Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lakukan Rapid Test, Pemain dan Ofisial Amartha Hangtuah Dinyatakan Non-Reaktif

Kompas.com - 01/06/2020, 20:35 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

KOMPAS.com - Klub bola basket Amartha Hangtuah baru saja melakukan rapid test Covid-19 terhadap para pemain dan ofisial mereka.

Proses rapid test Covid-19 dilakukan di mes Amartha Hangtuah di Jakarta, pada Senin (1/6/2020) pukul 09.00 WIB.

Berdasarkan hasil tes tersebut, Kelly Purwanto dkk beserta ofisial tim dinyatakan non-reaktif.

Jika hasil rapid test positif atau negatif, perlu dimaknai sebagai positif atau negatif terhadap keberadaan antibodi dalam tubuh, bukan positif atau negatif terhadap keberadaan virus corona penyebab Covid-19.

Dengan demikian, berdasarkan hasil tes cepat tersebut, mereka setidaknya bisa berlega diri karena dari screening awal tak ditemukan indikasi yang mengarah ke Covid-19.

"Pemain yang ikut ada 13, total keseluruhan dengan ofisial ada sekitar hampir 20 orang," ujar Manajer Amartha Hangtuah, Ferri Jufry, kepada Kompas.com.

Baca juga: Aditya Lumanauw Juara IBL Esports Competition Seri Pertama

Ferri juga menyatakan bahwa manajemen Amartha Hangtuah berencana melakukan tes Covid-19 secara berkala untuk memastikan kesehatan para pemain.

Rencananya, tes Covid-19 secara berkala dilakukan dua pekan atau satu bulan sekali.

Dari semua pemain Amartha Hangtuah, hanya dua orang yang pulang ke rumah, yaitu Fisyaiful Amir (ke Bandung) dan Surya Jayadiwangsa (Cirebon).

Adapun para pemain sisanya masih tergabung di mes dan melakukan aktivitas bersama-sama.

Di mes Amartha Hangtuah pun kini telah tersedia lapangan latihan yang baru selesai digarap pada bulan Ramadhan lalu.

Dengan demikian, para pemain tetap rutin menjaga kondisi fisik dengan terus berlatih.

"Di mes kami ada lapangan baru, bulan puasa kemarin baru jadi. Pemain bisa latihan seperti ball handling, angkat beban juga ada di sana, atau sekadar melakukan joging di sekitar mes," ujar Ferri.

"Jadi, program latihan tetap jalan, tetapi lebih ke conditioning dan individual skill. Program itu dari Coach Fari (Rastafari Horongbala)."

Dengan kondisi pemain yang bugar, Ferri berharap para pemain Amartha Hangtuah sudah bisa melakukan latihan secara normal.

Terlebih lagi, mereka juga punya lapangan latihan sendiri selain di mes mereka, yakni di kawasan Jalan Bango, Jakarta.

"Beruntungnya Hangtuah, kami punya lapangan sendiri. Bukan cuma yang di mes, tetapi juga di Jalan Bango, tempat biasa kami latihan."

"Kami berterima kasih sama manajemen, sama Pak Gading Ramadhan Joedo (Presiden Amartha Hangtuah, dan Pak Eddi Danusaputro sebagai salah satu pembina kami."

"Kami merasa cukuplah dengan fasilitas yang dimiliki untuk suatu tim basket, jadi kami bisa colong start untuk latihan," ujar Ferri.

Sejak awal, Ferri memang meminta para pemain untuk tetap tinggal di mes selama masa pandemi Covid-19.

Tujuannya agar kesehatan dan fisik mereka tetap terpantau secara langsung, ketimbang melakukan latihan online.

Baca juga: IBL Keberatan Jika Kompetisi Dilanjutkan Tanpa Penonton

"Kalau pada pulang, kami susah kontrol mereka, baik dari segi kesehatan, latihan, dan segala macamnya," ujar Ferri.

"Sekarang ada metode latihan online, tetapi sebenarnya itu susah dikontrol."

Pihak Indonesian Basketball League (IBL) sendiri sedang menyusun protokol kesehatan bagi klub-klub peserta.

Protokol itu dibuat seraya menunggu izin pemerintah terkait rencana melanjutkan kompetisi IBL 2020.

(Catatan redaksi soal rapid test)

Rapid test merupakan teknik pengetesan keberadaan antibodi terhadap serangan kuman di dalam tubuh. Hasil rapid test tak boleh dan tak bisa digunakan secara mandiri untuk mengonfirmasi keberadaan atau ketiadaan infeksi virus corona SARS-CoV-2 penyebab Covid-19 di dalam tubuh.

Untuk mengonfirmasi keberadaan virus corona secara akurat dalam tubuh seseorang harus dilakukan test swab dengan meteode PCR (polymerase chain reaction).

Baca selanjutnya di https://www.kompas.com/sains/read/2020/04/03/080300423/setelah-rapid-test-tes-pcr-diperlukan-untuk-pastikan-virus-corona.

Hasil tes dari rapid test adalah reaktif (ada reaksi terhadap keberadaan antibodi) atau non-reaktif (tidak ada reaksi terhadap keberadaan antibodi).

Jika Anda sempat membaca hasil rapid test adalah positif atau negatif, harus dimaknai sebagai positif atau negatif terhadap keberadaan antibodi dalam tubuh, bukan positif atau negatif terhadap keberadaan virus corona penyebab Covid-19.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Internasional
Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Liga Inggris
Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Internasional
Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Sports
Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Internasional
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com