Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Update Virus Corona: 361 Orang Meninggal Dunia, 17.238 Terinfeksi

Kompas.com - 03/02/2020, 10:22 WIB
Vina Fadhrotul Mukaromah,
Inggried Dwi Wedhaswary

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Jumlah korban virus corona hingga hari ini, Senin (3/2/2020), telah mencapai 361 orang meninggal dunia dan 17.238 dilaporkan terinfeksi. 

Mengutip The Guardian, sebuah outlet berita China, Tencent, melaporkan perkembangan data terbaru ini.

Jumlah korban meninggal dunia sudah kembali mengalami peningkatan sebanyak 56 kasus, setelah di hari sebelumnya, Minggu (2/2/2020), tercatat korban meninggal sebanyak 305 orang, termasuk orang pertama meninggal yang berasal dari luar China. 

Dengan jumlah tersebut, korban wabah ini telah melampaui jumlah kematian SARS yang tercatat di China selama epidemi, yaitu sebanyak 349.

Baca juga: Mungkinkah Kelelawar Jadi Pembawa Virus Corona?

Jaringan Global TV China mempublikasikan sebuah grafik yang menunjukkan perkembangan infeksi di Provinsi Hubei dan Wuhan.

Mengutip Reuters, ada 2.103 kasus baru yang terdeteksi di Hubei, provinsi yang disebut sebagai pusat wabah.

Jumlah tersebut menambah total kasus di Provinsi Hubei menjadi 11.177 per 2 Februari 2020.

Sementara, 41 kematian baru juga telah dilaporkan di Provinsi Hubei. Adapun jumlah kematian total di Wuhan telah mencapai 265 orang.

Sebanyak 1.033 kasus baru terkonfirmasi di Wuhan dan meningkat menjadi 244 di dekat Huanggang pada 2 Februari 2020.

Dua kematian baru juga dilaporkan di dalam kota, sekitar 60 kilometer timur Wuhan.

Baca juga: Infeksi Virus Corona, Indonesia dan 9 Negara Ini Larang Masuk Turis dari China

Setidaknya, 171 kasus lainnya telah dilaporkan di Australia, Inggris, Perancis, Jerman, Hong Kong, Jepang, Rusia, Spanyol, Thailand, Amerika Serikat, dan 14 negara serta wilayah lain di luar daratan China.

Jumlah kasus meninggal dan infeksi semakin hari diketahui semakin menunjukkan peningkatan.

Sebuah studi dari University of Hong Kong memprediksi bahwa pada Jumat pekan ini, sebanyak 75.815 orang di Wuhan akan terinfeksi virus ini.

Penelitian yang dipublikasikan The Lancet ini menyebutkan bahwa estimasi didasarkan pada asumsi setiap orang yang terinfeksi memiliki peluang untuk menularkan virus pada 2,68 orang liannya.

KOMPAS.com/Akbar Bhayu Tamtomo INfografik: Wabah Virus Corona Berstatus PHEIC

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Perjalanan Sashya Subono, Animator Indonesia di Balik Film Avatar, She-Hulk, dan Hawkeye

Perjalanan Sashya Subono, Animator Indonesia di Balik Film Avatar, She-Hulk, dan Hawkeye

Tren
Ramai soal Mobil Diadang Debt Collector di Yogyakarta padahal Beli 'Cash', Ini Faktanya

Ramai soal Mobil Diadang Debt Collector di Yogyakarta padahal Beli "Cash", Ini Faktanya

Tren
Pria di India Ini Memiliki Tumor Seberat 17,5 Kg, Awalnya Mengeluh Sakit Perut

Pria di India Ini Memiliki Tumor Seberat 17,5 Kg, Awalnya Mengeluh Sakit Perut

Tren
Daftar 10 Ponsel Terlaris di Dunia pada Awal 2024

Daftar 10 Ponsel Terlaris di Dunia pada Awal 2024

Tren
Ramai soal Pejabat Ajak Youtuber Korsel Mampir ke Hotel, Ini Kata Kemenhub

Ramai soal Pejabat Ajak Youtuber Korsel Mampir ke Hotel, Ini Kata Kemenhub

Tren
Beredar Penampakan Diklaim Ular Jengger Bersuara Mirip Ayam, Benarkah Ada?

Beredar Penampakan Diklaim Ular Jengger Bersuara Mirip Ayam, Benarkah Ada?

Tren
Warganet Sambat ke BI, Betapa Susahnya Bayar Pakai Uang Tunai di Jakarta

Warganet Sambat ke BI, Betapa Susahnya Bayar Pakai Uang Tunai di Jakarta

Tren
Daftar Bansos yang Cair Mei 2024, Ada PKH dan Bantuan Pangan Non-tunai

Daftar Bansos yang Cair Mei 2024, Ada PKH dan Bantuan Pangan Non-tunai

Tren
8 Catatan Prestasi Timnas Indonesia Selama Dilatih Shin Tae-yong

8 Catatan Prestasi Timnas Indonesia Selama Dilatih Shin Tae-yong

Tren
Promo Tiket Ancol Sepanjang Mei 2024, Ada Atlantis dan Sea World

Promo Tiket Ancol Sepanjang Mei 2024, Ada Atlantis dan Sea World

Tren
Viral, Video Drone Diterbangkan di Kawasan Gunung Merbabu, TNGM Buka Suara

Viral, Video Drone Diterbangkan di Kawasan Gunung Merbabu, TNGM Buka Suara

Tren
Daftar 19 Wakil Indonesia dari 9 Cabor yang Sudah Pastikan Tiket ke Olimpiade Paris 2024

Daftar 19 Wakil Indonesia dari 9 Cabor yang Sudah Pastikan Tiket ke Olimpiade Paris 2024

Tren
Warga Bandung “Menjerit” Kepanasan, BMKG Ungkap Penyebabnya

Warga Bandung “Menjerit” Kepanasan, BMKG Ungkap Penyebabnya

Tren
Medan Magnet Bumi Melemah, Picu Kemunculan Makhluk Aneh 500 Juta Tahun Lalu

Medan Magnet Bumi Melemah, Picu Kemunculan Makhluk Aneh 500 Juta Tahun Lalu

Tren
Jadwal Keberangkatan Haji 2024 dari Indonesia, Ini Cara Mengeceknya

Jadwal Keberangkatan Haji 2024 dari Indonesia, Ini Cara Mengeceknya

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com