Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Selain Nabila-Nadya, Ada Kisah Twinsters, Kembar yang Juga Dipertemukan lewat Media Sosial

Kompas.com - 14/01/2020, 09:57 WIB
Vina Fadhrotul Mukaromah,
Inggried Dwi Wedhaswary

Tim Redaksi

Setelah melihat video itu, Anais pun menelusuri sosok perempuan yang mirip dengannya.

Ia pun menemukan sosok perempuan tersebut sebagai Samantha Futerman asal Verona, New Jersey, dan kini tinggal di Los Angeles, AS.

Anais kemudian menghubungi Samantha melalui akun media sosialnya.

Fakta terungkap di media sosial

Anais mengirim pesan kepada Samantha.

"Hai. Nama saya Anais. Saya orang Perancis yang kini tinggal di London," tulis Anais.

Setelah itu, ia pun meminta Samantha untuk melihat foto-foto dan videonya.

Saat itu, keduanya semakin menyadari kemiripan yang mereka miliki.

Melansir Kompas.com, 3 Februari 2014, Samantha merespons dengan akta kelahiran yang memiliki keterangan sama dengan Anais.

"Sudah pasti kami adalah saudara kembar. Saya seperti terkena serangan jantung, tetapi sekaligus merasa bahagia. Lembar kehidupan baru sudah terbuka," lanjut Anais.

Keduanya lahir pada tanggal 19 November 1987 di Busan, Korea Selatan.

Anais dan Samantha sama-sama tahu bahwa mereka diadopsi.

Namun, mereka mengaku, ada banyak hal yang tidak mereka ketahui soal adopsi yang dilakukan kedua orangtua angkatnya.

Menurut Anais, dalam dokumen adopsi yang diterima oleh orangtua angkatnya, tidak dijelaskan soal orangtua biologisnya atau apakah ia memiliki saudara.

Baca juga: Cerita Haru Pertemuan Nabila dan Nadya, Menanti Saudara Kembar Ketiga...

Produksi film dokumenter dan buku

Setelah berkomunikasi lewat media sosial, mereka melanjutkan komunikasi lewat pembicaraan video Skype.

Samantha pun mulai mendokumentasikan setiap percakapan dan perkembangan darinya dan Anais.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com