Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ketika Sergio Ramos 'Curi' Selebrasi Milik Conor McGregor

Kompas.com - 23/05/2020, 15:40 WIB
Faishal Raihan

Penulis

Sumber TalkSport

KOMPAS.com - Kapten Real Madrid, Sergio Ramos, pernah menirukan gaya berjalan "Billionaire Strut" milik petarung UFC, Conor McGregor.

Gaya tersebut Ramos gunakan untuk berselebrasi usai menjebol gawang Atletico Madrid lewat titik putih pada ajang Piala Super Eropa 2018.

Sayangnya, pada akhir laga tersebut, Ramos harus tertunduk lesu karena Real Madrid menyerah 2-4 dari rival sekotanya.

Baca juga: Faktor Penyebab Kekalahan Conor McGregor dari Khabib Nurmagomedov pada 2018

Momen Ramos menirukan gaya McGregor kemudian diabadikan lewat sebuah video yang diunggah di akun Twitter @brfootball.

"Ketika Sergio Ramos memiliki energi Conor McGregor," tulis akun tersebut dalam caption.

Unggahan tersebut rupanya diketahui oleh McGregor. Petarung asal Irlandia itu pun langsung me-retweet-nya.

Tak lupa, McGregor juga menyematkan kalimat pujian untuk Ramos dalam kicauannya tersebut.

Baca juga: Kapten Juventus Puji Aksi Brutal Sergio Ramos ke Mo Salah pada Final Liga Champions

"Sergio (Ramos) pesepak bola papan atas," tulis petarung berjulukan The Notorious itu.

Gaya berjalan "Billionaire Strut" memang sudah identik dengan McGregor.

Strut bisa diartikan sebagai cara berjalan yang menunjukkan rasa percaya diri tinggi atau kesombongan.

Sederhananya, Billionaire Strut berarti cara berjalan seorang Miliarder Sombong.

Baca juga: Conor McGregor Disarankan Lawan Salah Satu dari 3 Petarung Ini

McGregor pertama kali menunjukkan gaya itu saat mengalahkan juara bertahan kelas ringan Eddie Alvarez pada UFC 205.

Kemenangan itu juga membuat McGregor berhasil menyandingan gelar juara kelas ringan dan kelas bulu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prawira Bandung Kalahkan Tangerang Hawks, Singleton: Bukan Laga Indah

Prawira Bandung Kalahkan Tangerang Hawks, Singleton: Bukan Laga Indah

Sports
Opini Budi Sudarsono Soal Stok Striker yang Minim di Timnas Indonesia

Opini Budi Sudarsono Soal Stok Striker yang Minim di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Bali United vs Persib, Teco Keluhkan Perubahan Venue Laga

Bali United vs Persib, Teco Keluhkan Perubahan Venue Laga

Liga Indonesia
Pengamat: Cetak Biru 2045 PSSI Harus Dijaga, Ambil Contoh dari Jepang

Pengamat: Cetak Biru 2045 PSSI Harus Dijaga, Ambil Contoh dari Jepang

Timnas Indonesia
Hasil Fulham Vs Man City: Gvardiol Dwigol, City Pesta ke Puncak

Hasil Fulham Vs Man City: Gvardiol Dwigol, City Pesta ke Puncak

Liga Inggris
Respons Kasus Rasialisme, PSSI Siap Bermitra dengan Meta dan Tiktok

Respons Kasus Rasialisme, PSSI Siap Bermitra dengan Meta dan Tiktok

Liga Indonesia
Como Promosi ke Serie A, Sukacita Henry, Simbol Bernama Gabrielloni

Como Promosi ke Serie A, Sukacita Henry, Simbol Bernama Gabrielloni

Liga Italia
Witan Ungkap Kondisi Usai Kepala Cedera di Laga Indonesia Vs Guinea

Witan Ungkap Kondisi Usai Kepala Cedera di Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
AC Milan Vs Cagliari: Conceicao Akan Terlihat di San Siro

AC Milan Vs Cagliari: Conceicao Akan Terlihat di San Siro

Liga Italia
Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Liga Italia
Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Liga Indonesia
Man United Vs Arsenal: Hanya Ada Juara di Otak Arteta

Man United Vs Arsenal: Hanya Ada Juara di Otak Arteta

Liga Inggris
Chievo Lahir Kembali, Kisah Cinta dari Sang Legenda Sergio Pellissier

Chievo Lahir Kembali, Kisah Cinta dari Sang Legenda Sergio Pellissier

Liga Italia
Faisal Halim Jalani Operasi Ketiga, Kondisi Membaik, Bisa Jalan Sendiri

Faisal Halim Jalani Operasi Ketiga, Kondisi Membaik, Bisa Jalan Sendiri

Internasional
Aji Santoso: Respek, Timnas U23 Indonesia Berjuang dengan Segala Upaya

Aji Santoso: Respek, Timnas U23 Indonesia Berjuang dengan Segala Upaya

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com