Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Penjelasan Ilmiah Mengapa Wajah Jadi Jelek Ketika Bangun Tidur

Mata mungkin akan sembab atau bengkak, bibir juga nampak lebih tebal, dengan rambut yang juga acak-acakan.

Wajah yang nampak bengkak di pagi hari ini sebenarnya adalah hal yang normal.

Mungkin hampir semua orang mengalaminya, termasuk mereka yang memiliki paras cantik dan tampan alami sekalipun.

Perubahan wajah ketika bangun tidur ini bisa dijelaskan secara ilmiah. Ada beberapa faktor yang bisa menyebabkan wajah jadi bengkak dan kusut di pagi hari. 

Penyebab wajah jadi jelek ketika bangun tidur

Melansir dari berbagai sumber, inilah beberapa penjelasan ilmiah mengapa wajah jadi jelek atau bengkak di pagi hari:

1. Tidur terlalu larut

Kurang tidur bisa membuat beberapa area wajah jadi bengkak, terutama di kelopak mata dan menyebabkan gangguan yang disebut dengan mata panda.

2. Posisi tidur

Bengkak pada wajah juga bisa disebabkan karena posisi tidur, atau karena gaya gravitasi. 

Ketika kita tidur dengan posisi tengkurap, maka cairan tubuh akan mengalir dan terkumpul di sebagian area wajah. 

Bengkak karena cairan tubuh ini akan menghilang dengan sendirinya ketika kita bangun dan beraktivitas dalam posisi tubuh tegak berdiri.

Tidur tengkurap juga bisa membuat wajah menempel pada bantal dalam waktu lama. Hal ini bisa menimbulkan bekas-bekas kerutan di wajah, yang membuat tekstur wajah nampak aneh di pagi hari.

3. Tidak membersihkan wajah di malam hari

Mengutip dari Medical News Today, berangat tidur dengan produk kosmetik yang masih melekat di wajah bisa menimbulkan peradangan dan pembengkakan di area pipi atau kelopak mata.

Jadi agar wajah nampak segar di pagi hari, berangkatlah tidur dengan wajah yang bersih dari paparan kosmetik. 

4. Terlalu banyak mengonsumsi makanan tinggi sodium

Ketika kita kebanyakan garam atau sodium, maka kita akan selalu kehausan dan minum banyak air.

Air yang ada tak akan dikeluarkan tubuh melalui urine atau keringat. Tubuh justru akan menyimpannya di beberapa area tubuh seperti wajah.

5. Mandi malam dengan air panas

Jika Anda sering mandi malam dengan air panas, besar kemungkinan wajah akan nampak bengkak di pagi hari.

Mandi air panas bisa meningkatkan cairan tubuh, sekaligus membuat aliran darah menuju wajah menjadi berlebihan. Hal inilah yang membuat wajah nampak bengkak dan kemerahan di pagi harinya.

6. Otot wajah mengendur

Ketika kita tidur, semua otot tubuh akan mengendur termasuk otot pada wajah.

Otot wajah yang mengendur ini akan membuat kelopak mata nampak turun, begitu juga dengan pipi dan bibir Anda.

7. Dehidrasi

Sebelum berangkat tidur, pastikan tubuh mendapatkan cairan yang cukup. Karena jika tubuh dehidrasi, maka kondisi kulit akan menjadi kusam dan tak kencang di pagi harinya. Membuat wajah nampak kusut, jelek dan jauh dari sempurna.

Tujuh faktor di atas adalah hal-hal yang bisa mengubah wajah Anda, dari yang biasanya berseri-seri sepanjang hari menjadi kusut, bengkak dan jelek ketika terbangun dari mimpi. 

https://www.kompas.com/tren/read/2021/12/20/073000565/penjelasan-ilmiah-mengapa-wajah-jadi-jelek-ketika-bangun-tidur

Terkini Lainnya

Situs Panganku.org Beralih Fungsi Jadi Judi Online, Kemenkes dan Kemenkominfo Buka Suara

Situs Panganku.org Beralih Fungsi Jadi Judi Online, Kemenkes dan Kemenkominfo Buka Suara

Tren
Kapan Pengumuman Hasil Tes Online 1 Rekrutmen Bersama BUMN 2024?

Kapan Pengumuman Hasil Tes Online 1 Rekrutmen Bersama BUMN 2024?

Tren
Ramai soal Surat Edaran Berisi Pemkab Sleman Tak Lagi Angkut Sampah Organik, Ini Kata DLH

Ramai soal Surat Edaran Berisi Pemkab Sleman Tak Lagi Angkut Sampah Organik, Ini Kata DLH

Tren
Saat Penyambut Tamu Acara Met Gala Dipecat karena Lebih Menonjol dari Kylie Jenner...

Saat Penyambut Tamu Acara Met Gala Dipecat karena Lebih Menonjol dari Kylie Jenner...

Tren
Kronologi dan Motif Ibu Racuni Anak Tiri di Rokan Hilir, Riau

Kronologi dan Motif Ibu Racuni Anak Tiri di Rokan Hilir, Riau

Tren
Rumah Sakit di Rafah Kehabisan Bahan Bakar, WHO: Penutupan Perbatasan Halangi Bantuan

Rumah Sakit di Rafah Kehabisan Bahan Bakar, WHO: Penutupan Perbatasan Halangi Bantuan

Tren
Cerita Rombongan Siswa SD 'Study Tour' Pakai Pesawat Garuda, Hasil Nabung 5 Tahun

Cerita Rombongan Siswa SD "Study Tour" Pakai Pesawat Garuda, Hasil Nabung 5 Tahun

Tren
Viral, Video Kucing Menggonggong Disebut karena 'Salah Asuhan', Ini Kata Ahli

Viral, Video Kucing Menggonggong Disebut karena "Salah Asuhan", Ini Kata Ahli

Tren
Seekor Kuda Terjebak di Atap Rumah Saat Banjir Melanda Brasil

Seekor Kuda Terjebak di Atap Rumah Saat Banjir Melanda Brasil

Tren
Link Live Streaming Indonesia vs Guinea U23 Kick Off Pukul 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia vs Guinea U23 Kick Off Pukul 20.00 WIB

Tren
Prediksi Susunan Pemain Indonesia dan Guinea di Babak Play-off Olimpiade Paris

Prediksi Susunan Pemain Indonesia dan Guinea di Babak Play-off Olimpiade Paris

Tren
Alasan Semua Kereta Harus Berhenti di Stasiun Cipeundeuy, Bukan untuk Menaikturunkan Penumpang

Alasan Semua Kereta Harus Berhenti di Stasiun Cipeundeuy, Bukan untuk Menaikturunkan Penumpang

Tren
Indonesia Vs Guinea, Berikut Perjalanan Kedua Tim hingga Bertemu di Babak Playoff Olimpiade Paris 2024

Indonesia Vs Guinea, Berikut Perjalanan Kedua Tim hingga Bertemu di Babak Playoff Olimpiade Paris 2024

Tren
Pelatih Guinea soal Laga Lawan Indonesia: Harus Menang Bagaimanapun Caranya

Pelatih Guinea soal Laga Lawan Indonesia: Harus Menang Bagaimanapun Caranya

Tren
8 Pencetak Gol Terbaik di Piala Asia U23 2024, Ada Dua dari Indonesia

8 Pencetak Gol Terbaik di Piala Asia U23 2024, Ada Dua dari Indonesia

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke