Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kisah Romantis Pasien Tertua yang Sembuh dari Virus Corona di India

Kompas.com - 10/05/2020, 08:15 WIB
Nur Rohmi Aida,
Inggried Dwi Wedhaswary

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Sebuah kisah haru dan romantis datang dari pasangan tertua di India yang berhasil sembuh dari virus corona.

Ia adalah Thomas Abraham (93) yang sempat dirawat di unit perawatan intensif (ICU) karena menderita Covid-19.

Abraham menjalani perawatan di salah satu rumah sakit di Kottayam, India Selatan.

Saat harus dirawat, ia melewatkan momen rutin membuatkan secangkir kopi untuk istrinya, Mariyamma (88), yang telah ia nikahi sejak 1947.

Mariyamma juga positif terinfeksi virus corona dan dirawat di rumah sakit yang sama dengan suaminya.

“Awalnya kami berada di bangsal terpisah. Tetapi ketika kami berdua mulai saling merindukan, para dokter memindahkan kami ke ICU dengan dua tempat tidur,” kata Abraham, saat ia telah kembali ke rumahnya di Pathanamthitta, Kerala.

Melansir SCMP, Sabtu (9/5/2020), Abraham merupakan pasien tertua yang berhasil sembuh dari virus corona di India.

Para dokter yang merawat Abraham menyebutkan, pemulihannya adalah sebuah keajaiban, mengingat besarnya risiko pada pasien di atas usia 65 tahun.

Baca juga: Virus Corona di India: 457 Polisi Positif Covid-19

Tertular dari putranya

Abraham, istri, dan enam anggota keluarganya, diduga terkena virus dari dari putra bungsunya, Moncy Abraham beserta istri dan anaknya yang baru saja pulang dari Italia pada akhir Februari 2020.

Sekitar seminggu setelah kedatangan putra dan cucunya, Abraham dan Mariyamma mengalami demam ringan.

Keduanya kemudian dinyatakan positif dua hari setelahnya. Abraham saat itu, mengalami kondisi yang parah.

Mengingat kondisi keduanya yang berisiko, mereka kemudian dirawat di sebuah rumah sakit di Kottayam, sebuah rumah sakit yang cukup maju dengan jarak sekitar 58 km dari rumah Abraham.

Dua hari setelah dirawat di sana, Abraham terkena serangan jantung dan harus dirawat dengan ventilator selama seminggu.

Selama waktu itu, yang dilakukan Abraham adalah memikirkan istrinya.

“Saya tidak takut mati tetapi saya takut meninggalkan Mariyamma sendirian,” kata Abraham.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Ketahui, Ini Masing-masing Manfaat Vitamin B1, B2, hingga B12

Ketahui, Ini Masing-masing Manfaat Vitamin B1, B2, hingga B12

Tren
Uni Eropa Segera Larang Retinol Dosis Tinggi di Produk Kecantikan

Uni Eropa Segera Larang Retinol Dosis Tinggi di Produk Kecantikan

Tren
Hamas Terima Usulan Gencatan Senjata, Israel Justru Serang Rafah

Hamas Terima Usulan Gencatan Senjata, Israel Justru Serang Rafah

Tren
Pengakuan TikToker Bima Yudho Dapat Tawaran Endorse Bea Cukai, DBC: Tak Pernah Ajak Kerja Sama

Pengakuan TikToker Bima Yudho Dapat Tawaran Endorse Bea Cukai, DBC: Tak Pernah Ajak Kerja Sama

Tren
Mengenal Rafah, Tempat Perlindungan Terakhir Warga Gaza yang Terancam Diserang Israel

Mengenal Rafah, Tempat Perlindungan Terakhir Warga Gaza yang Terancam Diserang Israel

Tren
Fortuner Polda Jabar Tabrak Elf Picu Kecelakaan di Tol MBZ, Pengemudi Diperiksa Propam

Fortuner Polda Jabar Tabrak Elf Picu Kecelakaan di Tol MBZ, Pengemudi Diperiksa Propam

Tren
Alasan Polda Metro Jaya Kini Kirim Surat Tilang via WhatsApp

Alasan Polda Metro Jaya Kini Kirim Surat Tilang via WhatsApp

Tren
UPDATE Identitas Korban Meninggal Tabrakan KA Pandalungan Vs Mobil di Pasuruan, Berasal dari Ponpes Sidogiri

UPDATE Identitas Korban Meninggal Tabrakan KA Pandalungan Vs Mobil di Pasuruan, Berasal dari Ponpes Sidogiri

Tren
Salinan Putusan Cerai Ria Ricis Beredar di Medsos, Bagaimana Aturan Publikasi Dokumen Perceraian?

Salinan Putusan Cerai Ria Ricis Beredar di Medsos, Bagaimana Aturan Publikasi Dokumen Perceraian?

Tren
Spyware Mata-mata asal Israel Diduga Dijual ke Indonesia

Spyware Mata-mata asal Israel Diduga Dijual ke Indonesia

Tren
Idap Penyakit Langka, Seorang Wanita di China Punya Testis dan Kromosom Pria

Idap Penyakit Langka, Seorang Wanita di China Punya Testis dan Kromosom Pria

Tren
Ribuan Kupu-kupu Serbu Kantor Polres Mentawai, Fenomena Apa?

Ribuan Kupu-kupu Serbu Kantor Polres Mentawai, Fenomena Apa?

Tren
Ramai soal Susu Dicampur Bawang Goreng, Begini Kata Ahli Gizi

Ramai soal Susu Dicampur Bawang Goreng, Begini Kata Ahli Gizi

Tren
57 Tahun Hilang Saat Perang Vietnam, Tentara Amerika Ini 'Ditemukan'

57 Tahun Hilang Saat Perang Vietnam, Tentara Amerika Ini "Ditemukan"

Tren
5 Tahun Menjabat, Sekian Uang Pensiun Seumur Hidup Anggota DPR RI

5 Tahun Menjabat, Sekian Uang Pensiun Seumur Hidup Anggota DPR RI

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com