Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Profil Yeo Jia Min, Ukir Sejarah bagi Singapura di BWF World Tour Finals

Kompas.com - 29/11/2021, 12:00 WIB
Kevin Topan Kristianto

Penulis

KOMPAS.com - Tunggal putri Singapura, Yeo Jia Min, mengukir sejarah sebagai pebulu tangkis pertama dari negaranya yang lolos ke BWF World Tour Finals.

Yeo Jia Min memastikan langkah menuju ke ajang bergengsi BWF World Tour Finals 2021 menyusul serangkaian hasil bagus di Hylo Open 2021 beberapa waktu lalu.

Pada turnamen Super 500 tersebut, Ye Jia Min berhasil menjadi runner-up. Hasil tersebut membuat koleksi poinnya bertambah.

Meski di ajang Indonesia Masters 2021 dan Indonesia Open 2021 Yeo Jia Min gagal menyumbangkan dua gelar bergengsi tersebut, tetapi ia berhak melaju ke BWF World Tour Finals seusai dirinya naik mengoleksi 27.700 poin, seperti dilansir Twitter Badminton Talk.

Baca juga: Sejarah dan Daftar Juara Indonesia Open

Dilansir dari laman Straitstimes.com, sejatinya Jia Min bisa tidak lolos ke BWF World Tour Finals.

Pasalnya, ada empat wakil Thailand yang berada di delapan besar peringkat rangking World Tour.

Namun, karena setiap negara hanya bisa mengirimkan dua wakilnya, maka Jia Min melewati dua dari empat tunggal putri Thailand, sehingga membuatnya lolos sebagai unggulan ketujuh.

Berkat itulah Yeo Jia Min berhasil memastikan langkah menuju BWF World Tour Finals. Alhasil, ia mengukir sejarah pada ajang bergengsi tersebut.

Baca juga: Kisah F4 Bulu Tangkis Dunia: Taufik Hidayat, Lin Dan, Lee Chong Wei, dan Peter Gade

Yeo Jia Min mengukir sejarah sebagai pebulu tangkis pertama dari negaranya yang lolos ke BWF World Tour Finals.

"Memenuhi syarat menuju World Tour Finals yang akan diselenggarakan di Bali minggu depan!" tulis Jia Min di akun Instagram pribadinya.

"Ini pertama kalinya bagi Singapura jadi saya sangat bersyukur atas kesempatan ini!"

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by J I A M I N ??? (@yeo_jiaminn)

Sementara itu Kepala Eksekutif Asosiasi Bulu Tangkis Singapura Alan Ow sangat bangga dengan Jia Min.

"Ini adalah pencapaian fantastis bagi bulu tangkis Singapura, dan kami bangga dengan Jia Min karena menciptakan sejarah," kata Alan Ow seperti dikutip dari The Straits Times.

Baca juga: Taktik Front and Back dalam Bulu Tangkis

"Singapura memiliki banyak pebulu tangkis berbakat. Mudah-mudahan prestasi Jia Min menginspirasi mereka dan memberi mereka keyakinan bahwa kami dapat bersaing di panggung dunia," tuturnya.

Biodata Yeo Jia Min

Nama lengkap: Yeo Jia Min
Tempat, tanggal lahir: Singapura, 1 Februari 1999
Kewarganegaraan: Singapura
Tinggi badan: 163 cm
Pegangan raket: Kanan
Sektor: Tunggal putri
Peringkat saat ini: 18
Prestasi:

  • Runner-up Hylo Open 2021
  • Juara IDBI Federal Life Insurance Hyderabad Open 2019
  • Juara YONEX Sunrise Vietnam Open 2018
  • Runner-up White Nights 2018
  • Runner-up YONEX German Junior 2017
  • Juara YONEX Dutch Junior 2017
  • Juara YONEX Sunrise Vietman Open GP 2016
  • Runner-up OUE Singapore International Series 2015
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Timnas Indonesia
Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Timnas Indonesia
Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Badminton
Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang 'Gila Kontrol'

Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang "Gila Kontrol"

Liga Inggris
KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

Internasional
Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com