Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Joe Biden Akan Angkat 4 Pejabat Era Obama di Jajarannya

KOMPAS.com - Presiden terpilih Amerika Serikat, Joe Biden, berencana mengangkat kembali empat pejabat Gedung Putih yang sebelumnya bertugas pada era pemerintahan Barack Obama.

Dilansi AP News, Selasa (24/11/2020), keempat pejabat itu adalah Cathy Russell, Louisa Terrell, Carlos Elizondo, dan Mala Adiga.

Empat nama tersebut sebelumnya mengisi pos-pos penting di era Obama.

Mereka akan kembali memegang jabatan-jabatan penting di masa kepemimpinan Biden.

Berikut rinciannya:

1. Cathy Russell

Cathy Russell, yang merupakan kepala staf Jill Biden selama pemerintahan Obama akan menjabat sebagai direktur Kantor Personalia Kepresidenan Gedung Putih.

Tugas Russell adalah mengevaluasi pelamar untuk peran administrasi.

2. Louisa Terrell

Louisa Terrell, yang menjabat sebagai penasihat legislatif presiden dalam pemerintahan Obama dan bekerja sebagai wakil kepala staf untuk Biden di Senat, akan menjadi direktur Kantor Urusan Legislatif Gedung Putih.

Terrell saat ini juga tergabung dalam tim transisi Biden.

3. Carlos Elizondo

Carlos Elizondo, yang pernah menjadi sekretaris sosial untuk Jill Biden selama pemerintahan Obama, akan mengemban peran yang sama dan menjabat sebagai sekretaris sosial untuk sang Ibu Negara.

4. Mala Adiga

Mala Adiga akan menjabat sebagai direktur kebijakan Jill Biden. Adiga sebelumnya bekerja sebagai direktur pendidikan tinggi dan keluarga militer di Biden Foundation, dan juga menjadi penasihat kebijakan Jill Biden selama pemerintahan Obama.

Jajaran atas staf Gedung Putih

Nama-nama tersebut diumumkan setelah beberapa hari sebelumnya Biden mengumumkan orang-orang yang akan mengisi jajaran atas staf Gedung Putih, termasuk mereka yang tergabung dalam tim kampanyenya.

Manajer kampanye Biden, Jen O’Malley Dillon, ditunjuk sebagai wakil kepala staf Gedung Putih.

Sedangkan wakil ketua tim kampanye Rep. Cedric Richmond sebagai direktur Kantor Keterlibatan Publik Gedung Putih.

Akhir pekan lalu, Biden mengumumkan ajudannya, Ron Klain, akan menjabat sebagai kepala staf Gedung Putih.

Masih ada pos kosong

Namun, sampai saat ini Biden masih belum menunjuk orang yang akan mengisi posisi Koordinator Penanggulangan Covid-19. Dia juga belum menunjuk orang yang akan mengisi posisi juru bicara.

Selain itu, masih ada ribuan posisi staf yang harus diisi, sebelum Biden mengambil alih kursi Kepresidenan pada Januari 2021 mendatang.

Saat ini, tim transisi Biden tengah mengevaluasi daftar kandidat yang akan dipilih dan mencoba mendekati kandidat-kandidat potensial yang diproyeksikan memegang jabatan penting.

Biden telah mengindikasikan berencana untuk mengumumkan beberapa anggota Kabinetnya pada saat Thanksgiving, 26 November 2020. Ia mengaku telah mengantongi nama untuk jabatan Menteri Keuangan. 

https://www.kompas.com/tren/read/2020/11/24/180100665/joe-biden-akan-angkat-4-pejabat-era-obama-di-jajarannya

Terkini Lainnya

Link Live Streaming dan Jadwal Pertandingan Perempat Final Thomas & Uber Cup 2024 Hari Ini

Link Live Streaming dan Jadwal Pertandingan Perempat Final Thomas & Uber Cup 2024 Hari Ini

Tren
Tumor Disebut Bisa Menumbuhkan Gigi dan Rambut Sendiri, Benarkah?

Tumor Disebut Bisa Menumbuhkan Gigi dan Rambut Sendiri, Benarkah?

Tren
7 Fakta Pembunuhan Wanita dalam Koper di Cikarang, Pelaku Ditangkap Jelang Resepsi 5 Mei

7 Fakta Pembunuhan Wanita dalam Koper di Cikarang, Pelaku Ditangkap Jelang Resepsi 5 Mei

Tren
BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 3-4 Mei 2024

BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 3-4 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN] Suhu Panas Menerjang Indonesia di Awal Mei 2024 | Jadwal Laga Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23

[POPULER TREN] Suhu Panas Menerjang Indonesia di Awal Mei 2024 | Jadwal Laga Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23

Tren
Kemendikbud: Penerima KIP Kuliah Bergaya Hidup Mewah Diminta Mundur

Kemendikbud: Penerima KIP Kuliah Bergaya Hidup Mewah Diminta Mundur

Tren
Covid-19 Varian FLiRT Terdeteksi di AS, Memicu Peringatan Lonjakan Kasus di Musim Panas

Covid-19 Varian FLiRT Terdeteksi di AS, Memicu Peringatan Lonjakan Kasus di Musim Panas

Tren
Machu Picchu dan Borobudur

Machu Picchu dan Borobudur

Tren
6 Kebiasaan Sederhana yang Membantu Meningkatkan Angka Harapan Hidup

6 Kebiasaan Sederhana yang Membantu Meningkatkan Angka Harapan Hidup

Tren
Bolehkah Memakai 'Pimple Patch' Lebih dari Sekali?

Bolehkah Memakai "Pimple Patch" Lebih dari Sekali?

Tren
Polisi dan Istri Brigadir RAT Beda Keterangan soal Keberadaan Korban Sebelum Tewas

Polisi dan Istri Brigadir RAT Beda Keterangan soal Keberadaan Korban Sebelum Tewas

Tren
Viral, Video Wisatawan di Curug Ciburial Bogor Kena Pungli, Pelaku Sudah Diamankan

Viral, Video Wisatawan di Curug Ciburial Bogor Kena Pungli, Pelaku Sudah Diamankan

Tren
Alasan Kapolri Buka Peluang Pengungkapan Kasus Meninggalnya Brigadir RAT Dibuka Kembali

Alasan Kapolri Buka Peluang Pengungkapan Kasus Meninggalnya Brigadir RAT Dibuka Kembali

Tren
Kasus KIP Kuliah, Undip: Mahasiswi Rela Mundur untuk Digantikan yang Lebih Butuh

Kasus KIP Kuliah, Undip: Mahasiswi Rela Mundur untuk Digantikan yang Lebih Butuh

Tren
2 Cara Indonesia Lolos Olimpiade 2024 Paris

2 Cara Indonesia Lolos Olimpiade 2024 Paris

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke