Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita Laksana, Ramadhan dan Lebaran Pertama di Negeri Sakura...

Kompas.com - 24/05/2020, 07:10 WIB
Jawahir Gustav Rizal,
Inggried Dwi Wedhaswary

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Selamat Idul Fitri 1441 Hijriah. Momen Idul Fitri, hari kemenangan setelah satu bulan berpuasa, biasanya menjadi momen berkumpul bersama seluruh anggota keluarga.

Namun, situasi Lebaran tahun ini berbeda dari tahun-tahun sebelumnya.

Di tengah situasi pandemi virus corona, masyarakat Muslim diimbau melakukan silaturahim virtual untuk menekan penyebaran virus corona.

Di luar Indonesia, ada cerita para perantau yang bekerja jauh dari rumah, menjalani Ramadhan Lebaran tahun ini tanpa anggota keluarga.

Ini cerita yang dibagikan Laksana Segara (24), pemuda asal Indonesia yang kini tengah merantau di Tokyo, Jepang.

Kepada Kompas.com, Jumat (15/5/2020), Laksa, begitu ia biasa disapa, menceritakan pengalaman pertamanya menjalani ibadah puasa di Negeri Sakura dan keputusannya untuk tidak mudik ke Indonesia saat Lebaran kali ini.

Baca juga: Cerita dari Norwegia, Kisah WNI Jalani Ibadah Puasa 16,5 Jam hingga 19,5 Jam

Ramadhan di Jepang saat pandemi Covid-19

Laksa mengawali santap sahurnya sebelum pukul 02.30 dini hari waktu setempat, karena pada pukul tersebut sudah memasuki waktu Imsak di Jepang.

Dia kemudian berbuka puasa pukul 18.45. Selama sekitar 16 jam ia berpuasa setiap harinya.

Dengan situasi pandemi virus corona, Jepang memberlakukan pembatasan sosial, sehingga Laksa pun menjalani hari-hari dengan work from home.

"Saya sudah hampir dua bulan lebih, work from home selama pandemi corona ini. Hal ini cukup membantu saya dalam menjalankan ibadah puasa, karena saya tidak perlu pergi ke kantor dan bisa menghemat energi," kata Laksa yang bekerja di sebuah perusahaan IT di Tokyo.

Namun, akibat pandemi corona ini, dia merasa sedih karena event-event yang biasa diadakan saat bulan Ramadhan, seperti buka puasa bersama di Masjid Tokyo Camii, masjid terbesar di Jepang, ditiadakan.

"Walaupun Muslim itu minoritas di sini, sebenarnya masih ada perayaan-perayaan yang biasa dilakukan saat Ramadhan. Tapi, karena adanya pandemi corona maka semua aktivitas yang berhubungan dengan berkumpul di ruang publik akhirnya ditiadakan," kata Laksa.

Pandemi ini juga membuatnya merasa kesepian. Terlebih lagi, Laksa mengakui bahwa dirinya adalah tipe orang yang suka nongkrong saat weekend.

Selama sebulan terakhir, ia mengaku tidak bertemu dengan teman-temannya dan hanya berinteraksi langsung dengan pegawai kasir supermarket saat berbelanja berbagai kebutuhan.

"Paling untuk mengatasi sepi, intensitas video call dengan teman-teman dan keluarga jadi lebih sering sekarang," kata dia.

Baca juga: Covid-19, Suasana Lebaran WNI di Australia

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Mempelajari Bahasa Paus

Mempelajari Bahasa Paus

Tren
7 Potensi Manfaat Buah Gandaria, Apa Saja?

7 Potensi Manfaat Buah Gandaria, Apa Saja?

Tren
Dortmund Panen Kecaman setelah Disponsori Rheinmetall, Pemasok Senjata Perang Israel dan Ukraina

Dortmund Panen Kecaman setelah Disponsori Rheinmetall, Pemasok Senjata Perang Israel dan Ukraina

Tren
Murid di Malaysia Jadi Difabel setelah Dijemur 3 Jam di Lapangan, Keluarga Tuntut Sekolah

Murid di Malaysia Jadi Difabel setelah Dijemur 3 Jam di Lapangan, Keluarga Tuntut Sekolah

Tren
Sosok Calvin Verdonk, Pemain Naturalisasi yang Diproyeksi Ikut Laga Indonesia Vs Tanzania

Sosok Calvin Verdonk, Pemain Naturalisasi yang Diproyeksi Ikut Laga Indonesia Vs Tanzania

Tren
Awal Kemarau, Sebagian Besar Wilayah Masih Berpotensi Hujan Lebat dan Angin Kencang, Mana Saja?

Awal Kemarau, Sebagian Besar Wilayah Masih Berpotensi Hujan Lebat dan Angin Kencang, Mana Saja?

Tren
Mengenal Gerakan Blockout 2024 dan Pengaruhnya pada Palestina

Mengenal Gerakan Blockout 2024 dan Pengaruhnya pada Palestina

Tren
Korea Utara Bangun 50.000 Rumah Gratis untuk Warga, Tanpa Iuran seperti Tapera

Korea Utara Bangun 50.000 Rumah Gratis untuk Warga, Tanpa Iuran seperti Tapera

Tren
Menggugat Moralitas: Fenomena Perselingkuhan di Kalangan ASN

Menggugat Moralitas: Fenomena Perselingkuhan di Kalangan ASN

Tren
5 Fakta Kasus Mobil Mewah Pakai Pelat Dinas Palsu DPR, Seret Pengacara Berinisial HI

5 Fakta Kasus Mobil Mewah Pakai Pelat Dinas Palsu DPR, Seret Pengacara Berinisial HI

Tren
Beli Elpiji Wajib Pakai KTP, Pertamina: Masyarakat yang Belum Daftar Masih Dilayani

Beli Elpiji Wajib Pakai KTP, Pertamina: Masyarakat yang Belum Daftar Masih Dilayani

Tren
Kata PBB, Uni Eropa, Hamas, dan Israel soal Usulan Gencatan Senjata di Gaza

Kata PBB, Uni Eropa, Hamas, dan Israel soal Usulan Gencatan Senjata di Gaza

Tren
Beda Kemenag dan MUI soal Ucapan Salam Lintas Agama

Beda Kemenag dan MUI soal Ucapan Salam Lintas Agama

Tren
Orang dengan Gangguan Kesehatan Ini Sebaiknya Tidak Minum Air Kelapa Muda

Orang dengan Gangguan Kesehatan Ini Sebaiknya Tidak Minum Air Kelapa Muda

Tren
BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 2-3 Juni 2024

BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 2-3 Juni 2024

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com