Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Provinsi yang Konfirmasi Kasus Covid-19 dan Peta Pantauan Online

Kompas.com - 19/03/2020, 13:34 WIB
Ahmad Naufal Dzulfaroh,
Inggried Dwi Wedhaswary

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Sejak kasus pertama positif Covid-19 dikonfirmasi pada 2 Maret 2020, Indonesia kini telah melaporkan 227 kasus terinfeksi virus corona, termasuk 55 tambahan kasus baru.

Dari jumlah tersebut, 19 di antaranya meninggal dunia, dan 11 lainnya dinyatakan sembuh.

Data ini merupakan data terakhir yang dirilis Kementerian Kesehatan per Rabu (18/3/2020).

"Äda tambahan 55 kasus, sehingga total sampai sekarang, dihitung sampai kami melaporkan pada Rabu, 18 Maret 2020 pukul 12.00 ada 227 kasus," kata Juru Bicara untuk Penanganan Virus Corona Achmad Yurianto.

Data Kemenkes hanya merilis total kasus dan provinsi yang konfirmasi tanpa merinci kasus di masing-masing wilayah.

Berikut provinsi yang mengonfirmasi kasus positif Covid-19 seperti dirilis Kemenkes melalui covid19.kemkes.go.id:

Wilayah Indonesia yang sudah melaporkan kasus konfirmasi

  • DKI Jakarta
  • Jawa Barat (Kabupaten Bekasi, Kota Bekasi, Depok, Cirebon, Bandung, Purwakarta, Cianjur)
  • Jawa Tengah (Solo, Magelang)
  • Kalimantan Barat (Pontianak)
  • Sulawesi Utara (Manado), Bali, Banten (Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang, Kota Tangerang Selatan)
  • DI Yogyakarta (Sleman)
  • Kepulauan Riau
  • Jawa Timur.

Baca juga: Cegah Penularan Virus Corona, Mengapa Sebaiknya 14 Hari di Rumah Saja?

Wilayah Indonesia dengan transmisi lokal:

  • DKI Jakarta
  • Jawa Barat (Kabupaten Bekasi, Depok)
  • Jawa Tengah (Solo)
  • Banten (Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang).

Sementara itu, data yang dipublikasikan kawalcovid19.id agak berbeda, dengan rincian jumlah pasien di masing-masing wilayah.

Berdasarkan data kawalcovid19.id, DKI Jakarta masih menjadi provinsi dengan jumlah kasus infeksi virus corona terbanyak di Indonesia.

Selengkapnya, berikut provinsi-provinsi yang telah melaporkan kasus corona versi kawalcovid19.id dikutip pada Kamis (19/3/2020) pukul 11.30 WIB:

  • DKI Jakarta: 160 kasus, 13 sembuh, 15 meninggal
  • Jawa Barat: 12 kasus, 1 sembuh, 1 meninggal
  • Banten: 10 kasus, 1 sembuh, 2 meninggal
  • Jawa Tengah: 9 kasus, 0 sembuh, 3 meninggal
  • Yogyakarta: 2 kasus, 0 sembuh, 0 meninggal
  • Jawa Timur: 8 kasus, 0 sembuh, 1 meninggal
  • Bali: 1 kasus, 0 sembuh, 1 meninggal
  • Kalimantan Timur: 1 kasus, 0 sembuh, 0 meninggal
  • Kalimantan Barat: 1 kasus, 0 sembuh, 0 meninggal
  • Kepulauan Riau: 1 kasus, 0 sembuh, 0 meninggal
  • Lampung: 1 kasus, 0 sembuh, 0 meninggal
  • Riau: 1 kasus, 0 sembuh, 0 meninggal
  • Sulawesi Utara: 1 kasus, 0 sembuh, 0 meninggal
  • Sumatera Utara: 1 kasus, 0 sembuh, 1 meninggal
  • Lain-lain: 18 kasus, 0 sembuh, 0 meninggal

Baca juga: Cara Penularan Virus Corona dan Alasan Pentingnya Social Distancing

Peta Pantauan Virus Corona di Sejumlah Daerah

Aktivitas masyarakat saat berada di Rumah Sakit Penyakit Infeksi (RSPI) Sulianti Saroso, Jakarta Utara, Senin (9/3/2020). Pemerintah resmi mengumumkan bertambahnya pasien yang dikonfirmasi positif tertular virus corona pada hari minggu, total ada 6 pasien kasus Covid-19.KOMPAS.com/GARRY LOTULUNG Aktivitas masyarakat saat berada di Rumah Sakit Penyakit Infeksi (RSPI) Sulianti Saroso, Jakarta Utara, Senin (9/3/2020). Pemerintah resmi mengumumkan bertambahnya pasien yang dikonfirmasi positif tertular virus corona pada hari minggu, total ada 6 pasien kasus Covid-19.
Beberapa daerah kini telah memiliki peta pantauan atau sebaran virus corona di wilayahnya dan bisa diakses secara luas oleh publik.

Tercatat 6 provinsi yang menyediakan fasilitias tersebut, yaitu Banten, DKI Jakarta, Jawa Barat, DIY, Jawa Tengah, dan Nusa Tenggara Barat.

