Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Video Viral Remaja Perempuan Curi Motor, Kapolres Sebut Pelaku "Broken Home" dan dalam Pengaruh Obat-obatan

KOMPAS.com - Unggahan video berisi seorang anak perempuan disebut sebagai pelaku pencuri motor di Magelang, Jawa Tengah viral di media sosial.

Video berjudul "Cewek Cantik Cuti Motor" itu memperlihatkan anak perempuan berkaus hitam sedang diinterogasi petugas kepolisian.

Dalam narasi yang beredar, perempuan itu disebut telah mencuri sepeda motor dari kepala dusun di salah satu daerah di Magelang.

Namun, warga berhasil menangkap dan menyerahkannya ke pihak kepolisian.

Video selengkapnya dapat dilihat di sini: Viral video "cewek cantik mencuri motor" di Magelang.

Lantas, bagaimana cerita persisnya?

Kronologi kejadian

Kapolres Magelang Kota AKBP Yolanda Evalyn Sebayang membenarkan ajadanya kejadian itu.

Pencurian itu terjadi pada Rabu (12/3/2023) di Dusun Kwancen Kecamatan Bandongan Kabupaten Magelang.

Pihak Polsek Bandongan kemudian menerima aduan warga terkait adanya kehilangan tersebut pada Kamis (13/4/2023).

Yolanda mengatakan, sepeda motor tersebut hilang setelah dibawa oleh anak perempuan berusia 15 tahun yang diduga dalam pengaruh obat-obatan (pil koplo).

"Bahwa anak perempuan tersebut yang diduga masih dalam pengaruh obat-obatan (pil koplo). Di dalam angan-angan, dirinya berkeinginan menaiki sepeda motor untuk berkeliling," kata Yolanda dalam keterangan resmi yang diterima Kompas.com, Kamis.

"Selanjutnya yang bersangkutan melihat ada sepeda motor yang terparkir di depan rumah, sehingga sepeda motor tersebut untuk dikendarai," sambungnya.

Laporan soal motor dicabut

Setelah beberapa jam, Yolanda menjelaskan, anak perempuan itu mengembalikan sepeda motor ke tempat semula.

Pada saat motor tersebut hilang, pemilik kendaraan langsung melaporkan adanya kehilangan motor ini ke Polsek Bandongan.

Setelah dilakukan pelacakan, polisi pun berhasil melacak keberadaan motor tersebut, yakni dibawa oleh anak perempuan yang berada di bawah pengaruh pil koplo tersebut.

Mengetahui hal itu, pemilik motor pun mencabut aduannya dan tidak akan melanjutkan ke ranah hukum.

"Karena sepeda motornya sudah berada di tempat semula dalam keadaan utuh tidak ada kerusakan," jelas dia.

Terkait adanya keramaian kasus ini di media sosial, Yolanda mengimbau agar warga lebih bijak dan berhati-hati dalam mengunggah video yang perlu diklarifikasi lebih lanjut.

Korban broken home

Menurutnya, anak perempuan tersebut merupakan korban broken home dan membutuhkan bimbingan serta pendampingan.

Saat ini, anak perempuan itu sedang dalam pengawasan Dinas Pemberdayaan Masyarakat, Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP4KB).

"Dalam penyelesaian kasus ini, kami bekerja sama dengan DP4KB Kota Magelang untuk melaksanakan pengawasan bersama dan memberikan bimbingan serta pendampingan anak tersebut," pungkasnya.

https://www.kompas.com/tren/read/2023/04/13/204000265/video-viral-remaja-perempuan-curi-motor-kapolres-sebut-pelaku-broken-home

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke