Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Tuai Kritik, Kemenkes Revisi Gaji Dokter Internship 2023, Berapa Besarannya?

KOMPAS.com - Besaran gaji dokter internship di Indonesia sempat ramai diperbincangkan di media sosial Twitter.

Hal ini lantaran adanya kritik yang viral di media sosial soal keputusan Kemenkes menurunkan bantuan biaya hidup (BBH) dokter internship di daerah terpencil sebesar Rp 1 juta.

“Haloo @KemenkesRI mohon dipertimbangkan ya, terkait gaji/bantuan hidup dokter internship yang turun untuk penempatan di bbrp daerah hingga tinggal 1.1 juta! Luar biasa jauh di bawah UMR untuk daerah manapun di indonesia. Segitu murahnya kah harga kerja dokter?” ujar akun @asaibrahim.

Menanggapi kritik tersebut, Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin melakukan penyesuaian Keputusan Menteri Kesehatan (KMK) terkait dengan besaran BBH yang akan diterima oleh peserta dokter internship.

"Saya mengucapkan banyak terima kasih atas berbagai masukan yang kami terima terkait dengan BBH dokter dan dokter gigi internship," ujarnya, dikutip dari keterangan resmi yang diperoleh Kompas.com, Kamis (15/12/2022).

Penyesuaian gaji dokter internship ini mulai berlaku pada 2023.

Lantas, berapa besaran gaji dokter internship 2023?

Gaji dokter internship 2023

Dalam praktiknya, dokter internsip mendapatkan BBH selama melaksanakan Program Internsip Dokter dan Dokter Gigi.

Evaluasi besaran BBH disesuaikan berdasarkan 6 kategori daerah sebagai berikut:

1. Kategori pertama

  • Lokasi: Daerah Terpencil, Perbatasan dan Kepulauan (DTPK) dengan nominal
  • Besaran BBH 2023: Rp 6.499.575.

2. Kategori kedua

  • Lokasi: Maluku, NTT dan Papua (di luar DTPK)
  • Besaran BBH 2023: Rp 3.999.574.

3. Kategori ketiga

  • Lokasi: Kalimantan dan Sulawesi (di luar DTPK)
  • Besaran BBH: Rp 3.727.034.

4. Kategori keempat

  • Lokasi: Sumatera dan NTB (di luar ibukota provinsi dan DTPK)
  • Besaran BBH: Rp 3.498.800.

5. Kategori kelima

  • Lokasi: ibukota provinsi di Sumatera dan NTB
  • Besaran BBH: Rp 3.241.200.

6. Kategori keenam

  • Lokasi: Jawa dan Bali
  • Besaran BBH: Rp 3.241.200.

Berdasarkan rincian besaran BBN itu, nominal BBH bagi dokter internship lebih besar. Penetapan itu bukan tanpa alasan.

''BBH di daerah DTPK diberikan lebih tinggi, dengan harapan dapat mendorong calon peserta internsip untuk mau memilih wahana di daerah Terpencil, Perbatasan dan Kepulauan,'' katanya lagi.

Untuk penempatan dokter internship 2023 akan dilakukan melalui Sistem Informasi Program Internsip Dokter dan Dokter Gigi Indonesia (SIMPIDI 2.0).

Para peserta internship akan mendapatkan wahana melalui mekanisme prioritas dan mekanisme reguler, di mana mekanisme reguler terdapat 3 pilihan penempatan wahana di lokal, regional dan nasional.

Adapun penjelasannya sebagai berikut:

1. Internship dengan nilai baik

Boleh memilih di daerah DPTK tanpa melalui sistem SIMPIDI, atau dengan kata lain penerimaan langsung.

2. Tahap lokal

Ditujukan bagi calon peserta yang ingin mendapatkan wahana dekat dengan domisili sesuai Kartu Keluarga (KK).

3. Tahap regional

Ditujukan bagi calon peserta yang ingin mendapatkan wahana di Provinsi lain di luar domisili berdasarkan KK, berdasarkan regional yang sudah ditetapkan.

4. Tahap nasional

Ditujukan bagi calon peserta yang ingin mendapatkan wahana pada provinsi selain pada tahap lokal dan regional.

Keputusan penetapan ini merupakan salah satu kemudahan yang disiapkan Kemenkes agar dokter internsip mendapatkan wahana internship sesuai dengan keinginannya.

Seorang dokter atau dokter gigi putra daerah dapat bertugas di daerahnya, terutama yang masih membutuhkan tenaga kesehatan.

Namun tidak menutup kemungkinan seorang dokter atau dokter gigi internship dari Jawa dan Bali dapat memilih Daerah Terpencil, Perbatasan dan Kepulauan (DTPK).

Melalui Program internship, diharapkan dapat mewujudkan pemerataan pelayanan kesehatan bagi masyarakat di seluruh wilayah Indonesia.

https://www.kompas.com/tren/read/2022/12/16/120400365/tuai-kritik-kemenkes-revisi-gaji-dokter-internship-2023-berapa-besarannya-

Terkini Lainnya

Bagaimana Cahaya di Tubuh Kunang-kunang Dihasilkan? Berikut Penjelasan Ilmiahnya

Bagaimana Cahaya di Tubuh Kunang-kunang Dihasilkan? Berikut Penjelasan Ilmiahnya

Tren
Moeldoko Sebut Tapera Tak Akan Senasib dengan Asabri, Apa Antisipasinya Agar Tak Dikorupsi?

Moeldoko Sebut Tapera Tak Akan Senasib dengan Asabri, Apa Antisipasinya Agar Tak Dikorupsi?

Tren
Tips Mengobati Luka Emosional, Berikut 6 Hal yang Bisa Anda Lakukan

Tips Mengobati Luka Emosional, Berikut 6 Hal yang Bisa Anda Lakukan

Tren
Profil Francisco Rivera, Pemain Terbaik Liga 1 Musim 2023/2024

Profil Francisco Rivera, Pemain Terbaik Liga 1 Musim 2023/2024

Tren
Benarkah Pakai Sampo Mengandung SLS dan SLES Bikin Rambut Rontok? Ini Kata Dokter

Benarkah Pakai Sampo Mengandung SLS dan SLES Bikin Rambut Rontok? Ini Kata Dokter

Tren
Dinilai Muluskan Jalan Kaesang, Ini Sosok Penggugat Batas Usia Calon Kepala Daerah

Dinilai Muluskan Jalan Kaesang, Ini Sosok Penggugat Batas Usia Calon Kepala Daerah

Tren
Apa Itu Skala Waktu Greenwich Mean Time (GMT)? Berikut Sejarahnya

Apa Itu Skala Waktu Greenwich Mean Time (GMT)? Berikut Sejarahnya

Tren
Gunung Semeru Hari Ini Erupsi 8 Kali, Tinggi Letusan 400 Meter

Gunung Semeru Hari Ini Erupsi 8 Kali, Tinggi Letusan 400 Meter

Tren
KAI Ancam Pelaku Pelemparan Batu ke Kereta, Bisa Dipidana Penjara Seumur Hidup

KAI Ancam Pelaku Pelemparan Batu ke Kereta, Bisa Dipidana Penjara Seumur Hidup

Tren
5 Wilayah Berpotensi Banjir Rob 1-10 Juni 2024, Mana Saja?

5 Wilayah Berpotensi Banjir Rob 1-10 Juni 2024, Mana Saja?

Tren
Mengapa Anjing Peliharaan Menjulurkan Lidah? Berikut 7 Alasan Umumnya

Mengapa Anjing Peliharaan Menjulurkan Lidah? Berikut 7 Alasan Umumnya

Tren
12 Wilayah yang Berpotensi Kekeringan pada Juni 2024

12 Wilayah yang Berpotensi Kekeringan pada Juni 2024

Tren
Alasan Pekerja yang Sudah Punya Rumah Tetap Harus Jadi Peserta Tapera

Alasan Pekerja yang Sudah Punya Rumah Tetap Harus Jadi Peserta Tapera

Tren
Cara Mengajukan Pinjaman Melalui Layanan Dana Siaga BPJS Ketenagakerjaan, Apa Syaratnya?

Cara Mengajukan Pinjaman Melalui Layanan Dana Siaga BPJS Ketenagakerjaan, Apa Syaratnya?

Tren
Viral, Video Harimau Sumatera Masuk ke Halaman Masjid di Solok, Ini Penjelasan BKSDA

Viral, Video Harimau Sumatera Masuk ke Halaman Masjid di Solok, Ini Penjelasan BKSDA

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke