Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Tokoh Indonesia yang Mendunia, dari Jokowi hingga Nadiem Makarim

KOMPAS.com - Indonesia memiliki sejumlah tokoh yang dinilai berpengaruh oleh dunia internasional.

Mereka mendapatkan pengakuan dengan menerima penghargaan mulai dari The Straits Times, Nikkei Asia Prize hingga Forbes.

Mereka juga diakui lantaran kinerjanya di sejumlah sektor seperti pemerintahan maupun kemampuannya dalam melakukan terobosan. 

Lantas, siapa saja mereka? 

Presiden Joko Widodo ( Jokowi) mendapat kehormatan dengan dinobatkan sebagai Asian of the Year 2019 oleh media Singapura, The Straits Times.

Dalam halaman utamanya, Kamis (5/12/2019), The Times menyebut Jokowi sebagai sosok pemersatu di tengah disrupsi dan kekacauan yang tengah terjadi di dunia.

Seperti dikutip dari Kompas.com, 5 Desember 2019, Presiden ketujuh RI itu dipilih karena ketangkasannya menghadapi dan memimpin rumitnya persoalan, baik yang terjadi di dalam maupun luar negeri.

Pemimpin redaksi media Singapura Warren Fernandez, mengatakan Jokowi dinilai telah berkontribusi terhadap Asia dengan cemerlang. 

Dia juga dianggap telah menyatukan Indonesia dan terus membawa Indonesia untuk terus melangkah ke depan.

Selain Presiden Joko Widodo, Sri Mulyani adalah salah satu tokoh yang mendapatkan pengakuan internasional.

Sri Mulyani menjadi satu-satunya perempuan asal Indonesia yang masuk daftar The World's 100 Most Powerful Women versi Forbes. 

Dikutip dari Forbes, Sri Mulyani Indrawati berada di peringkat ke-76 dalam daftar The World's 100 Most Powerful Women.

Forbes menyebutkan, sebagai menteri keuangan, Sri Mulyani dinilai menambah pendapatan negara melalui reformasi pajak yang akan memperluas layanan e-filling dan menunjang kepatuhan pembayar pajak.

"Tahun lalu, Sri Mulyani memperoleh penghargaan Menteri Terbaik yang prestisius di World Government Summit atas usaha-usahanya untuk menerapkan reformasi," tulis Forbes.

Sebelum menjabat sebagai Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Nadiem Makarim berhasil menorehkan prestasi melalui perusahaan yang ia dirikan, GoJek. 

Nadiem meraih penghargaan "Nikkei Asia Prize Ke-24" untuk inovasi ekonomi dan bisnis di Tokyo, Jepang, Rabu, 29 Mei 2019.

Dikutip dari Antara, 29 Mei 2019, Nikkei Asia Prize diberikan oleh Nikkei Inc. sejak 1996 untuk para individu maupun organisasi yang berkontribusi luar biasa bagi pengembangan kawasan dan membantu menciptakan masa depan lebih baik bagi masyarakat Asia.

Nadiem menjadi tokoh teknologi peneriman penghargaan termuda se-Asia di sepanjang sejarah Nikkei Asia Prize.

Ia juga menjadi anak bangsa pertama yang meraih penghargaan pada kategori tersebut.

Menurut Nikkei, penghargaan yang diraih oleh Nadiem Makarim berkaitan dengan kontribusi GoJek dalam mendorong pertumbuhan ekonomi, memudahkan keseharian pengguna, hingga meningkatkan pendapatan mitranya.

Selain tiga nama tersebut, terdapat dua tokoh Indonesia yang juga dinilai berpengaruh oleh dunia internasional.

Mereka adalah Said Aqil Siradj dan Habib Lutfi bin Yahya. 

Bersama dengan Presiden Joko Widodo, keduanya masuk dalam daftar 500 tokoh muslim paling berpengaruh di dunia yang dirilis oleh Pusat Studi Strategi Islam (The Royal Islamic Strategic Studies Centre) di Amman, Jordania. 

Menurut situs resmi lembaga themuslim500.com, pengumuman nama-nama para tokoh ini dilakukan untuk melihat seberapa besar pengaruh seseorang Muslim terhadap komunitasnya.

KH Said Aqil Siradj, Ketua Umum PBNU menempati peringkat ke-19.

NU adalah organisasi Muslim independen terbesar di Indonesia dan salah satu organisasi Islam paling berpengaruh di dunia.

Dengan basis keanggotaan pedesaan yang utama, Nahdlatul Ulama membedakan dirinya dari organisasi Islam lainnya di Indonesia.

Sementara, Habib Luthfi menempati peringkat ke-33. Habib Luthfi saat ini adalah Rais Amm dari Jamiyah Ahli Tahriqah al-Mu'tabarah al-Nahdliyah di Pekalongan, Jawa Tengah,

Selain menjabat sebagai pimpinan spiritual tarekat Ba Alwi di Indonesia, ia juga merupakan Ketua MUI Jawa Tengah.

Tarekat ini adalah para keturunan Nabi Muhammad yang bermigrasi ke Hadramaut, Yaman, pada masa-masa awal sejarah Islam.

(Sumber: Kompas.com/ Kontributor Singapura, Ericssen, Dandy Bayu Bramasta | Editor Ardi Priyatno Utomo, Sari Hardiyanto)

https://www.kompas.com/tren/read/2019/12/15/071500465/-tokoh-indonesia-yang-mendunia-dari-jokowi-hingga-nadiem-makarim

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke