Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Virus Corona Meluas, Ini Potret Kota Wuhan secara Geografis

Kompas.com - 27/01/2020, 06:10 WIB
Ahmad Naufal Dzulfaroh,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kota Wuhan dalam beberapa hari terakhir banyak menjadi sorotan dunia karena kemunculan virus corona.

Virus yang masih satu keluarga dengan SARS dan MERS itu pertama kali terdeteksi pada 31 Desember 2019.

Apabila dibandingkan dengan Beijing atau Shanghai, Wuhan memang kalah tenar. Tapi saat ini mata dunia mengarah ke Wuhan. 

Seperti apa profil kota Wuhan?

Kota Wuhan merupakan Ibukota Provinsi Hubei dan menjadi kota terpadat di China bagian tengah.

Berdasarkan data New World Encyclopedia, Wuhan memiliki wilayah seluas 8.494,41 kilometer persegi atau seluas kota London di Inggris.

Jika dibandingkan dengan Jakarta, luas kota Wuhan dua belas kali lebih besar.

Dengan luas itu, Wuhan masuk ke dalam kategori kota terbesar ke-42 di dunia dan terbesar ketujuh di China.

Kota dengan jumlah penduduk 11 juta jiwa ini terbelah oleh dua sungai besar, yaitu Sungai Yangtze dan Sungai Hanshui.

Wuhan termasuk dalam kota dengan iklim subtropis dengan curah hujan tinggi dan empat musim yang berbeda.

Dua kampus terkemuka China berada di Wuhan, yaitu Universitas Wuhan yang pada tahun 2017 menduduki peringkat tiga nasional dan Huazhong University of Science and Technology.

Baca juga: Mengenal Kota Wuhan, Kota di China yang Diduga Sumber Virus Corona

Akses Kota

Dengan letak wilayah di jantung negara China, Wuhan menjadi lalu lintas transportasi utama ke seluruh penjuru negeri.

Butuh waktu 12 jam untuk menuju ke Kota Wuhan dari Ibukota Beijing dengan jalur darat yang berjarak 1.152 kilometer.

Jika ditempuh melalui jalur udara, hanya butuh waktu dua jam untuk menuju Wuhan dari Beijing.

Sementara itu, jarak antara Wuhan dan Shanghai adalah 839 kilometer atau hampir setara dengan jarak Surabaya-Banten.

Seorang perempuan warga kota Wuhan, China, mengenakan masker untuk menghindari terinfeksi virus corona yang mematikan saat berbelanja di sebuah pasar di kota Wuhan, Minggu (26/2/2020).AFP/HECTOR RETAMAL Seorang perempuan warga kota Wuhan, China, mengenakan masker untuk menghindari terinfeksi virus corona yang mematikan saat berbelanja di sebuah pasar di kota Wuhan, Minggu (26/2/2020).

Butuh waktu 9 jam untuk menuju ke Kota Wuhan dari Shanghai melalui jalur darat dan 1 jam 55 menit melalui jalur udara.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Perjalanan Sashya Subono, Animator Indonesia di Balik Film Avatar, She-Hulk, dan Hawkeye

Perjalanan Sashya Subono, Animator Indonesia di Balik Film Avatar, She-Hulk, dan Hawkeye

Tren
Ramai soal Mobil Diadang Debt Collector di Yogyakarta padahal Beli 'Cash', Ini Faktanya

Ramai soal Mobil Diadang Debt Collector di Yogyakarta padahal Beli "Cash", Ini Faktanya

Tren
Pria di India Ini Memiliki Tumor Seberat 17,5 Kg, Awalnya Mengeluh Sakit Perut

Pria di India Ini Memiliki Tumor Seberat 17,5 Kg, Awalnya Mengeluh Sakit Perut

Tren
Daftar 10 Ponsel Terlaris di Dunia pada Awal 2024

Daftar 10 Ponsel Terlaris di Dunia pada Awal 2024

Tren
Ramai soal Pejabat Ajak Youtuber Korsel Mampir ke Hotel, Ini Kata Kemenhub

Ramai soal Pejabat Ajak Youtuber Korsel Mampir ke Hotel, Ini Kata Kemenhub

Tren
Beredar Penampakan Diklaim Ular Jengger Bersuara Mirip Ayam, Benarkah Ada?

Beredar Penampakan Diklaim Ular Jengger Bersuara Mirip Ayam, Benarkah Ada?

Tren
Warganet Sambat ke BI, Betapa Susahnya Bayar Pakai Uang Tunai di Jakarta

Warganet Sambat ke BI, Betapa Susahnya Bayar Pakai Uang Tunai di Jakarta

Tren
Daftar Bansos yang Cair Mei 2024, Ada PKH dan Bantuan Pangan Non-tunai

Daftar Bansos yang Cair Mei 2024, Ada PKH dan Bantuan Pangan Non-tunai

Tren
8 Catatan Prestasi Timnas Indonesia Selama Dilatih Shin Tae-yong

8 Catatan Prestasi Timnas Indonesia Selama Dilatih Shin Tae-yong

Tren
Promo Tiket Ancol Sepanjang Mei 2024, Ada Atlantis dan Sea World

Promo Tiket Ancol Sepanjang Mei 2024, Ada Atlantis dan Sea World

Tren
Viral, Video Drone Diterbangkan di Kawasan Gunung Merbabu, TNGM Buka Suara

Viral, Video Drone Diterbangkan di Kawasan Gunung Merbabu, TNGM Buka Suara

Tren
Daftar 19 Wakil Indonesia dari 9 Cabor yang Sudah Pastikan Tiket ke Olimpiade Paris 2024

Daftar 19 Wakil Indonesia dari 9 Cabor yang Sudah Pastikan Tiket ke Olimpiade Paris 2024

Tren
Warga Bandung “Menjerit” Kepanasan, BMKG Ungkap Penyebabnya

Warga Bandung “Menjerit” Kepanasan, BMKG Ungkap Penyebabnya

Tren
Medan Magnet Bumi Melemah, Picu Kemunculan Makhluk Aneh 500 Juta Tahun Lalu

Medan Magnet Bumi Melemah, Picu Kemunculan Makhluk Aneh 500 Juta Tahun Lalu

Tren
Jadwal Keberangkatan Haji 2024 dari Indonesia, Ini Cara Mengeceknya

Jadwal Keberangkatan Haji 2024 dari Indonesia, Ini Cara Mengeceknya

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com