Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persebaya Surabaya: Sejarah, Bonek, dan Stadion GBT

Kompas.com - 18/06/2021, 19:40 WIB
Kevin Topan Kristianto

Penulis

Lalu, bagaimana dengan asal-usul julukan Bonek kepada pendukung Persebaya?

Bonek sendiri baru lahir pada medio musim 1987, sangat jauh dari eksisnya Persebaya yang sudah berdiri sejak tahun 1927.

Ada banyak versi perihal awal mula sebutan Bonek ini muncul. Namun, semua itu merujuk pada saat kompetisi Perserikatan musim 1987-88.

Baca juga: Mengenal Aturan Offside dalam Sepak Bola

Kala itu, Persebaya berhasil lolos ke final untuk melawan Persija Jakarta di Stadion Utama Gelora Bung Karno (dulu bernama Stadion Senayan), Jakarta.

Waktu itu, saat suporter tamu ikut mendukung perjuangan tim kebanggan meskipun laga digelar di di kota lain, hal tersebut bukanlah hal yang biasa.

Akan tetapi, fans Persebaya pada saat itu yang terlanjur tenggelam dalam euforia dengan mantap mengawal perjuangan Bajul Ijo di markas lawan.

Namun, tingginya antusiasme pendukung Persebaya itu membuat kondisi menjadi tidak terkendali.

Banyak dari mereka memberanikan diri berangkat ke Jakarta secara mandiri, tanpa koordinasi dan tanpa perbekalan yang cukup.

Alhasil, saat laga, banyak pendukung Persebaya yang berhamburan di pintu luar stadion karena tidak bertiket.

Setelah laga selesai, banyak pendukung Bajul Ijo yang terlantar di setiap sudut ibu kota karena tidak memiliki perbekalan yang cukup.

Baca juga: Apa Arti dan Pentingnya Degradasi dalam Sepak Bola?

Dari situlah kemudian muncul julukan Bonek alias bondho nekat kepada pendukung Persebaya.

Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Markas Persebaya Surabaya

Stadion Gelora Bung Tomo adalah stadion serba guna di Surabaya dan merupakan bagian dari komplek olahraga Surabaya Sport Center.

Mengutip dari situs Stadium DB, Stadion GBT ini dibangun dengan memakan waktu dua tahun (2008-2010).

Stadion GBT ini baru dibuka pada 6 Agustus 2010 dengan kapasitas 50 ribu penonton.

Stadion inilah yang menjadi markas Persebaya Surabaya. Sebelum di GBT, Stadion Gelora 10 November menjadi markas utama Persebaya Surabaya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Witan Ungkap Kondisi Usai Kepala Cedera di Laga Indonesia Vs Guinea

Witan Ungkap Kondisi Usai Kepala Cedera di Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
AC Milan Vs Cagliari: Conceicao Akan Terlihat di San Siro

AC Milan Vs Cagliari: Conceicao Akan Terlihat di San Siro

Liga Italia
Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Liga Italia
Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Liga Indonesia
Man United Vs Arsenal: Hanya Ada Juara di Otak Arteta

Man United Vs Arsenal: Hanya Ada Juara di Otak Arteta

Liga Inggris
Chievo Lahir Kembali, Kisah Cinta dari Sang Legenda Sergio Pellissier

Chievo Lahir Kembali, Kisah Cinta dari Sang Legenda Sergio Pellissier

Liga Italia
Faisal Halim Jalani Operasi Ketiga, Kondisi Membaik, Bisa Jalan Sendiri

Faisal Halim Jalani Operasi Ketiga, Kondisi Membaik, Bisa Jalan Sendiri

Internasional
Aji Santoso: Respek, Timnas U23 Indonesia Berjuang dengan Segala Upaya

Aji Santoso: Respek, Timnas U23 Indonesia Berjuang dengan Segala Upaya

Timnas Indonesia
Prediksi Skor Man United Vs Arsenal, The Gunners Pesta di Old Trafford

Prediksi Skor Man United Vs Arsenal, The Gunners Pesta di Old Trafford

Liga Inggris
STY Ungkap Target Indonesia Usai Debut Historis di Piala Asia U23 2024

STY Ungkap Target Indonesia Usai Debut Historis di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Cesc Fabregas hingga Dennis Wise Rayakan Como 1907 Promosi ke Serie A

Cesc Fabregas hingga Dennis Wise Rayakan Como 1907 Promosi ke Serie A

Liga Italia
Saat Shin Tae-yong Masih Kesal dengan Wasit Indonesia Vs Guinea...

Saat Shin Tae-yong Masih Kesal dengan Wasit Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Prawira Bandung Juara Bertahan IBL yang Masih Tercecer

Prawira Bandung Juara Bertahan IBL yang Masih Tercecer

Sports
Shin Tae-yong Akui Belum Tanda Tangani Kontrak Baru dengan PSSI

Shin Tae-yong Akui Belum Tanda Tangani Kontrak Baru dengan PSSI

Liga Indonesia
One Pride MMA 78, Alan Lolo Bakal Mengenakan Baju Adat

One Pride MMA 78, Alan Lolo Bakal Mengenakan Baju Adat

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com