Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Indonesia di Olimpiade Tokyo, Ahsan/Hendra dkk Tutupi Kekalahan Pepanah Remaja

Kompas.com - 27/07/2021, 18:40 WIB
Faishal Raihan

Penulis

Sumber Olympic

KOMPAS.com - Ada empat wakil Indonesia yang baru menyelesaikan perjuangan mereka di Olimpiade Tokyo 2020 hari ini, Selasa (27/7/2021).

Tiga dari empat pejuang itu berlaga di cabang olahraga (cabor) bulu tangkis. Sementara, satu wakil lainnya berlomba di cabor panahan Olimpiade Tokyo.

Di cabor badminton Olimpiade Tokyo, Indonesia diwakili Greysia Polii/Apriyani Rahayu (ganda putri), serta dua jagoan ganda putra Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.

Adapun di arena panahan, Tim Merah Putih diwakili oleh pepanah remaja berusia 17 tahun Arif Dwi Pangestu.

Lalu, bagaimana hasil para wakil Indonesia di Olimpiade Tokyo hari ini?

Baca juga: Sempurna di Fase Grup Olimpiade Tokyo, Ahsan/Hendra Ogah Berpuas Diri

Dimulai dari badminton. Ketiga wakil Indonesia di atas lolos ke perempat final dengan status juara grup, meski tidak semuanya memenangi laga terakhir mereka di penyisihan grup masing-masing.

Greysia Polii/Apriyani Rahayu berhasil mengalahkan utusan tuan rumah Yuki Fukushima/Sayaka Hirota dalam laga ketiga alias pamungkas Grup A.

Berlaga di Lapangan 1 Musashino Forest Sport Plaza, Greysia menang rubber game 24-22, 13-21, 21-8 atas ganda putri ranking satu dunia itu.

Greysia/Apriyani sebetulnya sudah memastikan tempat di babak delapan besar usai menang atas Chloe Birch/Lauren Smith pada partai kedua Grup A, Senin lalu.

Namun, hasil laga kontra Yuki/Sayaka, memastikan pasangan ganda putri peringkat enam dunia itu lolos ke perempat final dengan status juara Grup A.

Baca juga: Rekap Badminton Olimpiade Tokyo, Daddies-Minions Susul Greysia/Apriyani Juara Grup!

Setelah Greysia/Apriyani, giliran Marcus/Kevin yag menyegel tempat di babak 8 besar usai menjadi juara Grup A sektor ganda putra.

Sayangnya, pada laga ketiga hari ini, The Minions kalah dari wakil Taiwan Lee Yang/Wang Chi Lin dalam tiga gim dengan skor 18-21, 21-15, 17-21.

Marcus/Kevin dan Lee/Wang sebetulnya sama-sama mengoleksi dua kemenangan dari tiga pertandingan di fase grup.

Namun, Marcus/Kevin berhak berada di puncak karena mereka unggul dalam hitungan game different (5-2) atas Lee/Wang (5-3).

Berbeda dengan Marcus/Kevin yang menelan kekalahan, Ahsan/Hendra memetik kemenangan pada partai ketiga mereka di Grup D.

Baca juga: Hasil Olimpiade Tokyo - Berjuang 3 Gim, Greysia/Apriyani Bekuk Unggulan 1 Jepang dan Juara Grup!

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Singapore Open 2024: Apriyani/Fadia Raih Satu Tiket Keberuntungan

Singapore Open 2024: Apriyani/Fadia Raih Satu Tiket Keberuntungan

Badminton
Munculnya Talenta dari Turnamen Sepak Bola Putri MilkLife Soccer Challenge

Munculnya Talenta dari Turnamen Sepak Bola Putri MilkLife Soccer Challenge

Liga Indonesia
Atlet Berkuda Indonesia Nusrtdinov Zayan Raih Medali Emas di Kejuaraan Malaysia

Atlet Berkuda Indonesia Nusrtdinov Zayan Raih Medali Emas di Kejuaraan Malaysia

Sports
Jelang Final Liga Champions Dortmund Vs Madrid, 5 Pemain Indonesia Akan Bertanding

Jelang Final Liga Champions Dortmund Vs Madrid, 5 Pemain Indonesia Akan Bertanding

Timnas Indonesia
Liverpool Siap Buka Toko Resmi di Indonesia

Liverpool Siap Buka Toko Resmi di Indonesia

Liga Inggris
Hansi Flick Jadi Pelatih Baru Barcelona, Filosofi Menyerang dan Penguasaan Bola

Hansi Flick Jadi Pelatih Baru Barcelona, Filosofi Menyerang dan Penguasaan Bola

Liga Spanyol
Arhan Usai Diganjar Kartu Merah Saat Debut di Suwon FC: Sedih, Saya Akan Menebusnya...

Arhan Usai Diganjar Kartu Merah Saat Debut di Suwon FC: Sedih, Saya Akan Menebusnya...

Liga Lain
5 Pemain Tambahan Bergabung dengan Timnas U20 di Italia

5 Pemain Tambahan Bergabung dengan Timnas U20 di Italia

Liga Indonesia
Desain Baru Sarung Tangan Resmi UFC, Beri Kenyamanan untuk Fighter

Desain Baru Sarung Tangan Resmi UFC, Beri Kenyamanan untuk Fighter

Sports
Ancelotti Ingin Pensiun di Madrid, Tekad Bawa Los Blancos Juara Liga Champions

Ancelotti Ingin Pensiun di Madrid, Tekad Bawa Los Blancos Juara Liga Champions

Liga Spanyol
Shin Tae-yong: Piala Asia Lebih Besar, Jangan Terkurung Piala AFF

Shin Tae-yong: Piala Asia Lebih Besar, Jangan Terkurung Piala AFF

Timnas Indonesia
Jadwal Singapore Open 2024: 8 Wakil Indonesia Berburu Tiket Perempat Final

Jadwal Singapore Open 2024: 8 Wakil Indonesia Berburu Tiket Perempat Final

Badminton
Hasil Final Conference League: Bekuk Fiorentina, Olympiakos Juara dan Cetak Sejarah

Hasil Final Conference League: Bekuk Fiorentina, Olympiakos Juara dan Cetak Sejarah

Liga Lain
Bayern Muenchen Resmi Tunjuk Vincent Kompany Jadi Pelatih Baru

Bayern Muenchen Resmi Tunjuk Vincent Kompany Jadi Pelatih Baru

Bundesliga
Borneo FC Vs Bali United, Huistra Ingin Tempat Ketiga, Penawar Kecewa

Borneo FC Vs Bali United, Huistra Ingin Tempat Ketiga, Penawar Kecewa

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com