Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Anthony Joshua Akui Muhammad Ali dan Mike Tyson sebagai Ikon Tinju

Kompas.com - 22/05/2020, 18:40 WIB
Farahdilla Puspa,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Petinju kelas berat asal Inggris, Anthony Joshua, mengungkapkan kekagumannya terhadap Muhammad Ali dan Mike Tyson.

Bukan rahasia lagi bahwa Muhammad Ali dan Mike Tyson pernah menjadi petinju terbaik pada masanya.

Kehebatan keduanya bahkan membuat Anthony Joshua tak ragu menyebut Ali dan Tyson sebagai ikon olahraga tinju.

"Satu-satunya yang saya kenali di dunia tinju adalah Muhammad Ali dan Mike Tyson. Mereka adalah ikon olahraga ini," ucap Anthony Joshua yang dikutip dari Boxing Scene.

Baca juga: Dua Legenda Tinju yang Jadi Inspirasi Anthony Joshua

Lebih lanjut, Anthony Joshua mengungkapkan Mike Tyson menjadi inspirasi utamanya sebagai petinju.

Hal itu disebabkan karena gap antara generasinya dan legenda tinju yang dijuluki Si Leher Beton itu tak terlalu jauh.

Joshua pun mengaku tidak begitu peduli dengan hal-hal kontroversial yang pernah mengiringi Mike Tyson sepanjang karier profesionalnya.

Bagaimana pun, Mike Tyson telah menjadi salah satu legenda tinju yang disegani banyak orang.

"Mike Tyson, sejak awal hingga saat ini, dia adalah motivasi utama saya," ujar pemegang sabuk IBF, IBO, WBA, dan WBO ini.

"Faktor usia menjadi alasannya. Karena masa keemasan Mike Tyson tak begitu jauh dengan generasi tinju sekarang sehingga dia memiliki tempat khusus di hati saya," kata Joshua.

Baca juga: Kata Promotor, Anthony Joshua Hanya Akan Bertarung Sekali pada 2020

"Tidak peduli apa yang orang katakan tentang Mike Tyson sekarang dan beberapa kontroversinya. Dia telah memastikan dirinya sebagai legenda tinju yang paling dikenal banyak orang," tutur dia lagi.

Menjadi salah satu petinju yang mengidolakan Mike Tyson, Anthony Joshua pun mengaku tak sabar dan mendukung rencana Tyson kembali ke ring tinju.

Saking senangnya, Anthony Joshua berjanji tidak akan ketinggalan menyaksikan pertarungan sang idola.

"Jika dia kembali ke ring, saya akan senang melihatnya. Saya pasti akan menjadi salah satu penonton yang menyaksikan pertarungannya. Itu pasti," kata Anthony Joshua.

Seperti diketahui, Mike Tyson mengutarakan keinginannya untuk kembali bertanding. Bukan untuk laga profesional, melainkan pertandingan amal.

Baca juga: Dua Petinju dengan Pukulan Mematikan Versi Evander Holyfield, Mike Tyson Luput

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com