172.053

Brazil

Seorang pedagang kaki lima memakai tas plastik sebagai pengganti masker dalam upaya mencegah penularan virus corona (Covid-19), di pusat kota Sao Paulo, Brasil, Senin (16/3/2020).AFP/NELSON ALMEIDA Seorang pedagang kaki lima memakai tas plastik sebagai pengganti masker dalam upaya mencegah penularan virus corona (Covid-19), di pusat kota Sao Paulo, Brasil, Senin (16/3/2020).
Kementerian Kesehatan Brazil kembali mengumumkan 16.158 kasus baru Covid-19 dalam 24 jam terakhir.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Kapolda Ahmad Luthfi Segera jadi Irjen Kemendag, Bagaimana Nasibnya di Pilgub Jateng 2024?

Kapolda Ahmad Luthfi Segera jadi Irjen Kemendag, Bagaimana Nasibnya di Pilgub Jateng 2024?

Tren
Pesawat Austrian Airlines Terjang Badai Es, Bagian Depan sampai Berlubang Besar

Pesawat Austrian Airlines Terjang Badai Es, Bagian Depan sampai Berlubang Besar

Tren
Cara Daftar PPDB Online Jakarta 2024, Pilih Sekolah di ppdb.jakarta.go.id

Cara Daftar PPDB Online Jakarta 2024, Pilih Sekolah di ppdb.jakarta.go.id

Tren
Menteri Kabinet Perang Israel Benny Gantz Mundur, Konflik Berpotensi Semakin Memanas

Menteri Kabinet Perang Israel Benny Gantz Mundur, Konflik Berpotensi Semakin Memanas

Tren
Jadwal Indonesia Vs Filipina 11 Juni 2024, Pukul Berapa?

Jadwal Indonesia Vs Filipina 11 Juni 2024, Pukul Berapa?

Tren
Ormas Keagamaan Tolak Kelola Tambang, Bahlil: Tidak Bisa Kami Paksa

Ormas Keagamaan Tolak Kelola Tambang, Bahlil: Tidak Bisa Kami Paksa

Tren
9 Tanda Tubuh Kekurangan Kalsium, Salah Satunya Mudah Cemas

9 Tanda Tubuh Kekurangan Kalsium, Salah Satunya Mudah Cemas

Tren
Benarkah Tidak Sarapan Bikin Tubuh Gemuk? Ini Menurut Riset dan Ahli

Benarkah Tidak Sarapan Bikin Tubuh Gemuk? Ini Menurut Riset dan Ahli

Tren
Jenis Ikan yang Perlu Dibatasi Penderita Batu Ginjal, Apa Saja?

Jenis Ikan yang Perlu Dibatasi Penderita Batu Ginjal, Apa Saja?

Tren
Peran Tersangka Pengeroyokan Bos Rental Mobil di Pati: Pertama Pukul Korban, Diikuti Warga Lain

Peran Tersangka Pengeroyokan Bos Rental Mobil di Pati: Pertama Pukul Korban, Diikuti Warga Lain

Tren
5 Fakta Polwan Bakar Suami di Mojokerto gara-gara Gaji Ke-13, Berawal dari Judi 'Online'

5 Fakta Polwan Bakar Suami di Mojokerto gara-gara Gaji Ke-13, Berawal dari Judi "Online"

Tren
Bukan Tempat Bersandar, Ini Nama dan Fungsi Tiang Kecil di Trotoar

Bukan Tempat Bersandar, Ini Nama dan Fungsi Tiang Kecil di Trotoar

Tren
BPK Temukan Penyimpangan Anggaran Perjalanan Dinas PNS Senilai Rp 39,26 Miliar, Ini Rinciannya

BPK Temukan Penyimpangan Anggaran Perjalanan Dinas PNS Senilai Rp 39,26 Miliar, Ini Rinciannya

Tren
Beredar Jadwal Seleksi CPNS Dibuka 24 Juni-13 Juli 2024, Ini Kata BKN

Beredar Jadwal Seleksi CPNS Dibuka 24 Juni-13 Juli 2024, Ini Kata BKN

Tren
Bawa Kerikil dalam Koper, Jemaah Haji Indonesia Diperiksa Petugas Bandara

Bawa Kerikil dalam Koper, Jemaah Haji Indonesia Diperiksa Petugas Bandara

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com