Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

AS Konfirmasi 70.000 Kasus Baru Covid-19 dalam Sehari, Tertinggi di Dunia Selama Pandemi

Pada Jumat (10/7/2020), angka ini merupakan jumlah kasus infeksi baru yang terkonfirmasi dalam waktu 24 jam. 

Angka tersebut merupakan kasus harian tertinggi yang pernah dicatatkan dari seluruh negara selama pandemi Covid-19 berlangsung.

Berdasarkan data CDC, sehari sebelumnya, Kamis (9/7/2020) terdapat 59.260 kasus, sementara Rabu (8/7/2020) kasus baru di Negeri Paman Sam ini ada di angka 64.771.

Namun demikian, di basis data yang disampaikan CDC, untuk kasus baru di hari Jumat (10/7/2020) belum tercantum.

Saat ini, total kasus Covid-19 di AS telah melebihi angka 3,1 juta kasus dengan 134 ribu lebih kematian.

Rencana pembukaan sekolah 

Mengutip NBC Philadelphia, Jumat (10/7/2020), rekor ini tercatat di tengah rencana pembukaan kembali sekolah di musim gugur yang masih menjadi perdebatan.

Namun, apapun itu Presiden AS Donald Trum telah mengeluarkan ancaman akan memotong pendanaan yang diberikan pada sekolah-sekolah, jika mereka tidak kembali membuka di tahun ajaran yang akan datang.

Menanggapi hal itu, Presiden Federasi Guru AS Randi Weingarten menyebut apa yang dilakukan Trump sebagai sesuatu yang tidak berbobot.

Pada Kamis (9/7/2020), Direktur Pusat Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (CDC) mengklarifikasi pihaknya tidak mengubah pedoman terkait pembukaan kembali sekolah.

Pedoman itu berisi keharusan mengenakan masker, menjaga jarak antar meja, mengatur jadwal, membawa bekal makanan sendiri dan bukan jajan di kantin, serta membuat sekat di antara wastafel.

Sementara itu, perwakilan dari pihak-pihak sekolah mendesak Trump untuk datang ke wilayah Florida dan melihat kasus Covid-19 yang terjadi di sana.

Ada kenaikan kasus tertinggi untuk kematian juga perawatan di rumah sakit.

Belum lagi kasus kematian yang terjadi di rumah-rumah.

https://www.kompas.com/tren/read/2020/07/11/105218965/as-konfirmasi-70000-kasus-baru-covid-19-dalam-sehari-tertinggi-di-dunia

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke