Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Prestasi Erik ten Hag Sebelum Jadi Pelatih Anyar Man United

Kompas.com - 22/04/2022, 14:40 WIB
Kevin Topan Kristianto,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Erik ten Hag akhirnya berlabuh ke Manchester United. Setan Merah menjadikan Erik ten Hag sebagai pelatih anyar mulai musim 2022-2023.

Manchester United secara resmi mengumumkan kedatangan Erik ten Hag sebagai pelatih baru pada Kamis (21/4/2022) sore WIB.

Ten Hag akan bekerja di Manchester United mulai akhir musim ini hingga Juni 2025 dengan opsi perpanjangan satu tahun.

Sebelum berkiprah sebagai pelatih anyar Man United mulai musim 2022-2023 mendatang, apa saja prestasi Erik ten Hag sebagai pelatih?

Baca juga: Erik ten Hag dan Jejak Pelatih Asal Belanda di Liga Inggris

Dikutip dari BolaSport.com, berikut adalah beberapa trofi yang telah ia raih selama kariernya sejauh ini.

1. Bayern Muenchen II - Liga Regional Bayern (2014)

Memulai karier sebagai pelatih di FC Twente U17 pada 2002, Erik ten Hag baru bisa mempersembahkan gelar untuk timnya saat melatih tim cadangan Bayern Muenchen.

Trofi pertama dalam karier Ten Hag adalah saat mengamankan gelar Regionalliga Bayern, trofi yang membuat mereka promosi ke divisi tiga Liga Jerman.

2. Ajax - Piala Belanda (2019)

Trofi bergengsi pertama Ten Hag datang ketika ia melatih Ajax Amsterdam.

Mulai melatih Ajax sejak 2017, Ten Hag baru bisa mempersembahkan gelar pertama untuk klub pada musim 2018-2019.

Kala itu, ia memimpin kemenangan 4-0 Ajax atas Willem II di final KNVB Cup alias Piala Belanda, pada 6 Mei 2019.

Daley Blind membuka skor, sebelum dua gol dari Klaas-Jan Huntelaar dan gol menit akhir dari Rasmus Nissen Kristensen memastikan kemenangan yang meyakinkan.

Baca juga: Kuasa Total ala Erik ten Hag: Tentukan Waktu Tidur, Koran, hingga Rumput!

3. Ajax - Liga Belanda (2019)

Setelah meraih Piala Belanda, Ajax asuhan Ten Hag mengamankan gelar Liga Belanda beberapa minggu kemudian.

Tempat teratas dipastikan di akhir musim setelah persaingan ketat dengan juara musim sebelumnya, PSV Eindhoven.

Saingan lama Ajax duduk di urutan pertama selama 25 hari pertandingan berturut-turut, sebelum tim Ten Hag akhirnya kembali ke puncak di minggu-minggu terakhir musim itu.

4. Ajax - Johan Cruyff Shield (2019)

Johan Cruyff Shield setara dengan Community Shield di Inggris yang mempertemukan pemegang gelar Eredivisie dengan pemenang Piala Belanda.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Irak, PPKGBK Pastikan Lapangan Tak Terganggu Usai Konser

Indonesia Vs Irak, PPKGBK Pastikan Lapangan Tak Terganggu Usai Konser

Timnas Indonesia
Jadwal MotoGP Catalunya 2024, Aleix Espargaro Umumkan Pensiun

Jadwal MotoGP Catalunya 2024, Aleix Espargaro Umumkan Pensiun

Motogp
Ucapkan Perpisahan Setelah 912 Laga, Claudio Ranieri Berkaca-kaca

Ucapkan Perpisahan Setelah 912 Laga, Claudio Ranieri Berkaca-kaca

Liga Italia
Man City Vs Man United, Erik ten Hag Tolak Bahas Masa Depan

Man City Vs Man United, Erik ten Hag Tolak Bahas Masa Depan

Liga Inggris
Perwakilan Man United Bertemu Kieran McKenna, Duel dengan Chelsea

Perwakilan Man United Bertemu Kieran McKenna, Duel dengan Chelsea

Liga Inggris
Head to Head Bali United Vs Borneo FC: Laga Pelipur Lara Tak ke Final

Head to Head Bali United Vs Borneo FC: Laga Pelipur Lara Tak ke Final

Liga Indonesia
Jay Idzes Mau Berjuang untuk Timnas Indonesia, Siap Jadi Kiper dan Striker

Jay Idzes Mau Berjuang untuk Timnas Indonesia, Siap Jadi Kiper dan Striker

Timnas Indonesia
Jadwal Malaysia Masters 2024, Indonesia Pastikan 1 Tiket Semifinal

Jadwal Malaysia Masters 2024, Indonesia Pastikan 1 Tiket Semifinal

Badminton
Gelandang West Ham Lucas Paqueta Didakwa Melanggar Aturan Taruhan

Gelandang West Ham Lucas Paqueta Didakwa Melanggar Aturan Taruhan

Liga Inggris
Cerita Thoriq Alkatiri Jalani 2 Tugas Wasit di Lapangan dan VAR

Cerita Thoriq Alkatiri Jalani 2 Tugas Wasit di Lapangan dan VAR

Liga Indonesia
Kesan Jay Idzes soal Julukan 'Bang Jayadi' dari Fans Timnas Indonesia

Kesan Jay Idzes soal Julukan "Bang Jayadi" dari Fans Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Kata Chico Usai Tersingkir dari Malaysia Masters 2024

Kata Chico Usai Tersingkir dari Malaysia Masters 2024

Badminton
Tekad Dejan/Gloria 'Pecah Telur' Vs Rinov/Pitha di 8 Besar Malaysia Masters

Tekad Dejan/Gloria "Pecah Telur" Vs Rinov/Pitha di 8 Besar Malaysia Masters

Badminton
Final Piala FA Man City Vs Man United: Maguire Ingin Pulih Perkuat Setan Merah

Final Piala FA Man City Vs Man United: Maguire Ingin Pulih Perkuat Setan Merah

Liga Inggris
Skuad Italia untuk Euro 2024: Tak Ada Nama Locatelli dan Emil Audero

Skuad Italia untuk Euro 2024: Tak Ada Nama Locatelli dan Emil Audero

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com