Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Formasi CPNS 2019 Pemprov Jatim yang Dibuka Hari Ini

Kompas.com - 11/11/2019, 12:57 WIB
Vina Fadhrotul Mukaromah,
Nibras Nada Nailufar

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pemerintah Provinsi Jawa Timur telah resmi mengumumkan rincian formasi penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2019.

Formasi jabatan yang dibutuhkan oleh Pemprov Jawa Timur adalah sebanyak 1.817 dengan rincian sebagai berikut:

  1. Tenaga guru : 1.133
  2. Tenaga kesehatan : 322
  3. Tenaga teknis : 362

Alokasi formasi tersebut terbagi menjadi tiga jenis, yaitu formasi umum, cum laude, dan disabilitas.

Untuk formasi umum, jumlah alokasi formasi adalah 1.745. Sedangkan untuk formasi cum laude, jumlah alokasi formasi adalah sebanyak 36. Kemudian, untuk formasi disabilitas, ada 36 alokasi yang dibuka.

Baca juga: Malam Nanti Pendaftaran Online CPNS Baru Dibuka, Simak Ini Dulu

Informasi lebih lanjut terkait formasi jabatan dan unit kerja penempatan terlampir pada pengumuman tersebut.

Dalam seleksi CPNS 2019, Pemprov Jawa Timur juga memberlakukan masa sanggah, yaitu waktu pengajuan sanggahan yang diberikan kepada pelamar untuk melakukan sanggahan terhadap pengumuman hasil seleksi administrasi. Masa sanggah yang diberlakukan adalah 10 hari dihitung sejak pengumuman hasil seleksi administrasi.

Masa sanggah tidak memberikan kesempatan kepada pelamar untuk mengunggah ulang dokumen apabila ada kekeliruan/kurang lengkap dokumen yang dipersyaratkan.

Masa sanggah dibagi menjadi dua, yaitu:

  1. Waktu pengajuan sanggah, diberikan kepada pelamar untuk melakukan sanggahan terhadap pengumuman hasil seleksi administrasi paling lama 3 hari
  2. Waktu tanggapan sanggah, dilakukan instansi untuk melakukan verivikasi kembali terkait kesesuaian persyaratan umum dan khusus yang ditetapkan Instansi dengan dokumen persyaratan yang diajukan pelamar sampai dengan penetapan keputusan sanggah paling lama 7 hari.

Baca juga: Pendaftaran CPNS Secara Daring Baru Bisa Dilakukan Pukul 11.11 Malam

Pengumuman dan informasi lowongan formasi yang dibutuhakn dalam penerimaan CPNS Pemerintah Provinsi Jawa Timur tahun 2019 dapat dilihat pada website https://bkd.jatimprov.go.id/ dan https://sscn.bkn.go.id/.

Pendaftaran dan unggah dokumen persyaratan dilakukan secara daring (online) melalui laman https://sscn.bkn.go.id/.

Kontak yang dapat dihubungi saat pendaftaran

Apabila terdapat pertanyaan-pertanyaan maupun kesulitan terkait pendaftaran CPNS daring, pelamar dapat mengecek Frequently Asked Question (FAQ) atau helpdesk. Namun, apabila jawaban tidak terdapat dalam FAQ dan menu helpdesk, maka pelamar dapat menghubungi telepon 021-8093008 ext. 4113.

Baca juga: Ini Formasi CPNS 2019 dan Link yang Sudah Dimumkan

Apabila pelamar tidak dapat melakukan pendaftaran terkait data NIK dan Nomor Kartu Keluarga, pelamar dapat menghubungi Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil sesuai dengan KTP pelamar.

Kemudian, jika terdapat permasalahan data tidak ditemukan dan data tidak sesuai, terdapat alternatif solusi sebagai berikut:

  • Pendaftar menghubungi Dinas Dukcapil Kabupaten/Kota masing-masing untuk konsolidasi data
  • Menghubungi call center Halo Dukcapil, dengan mengirimkan data sesuai dengan format berikut: #NIK #Nama_Lengkap #Nomor_Kartu_Keluarga #Nomor_Telp #Permasalahan pada hotline: 1500537, WA: 08118005373, SMS: 08118005373, Email: callcenter.dukcapil@gmail.com

Baca juga: Pendaftaran CPNS Dibuka, Ini Dokumen yang Harus Disiapkan

Panitia pengadaan CPNS Pemprov Jawa Timur juga membuka helpdesk melalui telepon (031) 8476668 pada hari dan jam kerja atau melalui email bkd@jatimprov.go.id

Jika pelamar telah berhasil melakukan seluruh proses pendaftaran pada laman SSCN 2019, pelamar wajib menyimpan dan mencetak Kartu Informasi Akun sebagai bukti bahwa pelamar berhasil mendaftar ke Portal SSCN 2019.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Alasan Komisi X soal Anggota DPR Dapat Kuota KIP Kuliah

Alasan Komisi X soal Anggota DPR Dapat Kuota KIP Kuliah

Tren
Kebun Binatang di China Ubah Anjing Menyerupai Panda, Tuai Kecaman Pengunjung

Kebun Binatang di China Ubah Anjing Menyerupai Panda, Tuai Kecaman Pengunjung

Tren
Buntut Pejabat Ajak Youtuber Korsel Mampir ke Hotel, Kemenhub Tuntut ASN Jaga Etika

Buntut Pejabat Ajak Youtuber Korsel Mampir ke Hotel, Kemenhub Tuntut ASN Jaga Etika

Tren
Pekerjaan untuk Juru Parkir Liar Minimarket

Pekerjaan untuk Juru Parkir Liar Minimarket

Tren
Benarkah Kenaikan UKT Belakangan karena Campur Tangan Pemerintah?

Benarkah Kenaikan UKT Belakangan karena Campur Tangan Pemerintah?

Tren
Demonstran Israel Blokir Jalan dengan Batu, Truk Bantuan ke Gaza Tak Bisa Lewat

Demonstran Israel Blokir Jalan dengan Batu, Truk Bantuan ke Gaza Tak Bisa Lewat

Tren
BMKG: Inilah Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 11-12 Mei 2024

BMKG: Inilah Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 11-12 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN] Media Asing Soroti Indonesia Vs Guinea | Ikan Tinggi Vitamin D

[POPULER TREN] Media Asing Soroti Indonesia Vs Guinea | Ikan Tinggi Vitamin D

Tren
Perjalanan Sashya Subono, Animator Indonesia di Balik Film Avatar, She-Hulk, dan Hawkeye

Perjalanan Sashya Subono, Animator Indonesia di Balik Film Avatar, She-Hulk, dan Hawkeye

Tren
Ramai soal Mobil Diadang Debt Collector di Yogyakarta padahal Beli 'Cash', Ini Faktanya

Ramai soal Mobil Diadang Debt Collector di Yogyakarta padahal Beli "Cash", Ini Faktanya

Tren
Pria di India Ini Memiliki Tumor Seberat 17,5 Kg, Awalnya Mengeluh Sakit Perut

Pria di India Ini Memiliki Tumor Seberat 17,5 Kg, Awalnya Mengeluh Sakit Perut

Tren
Daftar 10 Ponsel Terlaris di Dunia pada Awal 2024

Daftar 10 Ponsel Terlaris di Dunia pada Awal 2024

Tren
Ramai soal Pejabat Ajak Youtuber Korsel Mampir ke Hotel, Ini Kata Kemenhub

Ramai soal Pejabat Ajak Youtuber Korsel Mampir ke Hotel, Ini Kata Kemenhub

Tren
Beredar Penampakan Diklaim Ular Jengger Bersuara Mirip Ayam, Benarkah Ada?

Beredar Penampakan Diklaim Ular Jengger Bersuara Mirip Ayam, Benarkah Ada?

Tren
Warganet Sambat ke BI, Betapa Susahnya Bayar Pakai Uang Tunai di Jakarta

Warganet Sambat ke BI, Betapa Susahnya Bayar Pakai Uang Tunai di Jakarta

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com