Peta tersebut menampilkan jumlah pasien yang dirawat, baik berstatus orang dalam pemantauan (ODP), pasien dalam pengawasan (PDP) beserta lokasinya.

Sejumlah laman juga menampilkan hotline yang bisa dihubungi publik bertanya atau membuat laporan soal virus corona di lingkungannya.

Selain itu, daftar rumah sakit rujukan Covid-19 juga tertera di beberapa laman tersebut.

Berikut peta online di enam provinsi:

DKI Jakarta: corona.jakarta.go.id
Jawa Barat: pikobar.jabarprov.go.id
Banten: infocorona.bantenprov.go.id
Jawa Tengah: corona.jatengprov.go.id
DIY: corona.jogjaprov.go.id
NTB: corona.ntbprov.go.id 

Baca juga: Pasien Meninggal PDP Corona di Bima Punya Riwayat Bepergian ke Jakarta

Masyarakat juga bisa mengakses peta sebaran di Indonesia melalui covid19.go.id dan kawalcovid19.id.

Sementara itu, Pemerintah Provinsi Jawa Timur memilih untuk tidak membuka peta sebaran virus corona ke publik.

Hal itu dilakukan agar tidak menimbulkan kecemasan publik.

"Peta digital penyebaran Covid-19 tidak untuk di-publish, agar tidak menimbulkan kecemasan," kata Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa, seperti diberitakan Kompas.com (18/3/2020).

Peta itu hanya diketahui oleh Satgas penanganan Covid-19 Jawa Timur dan Tim Penyakit Infeksi Emerging dan Re-emerging (Pinere) RSU dr Soetomo Surabaya.

Baca juga: Cegah Penularan Virus Corona, Mengapa Sebaiknya 14 Hari di Rumah Saja?

KOMPAS.com/Akbar Bhayu Tamtomo Infografik: Timeline Wabah Virus Corona

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Demonstran Israel Blokir Jalan dengan Batu, Truk Bantuan ke Gaza Tak Bisa Lewat

Demonstran Israel Blokir Jalan dengan Batu, Truk Bantuan ke Gaza Tak Bisa Lewat

Tren
BMKG: Inilah Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 11-12 Mei 2024

BMKG: Inilah Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 11-12 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN] Media Asing Soroti Indonesia Vs Guinea | Ikan Tinggi Vitamin D

[POPULER TREN] Media Asing Soroti Indonesia Vs Guinea | Ikan Tinggi Vitamin D

Tren
Perjalanan Sashya Subono, Animator Indonesia di Balik Film Avatar, She-Hulk, dan Hawkeye

Perjalanan Sashya Subono, Animator Indonesia di Balik Film Avatar, She-Hulk, dan Hawkeye

Tren
Ramai soal Mobil Diadang Debt Collector di Yogyakarta padahal Beli 'Cash', Ini Faktanya

Ramai soal Mobil Diadang Debt Collector di Yogyakarta padahal Beli "Cash", Ini Faktanya

Tren
Pria di India Ini Memiliki Tumor Seberat 17,5 Kg, Awalnya Mengeluh Sakit Perut

Pria di India Ini Memiliki Tumor Seberat 17,5 Kg, Awalnya Mengeluh Sakit Perut

Tren
Daftar 10 Ponsel Terlaris di Dunia pada Awal 2024

Daftar 10 Ponsel Terlaris di Dunia pada Awal 2024

Tren
Ramai soal Pejabat Ajak Youtuber Korsel Mampir ke Hotel, Ini Kata Kemenhub

Ramai soal Pejabat Ajak Youtuber Korsel Mampir ke Hotel, Ini Kata Kemenhub

Tren
Beredar Penampakan Diklaim Ular Jengger Bersuara Mirip Ayam, Benarkah Ada?

Beredar Penampakan Diklaim Ular Jengger Bersuara Mirip Ayam, Benarkah Ada?

Tren
Warganet Sambat ke BI, Betapa Susahnya Bayar Pakai Uang Tunai di Jakarta

Warganet Sambat ke BI, Betapa Susahnya Bayar Pakai Uang Tunai di Jakarta

Tren
Daftar Bansos yang Cair Mei 2024, Ada PKH dan Bantuan Pangan Non-tunai

Daftar Bansos yang Cair Mei 2024, Ada PKH dan Bantuan Pangan Non-tunai

Tren
8 Catatan Prestasi Timnas Indonesia Selama Dilatih Shin Tae-yong

8 Catatan Prestasi Timnas Indonesia Selama Dilatih Shin Tae-yong

Tren
Promo Tiket Ancol Sepanjang Mei 2024, Ada Atlantis dan Sea World

Promo Tiket Ancol Sepanjang Mei 2024, Ada Atlantis dan Sea World

Tren
Viral, Video Drone Diterbangkan di Kawasan Gunung Merbabu, TNGM Buka Suara

Viral, Video Drone Diterbangkan di Kawasan Gunung Merbabu, TNGM Buka Suara

Tren
Daftar 19 Wakil Indonesia dari 9 Cabor yang Sudah Pastikan Tiket ke Olimpiade Paris 2024

Daftar 19 Wakil Indonesia dari 9 Cabor yang Sudah Pastikan Tiket ke Olimpiade Paris 2024

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com